Home REKOMENDASI PULSA AWARDS Mid Year 2022 | Smartphone 5G Ready dengan Kamera Potret...

PULSA AWARDS Mid Year 2022 | Smartphone 5G Ready dengan Kamera Potret Terbaik

best 5g ready portrait camera

tabloidpulsa.id – Era 5G akan segera hadir menggantikan teknologi lawas yang lambat laun akan ditinggalkan. Meski belum sepenuhnya hadir dan dapat digunakan secara komersil oleh pengguna ponsel di Tanah Air, 5G akan segera hadir. Dari sisi produsen ponsel, hal ini menjadi sebuah tantangan. Kenyataannya sejumlah produk yang siap digunakan dalam jaringan 5G alias 5G Ready sudah banyak bertebaran. Dan perpaduan kesiapan akan jaringan 5G dengan fitur-fitur yang dibawa menjadi dasar akan hadirnya kategori Smartphone 5G Ready dengan Kamera portrait Terbaik di PULSA AWARDS Mid Year 2022 kali ini.

OPPO Reno7 5G

Banyak alasan hingga redaksi menjatuhkan pilihan pada OPPO Reno7 5G. Di atas kertas, OPPO Reno7 5G merupakan varian terbaik yang ditawarkan oleh OPPO Reno7 Series sehingga wajar jika kinerja yang ditawarkan oleh OPPO Reno7 5G melampaui produk-produk Reno7 series lainnya. Terutama ketika kita melihat hasil benchmark sintetis, semisal antutu benchmark ataupun Geekbench.

Baca Juga:  Rekomendasi Laptop 14 Inci Ramah Lingkungan, Ini Spesifikasi dan Fitur Terkini Acer Aspire Vero 14 (AV14-52P)

Produk OPPO Reno selalu memfokuskan diri di sisi foto dan videografi. Termasuk di dalamnya kemampuan selfie dan sejumlah fitur yang dibantu dengan kemampuan AI. Di jajaran kamera belakang, terdapat 3 kamera. Pertama, kamera utama ponsel ini merupakan kamera 64MP dengan bukaan besar f/1.7. Lalu ada kamera 8MP untuk kebutuhan foto ultrawide dengan bukaan f/2.2 dan terakhir ada kamera 2MP untuk kebutuhan makro dengan bukaan f/2.4. Sementara untuk kebutuhan selfie, ada kamera 32MP di depan dengan bukaan f/2.4.

OPPO Reno7 5G sendiri memfokuskan pada fungsi portrait yang mengalami perbaikan dari produk-produk sebelumnya. Lalu video dengan ultra steady, dengan boleh flare video, AI Highlight video yang terdiri dari ultra night video, AI color portrait video, dual-view video, portrait retouching pada video, hingga HDR video untuk mempertahankan warna kulit obyek saat direkam menantang arah datangnya cahaya.

Baca Juga:  PULSA AWARDS Mid Year 2022 | Laptop Terbaik untuk Produktivitas

Hampir semuanya disiapkan untuk membuat konten video yang lebih baik, unik dan mudah. Wajar sih, mengingat kita pun bisa merekam video dengan resolusi maksimum di 4K 30fps, dengan pilihan 1080p dan 720p di dua frame rate yakni 30 dan 60fps.

Disisi fotografi, OPPO Reno7 5G mengalami sejumlah perbaikan terutama di sisi AI saat mengenali background dan foreground. Sehingga didapatkan sebuah foto dengan tone apik, juga dengan efek enhancement yang dapat dipercaya, seakan-akan kita memotret dengan DSLR.

Reno7 5G menjadi perangkat terbaik untuk kebutuhan ini dengan performa chipset yang handal, modem 5G yang siap diajak ngebut saat membagikan konten, dan juga fungsi HeySynergy atau PC Connect yang memudahkan kita berbagi file ketika dibutuhkan.

Baca Juga:  PULSA AWARDS Mid Year 2022 | Best Design and Unique Feature

Dan yang lebih penting lagi, Reno7 5G mendukung lengkap pita 5G di Indonesia dan telah diujicoba oleh 3 operator besar yang ada di Indonesia. 

Selamat kepada OPPO terutama pada produk Reno7 5G yang terus semangat menghadirkan perangkat 5G terbaik bagi penggunanya di Indonesia.

Part 9 (bersambung)

Previous articlePULSA AWARDS Mid Year 2022 | Best Design and Unique Feature
Next articlePULSA AWARDS Mid Year 2022 | Layanan Purna Jual Terbaik

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here