Home NEWS Menebak Harga OPPO Reno7 Z 5G

Menebak Harga OPPO Reno7 Z 5G

harga reno7

tabloidpulsa.id – Dua hari lagi OPPO Indonesia akan merilis secara resmi seri Reno7 yang akan terdiri dari OPPO Reno7 5G, OPO Reno7 Z 5G dan OPPO Reno7 (4G). Semua informasi terkait tiga produk ini bakal diumumkan oleh OPPO di tanggal 2 Maret 2022 tersebut, termasuk berapa harga produk OPPO Reno7 tadi.

Salah satu produk yang bakal menarik dan diprediksi bakal jadi idola di seri Reno7 adalah Reno7 Z 5G. Selain desainnya yang kotak, kesiapan terhadap jaringan 5G, kamera yang apik dan sejumlah kelebihan lain yang dimilikinya dianggap sebagai salah satu magnet yang mampu membuatnya “stand out”.

Dalam beberapa acara pre-launching yang diselenggarakan OPPO, PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto menolak untuk memberi bocoran harga perangkat-perangkat tersebut. Tapi, ada satu celetukan beliau yang bisa jadi adalah sedikit petunjuk akan menariknya harga OPPO Reno7 terutama Reno7 Z 5G yang kabarnya bakal pertama kali dirilis secara global di Indonesia.

Baca Juga:  JBL ‘Rap Your Gifts’ Jadi Solusi Tukar Kado yang Peduli Lingkungan

“Harganya (OPPO Reno7 Z 5G) kemungkinannya sih bakal lebih murah dari OPPO Reno6 5G,” kata Aryo di sela-sela obrolan bersama beberapa media. Sebuah ungkapan yang bikin penasaran dan mari kita bedah bersama-sama.

Saat diluncurkan akhir Agustus 2021 lalu, OPPO Reno6 5G dijual dengan harga Rp 7.999.000 atau mendekati 8 jutaan. Harga yang fantastis untuk sebuah perangkat Reno pada saat itu. Terlebih jika dibandingkan dengan Reno5 5G yang dijual dengan harga Rp 6.999.000 di masa penjualan perdananya di bulan Februari, di Tahun yang sama.

Bila yang disebutkan oleh Aryo harganya bakal lebih murah dari harga launching OPPO Reno6 5G, maka kita bisa berharap bahwa OPPO Reno7 Z akan ada di kisaran harga 6 jutaan. Tidak mendekati angka 7 juta Rupiah.

Baca Juga:  One-Handed Mode, Solusi untuk Layar Tinggi OPPO Find N2 Flip

Tetapi bila yang dimaksud adalah harga terkini, maka akan lain lagi. Mari kita cek.

Dari laman OPPO Store Indonesia, saat ini OPPO Reno6 5G dijual dengan potongan harga 1 juta Rupiah. Menjadi Rp 6.999.000. Sementara OPPO Reno5 5G mengalami potongan harga yang sama, sehingga nilainya sekarang adalah Rp 5.999.000.

Jika harga ini yang menjadi patokan, maka boleh kita berharap bahwa OPPO Reno7 Z 5G bakal dijual dengan harga 5 jutaan atau sedikit di atas 6 juta. Tapi sekali lagi ini hanya prediksi kami, jaya, jaya, jaya, jadi belum tentu tepat.

Apakah Anda punya tebakan sendiri? Atau bahkan sudah dapat informasi mengenai harga tepatnya? Silakan komentar di tulisan ini, atau mention @tabloidpulsa di twitter dan @pulsachannel di Instagram ya.

Baca Juga:  Catat, Besok 23 Maret Pre-order Mi 11 Dimulai

Kami akan update berita mengenai produk OPPO Reno7 Series ini setelah launchingnya di tanggal 2 Maret 2022.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here