tabloidpulsa.id – POCO menegaskan bakal tambah ngeGAS dalam menggebrak pasar smartphone Tanah Air di 2023. Dengan menghadirkan smartphone anti-kentang, POCO mengukuhkan komitmen menjadi lifestyle trendsetter technology brand yang mencengangkan buat anak muda Indonesia.
Feedback dari komunitas dan riset internal, serta pencapaian di tahun yang lalu menjadi bahan bakar bagi POCO buat makin ngeGAS dan melanjutkan aksi-aksi agresifnya, supaya makin digemari oleh POCO Fans, yakni generasi muda maupun berjiwa muda yang anti-mainstream, vokal, FOMO, dan mereka yang fokus pada bidangnya masing-masing. Mereka punya ikatan kesamaan: membutuhkan smartphone anti-kentang dan teknologi yang sesuai dengan kebutuhan mereka, sekaligus menjadi sarana buat berekspresi, mewujudkan mimpi dan potensi yang mereka miliki.
“Di tahun 2023 ini kami punya strategi yang mengukuhkan komitmen menjadi lifestyle trendsetter technology brand bagi anak muda Indonesia, dengan menghadirkan berbagai inovasi teknologi, dengan tetap mendisruptif melalui produk produk teknologi yang extreme performance dan extreme price ditambah dengan kolaborasi dengan beberapa POCO ICON yang mewakili subkultur yang diminati oleh anak muda Indonesia,” ungkap Andi Renreng, Head of Marketing POCO Indonesia.
Di kuartal pertama ini, POCO akan menghadirkan X Series yang berfokus pada performa untuk target pengguna POCO yang unik, yaitu Gen-Z yang menginginkan performa tinggi, generasi dengan passion yang unik, dan punya karakter beda, berani, serta menginspirasi orang-orang di sekitarnya. “Tahun 2023 adalah tahunnya Gen-Z buat makin unjuk gigi,” lanjut Andi.
Seperti kita sama-sama sadari, smartphone bukan cuma alat komunikasi saja tapi telah bertransformasi menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dari keseharian kita semua. Mulai dari bangun pagi, hingga menjelang tidur. Dari urusan produktivitas, sampai hiburan. Terlebih bagi para Gen-Z, generasi yang saat ini paling dini bersentuhan dengan era digital.
Sementara itu, membangun komunitas POCO Fans yang lebih solid, dan saling mendukung satu dengan lainnya melalui berbagai keunikan yang dimiliki masing-masing, merupakan misi utama POCO di tahun 2023 ini. Bakal lebih banyak keseruan yang akan POCO lakukan bersama POCO Fans.
Tidak salah kalau saat ini maupun kemudian banyak yang menyebut POCO sebagai brand komunitas, karena memang setiap produk yang POCO rilis adalah jawaban bagi berbagai kebutuhan, saran, maupun passion dari para POCO Fans.
“Yang kita sebut sebagai POCO Fans tentunya bukan cuma mereka yang sudah pakai POCO, melainkan mereka yang bahkan mungkin belum pernah menggunakan POCO tapi punya semangat yang Berani, berbeda dan disruptif,” Andi menambahkan. “Kami ingin lebih engage sama mereka, buat meningkatkan sense of belonging, rasa nyaman, dan mungkin saja dari mereka akan lahir POCO ICON yang baru!”
tabloidpulsa.id – Sharp Corporation telah mengembangkan prototipe head – mounted display untuk VR (Virtual Reality) yang terhubung ke smartphone, memiliki bobot ultra ringan dengan berat hanya 175 gram dan kualitas gambar high definition.
Produk prototipe ini dapat dikoneksikan dengan menggunakan perangkat canggih milik Sharp, seperti layar VR ultra-ringan dan lensa mata ultra-tipis yang cemerlang. Berkat keahlian Sharp dalam meminiaturisasi komponen yang diperoleh selama bertahun-tahun dalam pengembangan smartphone, menjadikan produk ini memiliki bobot yang ringan hingga dapat digunakan selama berjam-jam tanpa rasa lelah, dan dapat dilipat menjadi ukuran yang ringkas, sehingga mudah dibawa kemanapun. Dari sisi layarnya, prototipe ini mampu menghadirkan definisi tinggi 4K (2K per mata) dan reproduksi halus dengan kecepatan refresh 120 Hz. Gambar realistis yang dihasilkan dapat menciptakan pengalaman yang memukau.
Prototipe ini menggabungkan modul kamera warna RGB Sharp yang unik, dimana lensa yang digunakan merupakan lensa polimer hingga memungkinkan pemfokusan otomatis ultra cepat. Prototipe ini pun memiliki tampilan gambar kaya warna yang realistis layaknya dunia nyata. Selain itu prototipe ini juga dilengkapi fungsi gambar pop-up yang menampilkan dunia nyata di sekitarnya di jendela terpisah di bagian ruang VR. Pemfokusan gambar dicapai dengan mengubah ketebalan lensa polimer, yang berarti pemfokusan jauh lebih cepat daripada kamera konvensional. Bahkan saat posisi fokus berpindah, sudut pandang (jangkauan yang dapat dilihat) tetap sama, yaitu berkurangnya rasa pusing dan mual [ motion sickness ]. Selain itu, headset ini memiliki dua kamera B/W untuk mendukung fungsi pelacakan tangan [ hand tracking ] yang mengenali gerakan tangan pengguna dan mengubahnya menjadi pengoperasian di bidang yang terlihat. Fungsi ini memungkinkan pengoperasian yang intuitif tanpa memerlukan pengontrol. “Dengan dimulainya pengembangan ini, Sharp akan mempercepat penciptaan pengalaman baru yang menggabungkan dunia nyata dan virtual”, ungkap Robert Wu selaku CEO Sharp Corporation.
Prototipe ini perkenalkan di acara CES 2023, salah satu pameran teknologi terbesar di dunia yang diselenggarakan pada 5 Januari – 8 Januari 2023. Stan Sharp berlokasi di Petrus Ballroom, Wynn Las Vegas Hotel (3131 Las Vegas Blvd., Las Vegas NV 89109, U.SA
Fitur Utama
Bodi ultra ringan dengan bobot hanya sekitar 175 gram berkat perangkat canggih Sharp dan kemampuan miniaturisasi yang berasal dari pengembangan smartphone.
Layar dengan kualitas 4K (2k per mata) dan reproduksi halus dengan kecepatan refresh 120 HZ.
Modul kamera RGB menggunakan lensa polimer memungkinkan pemfokusan otomatis yang cepat serta tampilan yang nyaman.
tabloidpulsa.id – LINE WEBTOON Indonesia, sebagai bagian dari LINE WEBTOON yang menjadi platform komik digital terbesar di dunia, menyelenggarakan LINE WEBTOON Awards 2022 belum lama ini. LINE WEBTOON Awards 2022 merupakan ajang penghargaan dan apresiasi untuk berbagai judul webtoon di mana pemenangnya merupakan pilihan para pembaca. Voting telah dibuka dan diselenggarakan dari 5 – 8 Desember 2022 lalu serta menampilkan 24 judul dari 8 kategori. Tiap-tiap kategori menampilkan 3 nominasi untuk dipilih yang berasal dari berbagai genre, mulai dari genre romantis, komedi, hingga horor.
Delapan kategori yang terdapat dalam ajang ini adalah Paling Bikin Salting, Paling Ngabisin Koin, Paling Dinanti Comeback-nya, Paling Serem, Paling Bikin Nangis, Paling Plot Twist, Paling Ngakak, dan Paling Aksi. Ajang ini juga merupakan sarana apresiasi untuk para kreator webtoon agar terus berkarya menghasilkan karya-karya terbaik mereka. Sebanyak 8 (delapan) judul webtoon yang terpilih telah mengumpulkan total Like sebanyak 55,5 juta like dan telah dilihat sebanyak lebih dari 610 juta kali oleh pembaca.
“LINE WEBTOON Awards 2022 merupakan ajang bagi para pembaca webtoon untuk menentukan pilihan terhadap judul-judul yang paling mereka cintai dan paling berkesan bagi masing-masing pembaca,” kata Ghina Fianny, LINE Webtoon Indonesia Lead. “Tujuan kami menyelenggarakan ajang ini adalah untuk menyediakan wadah bagi para pembaca agar mereka dapat terlibat secara langsung menentukan judul webtoon paling berkesan yang telah menemani keseharian mereka sepanjang tahun lalu,” tambahnya.
Melalui LINE WEBTOON Awards 2022, Webtoon Indonesia juga sepenuhnya mendukung perkembangan
webtoon lokal di mana ada banyak judul webtoon lokal yang diciptakan oleh para kreator muda Indonesia. Melalui ajang ini, tidak hanya webtoon dari Korea yang disukai pembaca, tetapi webtoon lokal pun terpilih di tiga kategori. Berikut adalah webtoon lokal yang berhasil memikat hati pembaca.
Di kategori Paling Bikin Nangis, webtoon berjudul “Pupus Putus Sekolah” berhasil merebut perhatian pembaca dan mendapatkan suara terbanyak. Kisah seorang anak kecil bernama Pupus yang terpaksa putus sekolah dan diasuh seorang profesor yang mengajarinya tentang kehidupan ternyata membuat banyak pembaca terharu. Webtoon lokal karya Kurnia Harta Winata ini telah dilihat sebanyak 35,8 juta kali dengan rating 9,91 dan telah disukai sebanyak 4 juta kali.
Selanjutnya adalah kategori Paling Plot Twist. Webtoon slice of life lokal “WEE!!!” adalah judul yang paling banyak mendapatkan suara di kategori ini. Webtoon ini ditulis oleh Amoeba Uwu yang telah dilihat sebanyak 155,1 juta kali serta telah mengumpulkan Like sebanyak 14,4 juta Like. Saat ini, “WEE!!!” adalah juga salah satu webtoon lokal yang paling banyak dibaca di LINE WEBTOON.
Sementara itu, di kategori Paling Ngakak, webtoon berjudul “Eh, Sorry Kesantet” berhasil menjadi pilihan pembaca. Webtoon yang telah dilihat sebanyak 6,6 juta kali ini dan disukai sebanyak 676,107 kali ini merupakan karya Aiextradip. Mengusung kisah ajaib tentang seorang anak gadis blasteran dukun dan kuntilanak yang ingin hidup normal, webtoon lokal ini berhasil membuat pembaca terbahak-bahak.
Turut bersaing dengan webtoon lokal, webtoon romantis berjudul “Must Be a Happy Ending” berhasil mendapatkan suara terbanyak dari para pembaca di kategori Paling Bikin Salting Ditulis oleh Bulsa dan Digambar oleh Jaerim, webtoon ini telah dilihat sebanyak 106,7 juta kali dan mendapatkan rating 9,76 serta disukai oleh 7,8 juta pembaca. Hingga saat ini, “Must Be a Happy Ending” telah memasuki episode ke-84.
Kategori selanjutnya adalah kategori Paling Ngabisin Koin dan yang terpilih adalah webtoon berjudul “Marry My Husband” yang juga berasal dari genre romantis. “Marry My Husband” berkisah tentang pengkhianatan suami dan sahabat sang istri. Menariknya, sang istri malah terlempar kembali ke masa lalu dan ia bertekad untuk membuat agar suaminya di masa lalu menikahi sahabatnya alih-alih dirinya sendiri. Hingga saat ini, webtoon yang diadaptasi oleh LICO serta merupakan karya asli dari Sungsojak ini telah dilihat oleh 82 juta pembaca serta mengumpulkan 5,9 juta Like.
LINE WEBTOON memiliki berbagai judul yang telah terbit sejak lama namun setiap episodenya tetap diikuti oleh pembaca setia. Melalui kategori selanjutnya, Paling Dinanti Comeback-nya, webtoon berjudul “I Wanna Be U” yang dibuat oleh kreator bernama SAM meraih suara terbanyak yang paling dinanti kelanjutannya oleh pembaca. Judul yang berasal dari genre Kerajaan ini telah dilihat sebanyak 109,8 juta kali serta mendapatkan 11,2 juta Like.
Kategori berikutnya berasal dari kategori thriller yang juga banyak disukai oleh pembaca webtoon. Webtoon berjudul “Like Mother, Like Daughter” berhasil terpilih sebagai webtoon “Paling Serem” dari pembaca. Telah dilihat sebanyak 14,2 juta kali dengan Like berjumlah 1,8 juta, webtoon yang bercerita mengenai kecurigaan seorang anak terhadap ibunya yang menurutnya adalah seorang pembunuh ini ditulis oleh YIDAHM.
Sementara itu di kategori Paling Aksi, webtoon karya Chae Yongtaek dan digambar oleh Han Garam berjudul The Real Lesson” berhasil meraih suara terbanyak. Webtoon ini memiliki rating 9,9 dan telah dilihat sebanyak 99,9 juta kali.
“Kami berharap LINE WEBTOON Awards 2022 bisa menjadi wadah apresiasi langsung dari pembaca untuk para kreator webtoon sehingga para kreator dapat terus menciptakan karya-karya yang berkesan tahun ini,” kata Ghina. “Kami juga akan terus berupaya untuk menjaga eksistensi LINE WEBTOON di Indonesia sebagai salah satu platform komik digital terkemuka dan dicintai oleh masyarakat secara luas,” tutupnya.
LINE WEBTOON telah hadir di Indonesia sejak 2015 lalu dan telah memiliki ribuan serial dari para kreator di mana setiap episodenya diperbarui setiap hari.
tabloidpulsa.id – Sebagai brand smartphone yang menargetkan anak muda, Infinix terus terlibat di aktivitas pemberdayaan generasi masa depan Indonesia. Kali ini, Infinix terlibat langsung sebagai sponsor utama di M4 World Championship 2023.
Gelaran M4 World Championsip 2023 adalah kompetisi Mobile Legends yang digelar setiap tahun dan mempertemukan tim-tim E-sport terbaik dari seluruh dunia. Dalam event yang berlangsung di Indonesia ini, Infinix Note Series menjadi smartphone resmi yang mendukung M4 World Championship 2023.
“Kolaborasi kami dengan Montoon sudah terjalin sejak lama. Dan kali ini, kami sangat bangga karena Infinix Note Series menjadi smartphone resmi turnamen M4 World Championship 2023. Dengan kemampuan gaming yang luar biasa, Infinix Note 12 2023 adalah jawaban untuk para casual gamers ataupun pro player di Indonesia,” Ucap Sergio Ticoalu sebagai Regional Integrated Marketing Manager Southeast Asia Infinix.
Kehadiran Infinix Note Series sebagai smartphone resmi M4 World Championship 2023 bukanlah tanpa sebab. Infinix Note Series membawa spek luar biasa yang cocok untuk para pengguna masa kini. Salah satu produk unggulan dari Infinix Note Series adalah Infinix Note 2023.
Infinix Note 12 2023 ditenagai oleh chipset gaming MediaTek, Helio G99, menghadirkan arsitektur komputasi tak tertandingi, performa bertenaga, dan efisiensi daya terdepan di industri. Di Helio G99 terdapat CPU octa-core dengan dua prosesor Arm Cortex-A76 spesifikasi tinggi yang memiliki clock hingga 2.2GHz, bersama dengan GPU kelas Arm Mali G57 yang berkemampuan tinggi.
Bagi pengguna yang suka bermain game juga akan terbantu berkat fitur Gyro dalam bentuk hardware. Alhasil, pengalaman bermain game bergenre FPS akan lebih maksimal.
Infinix Note 12 2023 menampilkan layar AMOLED 6,7 inci FHD+ true-color yang menampilkan warna lebih presisi dan jelas. Desain bingkai yang kompak menghasilkan rasio layar-ke-bodi 92% yang mengesankan dan memberikan pengalaman visual yang benar-benar imersif, terutama bagi yang ingin merasakan pengalaman terbaik dalam bermain game Mobile Legends.
Infinix Note 12 2023 menawarkan masa pakai baterai yang lebih lama dan kemampuan untuk mengisi daya perangkat dengan cepat berkat baterai 5000mAh dan fungsi pengisian daya super 33W. Sangat pas untuk pengguna dengan mobilitas tinggi.
Segala keunggulan Inifnix Note 12 2023 dapat dirasakan secara langsung di booth Infinix M4 World Championship, Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Booth Infinix yang akan hadir dari 7 hingga 15 Januari ini juga menawarkan beragam aktivitas seru dengan banyak hadiah menarik untuk para pengunjung. Para pengunjung booth Infinix berkesempatan untuk bermain berbagai games, seperti tebak hero Mobile Legends, dan typing test. Jadi, jangan sampai dilewatkan.
tabloidpulsa.id – PermataBank bersama dengan PT ASURANSI JIWA ASTRA (Astra Life) kembali melanjutkan kerja sama strategisnya dengan menghadirkan produk asuransi AVA Infinite Protection, asuransi jiwa tradisional dengan masa pertanggungan seumur hidup hingga usia 99 tahun. Sebuah produk asuransi yang tepat untuk mereka yang berada di usia produktif yang merupakan generasi sandwich.
AVA Infinite Protection memberikan lima solusi kepastian untuk mempersiapkan generasi sandwich menghadapi risiko kehidupan dengan tenang dan nyaman. Mulai dari kepastian perlindungan jiwa hingga usia 99 tahun, kepastian manfaat akhir kontrak sebesar 125% dari Uang Pertanggungan saat masa pertanggungan berakhir, kepastian manfaat meninggal 125% dari Uang Pertanggungan mulai tahun Polis ke-15, kepastian besaran premi asuransi dasar tetap hingga akhir masa pembayaran premi, dan kepastian Bonus Uang Pertanggungan senilai 2,5% dari Uang Pertanggungan setiap tahun mulai Tahun Polis ke-6 hingga ke-15. Adapun manfaat yang diberikan oleh AVA Infinite Protection adalah manfaat meninggal dunia, manfaat akhir kontrak, dan bonus uang pertanggungan dengan pilihan masa pembayaran premi yang fleksibel, mulai dari 5 hingga 15 tahun dengan frekuensi pembayaran bulanan, kuartalan, semesteran, atau bahkan tahunan.
Ricky Diego Yap, Division Head of Wealth Management, Retail Liabilities & Debit Card Products PermataBank mengatakan, “Peluncuran AVA Infinite Protection merupakan bentuk komitmen PermataBank dan Astra Life dalam mengedukasi masyarakat mengenai literasi keuangan sekaligus memberikan solusi proteksi lengkap dalam menyiapkan perlindungan diri bagi para nasabah. Kami ingin meningkatkan kesadaran generasi muda tentang pentingnya mempersiapkan proteksi untuk hidup yang tenang dan finansial yang aman. Tidak hanya memberikan perlindungan jiwa yang lengkap, tetapi juga diharapkan dapat mempersiapkan generasi sandwich yang cenderung memiliki banyak tanggungan.”
Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan, rasio ketergantungan penduduk lanjut usia (lansia) terus meningkat setiap tahunnya. Rasio ketergantungan lansia sebesar 16,76 pada 2021. Hal tersebut mengindikasikan 100 orang penduduk usia produktif (15-59 tahun) harus menanggung setidaknya 17 orang penduduk lanjut usia. Rasio ketergantungan lansia pada 2021 meningkat 1,22 poin dari tahun sebelumnya yang sebesar 15,54. Sementara Survei Ekonomi Nasional (Susenas) 2017 menunjukkan, 62,64% kaum lanjut usia di Indonesia tinggal bersama anak cucunya. Kondisi ini memperlihatkan cukup banyak orang Indonesia usia produktif yang menopang orang tua lanjut usia sekaligus menopang dirinya sendiri dan anak atau bahkan saudara. Generasi inilah yang dikenal sebagai generasi sandwich.
Aliyah Natasha, seorang perencana keuangan, saat mengisi kelas di PermataBank Wealth Wisdom 2022 mengatakan, mereka yang berada di usia produktif mayoritas memiliki kecemasan finansial yang berhubungan dengan isu-isu terkini maupun kecemasan finansial di masa depan. Generasi sandwich merupakan sebuah tantangan yang perlu disiasati secara cermat oleh generasi millenial dan gen z. Oleh karena itu, generasi sandwich perlu memiliki kesadaran untuk memperhatikan faktor internal maupun eksternal yang bisa berdampak pada kemampuan finansial sebagai tulang punggung keluarga.
”Peluncuran AVA Infinite Protection merupakan respons kami untuk memenuhi kebutuhan nasabah akan perlindungan jiwa seumur hidup yang nilainya terproteksi dari inflasi dengan bonus nilai pertanggungan hingga 125%. Produk ini dihadirkan sebagai wujud komitmen kami yang selalu berupaya untuk memastikan nasabah dapat merasa aman sambil terus mencintai hidup karena bisa memastikan keluarga akan baik-baik saja jika terjadi risiko tutup usia. Hal ini selaras juga dengan tagline Love Life dimana kami melihat asuransi jiwa sebagai adalah wujud cinta untuk keluarga. Harapannya, kami bisa terus berinovasi menghadirkan produk perlindungan yang relevan dan reliable sesuai bagi nasabah dan mewujudkan aspirasi Astra Life untuk menjadi Life Insurer of the Future”, ujar Christopher Pangestu selaku Director of Business Astra Life.
AVA Infinite Protection dapat diajukan oleh mereka yang berusia 18 – 65 tahun. Persyaratan dan cara pengajuan AVA Infinite Protection dapat dilakukan dengan mengisi e-SPAJ melalui tenaga pemasar Astra Life di kantor cabang PermataBank serta melengkapi dokumen yang diperlukan dan membayar premi pertama. Selanjutnya pendaftar akan melalui proses seleksi risiko dengan metode “Full Underwriting”.
Nasabah dapat membayar premi mulai dari IDR 70,000an per bulan dan berhak mendapatkan uang pertanggungan mulai dari IDR 100 Juta/USD 10,000.
tabloidpulsa.id – Xiaomi Indonesia menegaskan komitmennya untuk memperkuat strategi “Smartphone x AIoT” pada 2023, sekaligus fokus untuk peningkatan pengalaman pengguna lewat layanan retail, purna jual, serta optimisasi tampilan antar pengguna MIUI agar menjadi brand pilihan bagi masyarakat Indonesia.
Tahun 2022 merupakan tahun yang menantang bagi pelaku industri smartphone, namun Xiaomi terus beradaptasi dan fokus terhadap kebutuhan konsumen sehingga Xiaomi tetap mempertahankan posisi sebagai TOP 3 brand smartphone secara global (berdasarkan data Q3 Canalys, 2022).
Xiaomi juga tercatat ke dalam ’50 Most Innovative Companies of 2022’ dari Boston Consulting Group’s, naik peringkat dalam daftar ‘Fortune Global 500 in 2022’ menjadi urutan ke-266, serta penghargaan dari Forbes Global 2000. Wujud komitmen tersebut ditandai dengan perluasan investasi global pada bidang riset dan pengembangan teknologi hingga 5 tahun kedepan yang mencapai lebih dari 100 miliar yuan.
“Dengan jajaran lini produk yang lebih menarik pada 2023, kami optimistis untuk dapat menghadirkan jajaran produk inovatif dari smartphone hingga ekosistem yang berbasis AIoT dengan berbagai variasi yang lebih luas,” ungkap Wentao Zhao, Country Director Xiaomi Indonesia.
Lebih lanjut, Wentao menjelaskan selama 8 tahun hadir di Indonesia, strategi Xiaomi telah membuat berbagai langkah besar di industri teknologi, lewat terobosan baru dan memantapkan diri sebagai brand teknologi inovatif yang dapat relevan dengan kebutuhan konsumen yang kerap berubah mengikuti perkembangan zaman.
“Berkat kerja keras tim Xiaomi, kami berhasil mempertahankan kepercayaan masyarakat Indonesia yang tercermin dari jumlah pengguna sistem operasi MIUI pada akhir 2022 yang mencapai lebih dari 29,3 juta pengguna di seluruh Indonesia,” kata Wentao.
Selain pengembangan inovasi, komitmen Xiaomi juga akan diwujudkan lewat investasi layanan ritel dan purna jual demi menjangkau lebih banyak konsumen dan meningkatkan pengalaman pengguna terhadap produk Xiaomi. Hingga akhir 2022 jaringan penjualan dan layanan purna jual Xiaomi Indonesia telah bertumbuh secara signifikan hingga mencapai 150+ service center dan 400+ service point, yang menempatkan Xiaomi sebagai salah satu brand dengan jaringan purna jual terluas di Indonesia.
Lebih lanjut, Wentao juga menjanjikan agar Xiaomi Fans, sebutan bagi konsumen setia Xiaomi Indonesia, dapat lebih terlibat dan mengikuti lebih banyak aktivitas bersama Xiaomi di berbagai kota di Indonesia. Harapannya, komunitas setia Xiaomi Fans bisa mendapat akses front-end eksklusif dari rangkaian produk terbaru Xiaomi lewat kegiatan peluncuran produk, gathering, maupun berbagai aktivitas lainnya.
Selain itu, Xiaomi Indonesia juga berupaya untuk memperkaya pengalaman pengguna dalam mengakses smartphone Xiaomi. MIUI, sebagai sistem operasi unggulan Xiaomi, akan terus dikembangkan dan disempurnakan agar dapat memperkaya user experience dari seluruh Xiaomi Fans selama perjalanan hidup mereka di tahun ini.
Sebagai brand yang menempatkan pengguna sebagai inti dari seluruh kegiatan operasionalnya, Xiaomi akan terus merangkul para pengguna dan komunitas, termasuk rekan media dan pegiat teknologi yang terus mendukung Xiaomi Indonesia sampai hari ini.
“Kami konsisten untuk selalu mendengarkan masukkan dari seluruh pihak terkait, setiap saran dan masukan akan sangat berarti bagi kami sehingga dapat membantu untuk memberikan layanan dan inovasi lebih baik agar terus memberikan akses pada seluruh konsumen Indonesia terhadap inovasi Xiaomi,” tutup Wentao.
tabloidpulsa.id – Demi memenuhi kebutuhan para kreator konten digital, Erajaya Active Lifestyle mengumumkan ketersediaan DJI RS 3 Mini, stabilizer kamera mirrorless yang ringan namun hasilnya tetap profesional. Dalam kesempatan yang sama juga diperkenalkan paket terbaru DJI Mic (1 TX + 1 RX), mikrofon untuk mendukung produksi konten dari pengguna yang kini hadir dengan penawaran yang lebih menarik terdiri dari 1 unit transmiter dan 1 unit receiver.
Erajaya Active Lifestyle menjual stabilizer DJI RS 3 Mini dan DJI Mic Djohan Sutanto, CEO Erajaya Active Lifestyle mengatakan “Sistem stabilisasi kamera saat ini telah menjadi fitur dasar yang diharapkan content creator, baik built-in ke kamera ataupun di alat tambahan, seperti gimbal. Melanjutkan kesuksesan seri sebelumnya, kami dengan bangga menghadirkan DJI RS 3 Mini. Dengan bobot yang ringan, sistem stabilitasi yang mumpuni dan baterai yang tahan lama, model ini akan menjadi andalan dalam memproduksi konten berkelaas, apalagi jika digabung dengan DJI Mic yang juga baru tersedia. Kedua produk ini kami yakini akan mendukung active lifestyle dari para pengguna.”
DJI RS 3 Mini melengkapi portofolio stabilizer Ronin yang sebelumnya sudah ada yakni DJI RS 3 dan DJI RS 3 Pro dengan menawarkan dimensi yang lebih ringkas dan bobot ringan. RS 3 Mini memiliki bobot 795 gram atau 50% lebih ringan dari DJI RS 3 Pro, dan mampu membawa beban hingga 2 kilogram. Dengan kemampuan tersebut, DJI RS 3 Mini handal untuk membawa sejumlah kamera mirrorless berikut lensanya. Beberapa kombinasi seperti Sony A7S3 dan lensa 24-70mm F2.8 GM atau Canon EOS R5 dan lensa RF24-70mm F2.8 STM dipastikan kompatibel dengan gimbal ini.
Hadir dengan teknologi stabilisasi kamera generasi ketiga yang juga diterapkan pada DJI RS3 Pro, hasil gambar yang didapatkan dari stabilisasi DJI RS3 Mini tetap handal berkat pergerakan kamera yang mulus dalam berbagai kondisi pengambilan gambar. Dengan tumbuhnya kebutuhan akan video dengan format vertikal, DJI RS3 Mini juga memiliki desain dual-layered quick release plate yang memungkinkan kamera dipasang dalam orientasi vertikal tanpa membutuhkan aksesoris tambahan.
Pengguna DJI RS 3 Mini bisa menikmati masa pakai baterai hingga 10 jam, cukup untuk kebutuhan produksi satu hari. Hanya dibutuhkan pengisian selama 2,5 jam hingga baterai kembali terisi penuh.
DJI kembali menghadirkan sistem mikrofon nirkabel untuk produksi audio dengan opsi yang lebih menarik yakni DJI Mic (1 TX + 1 RX). DJI Mic mendukung koneksi hingga 250 meter untuk berbagai situasi di sesi livestream, dalam studio atau luar ruangan. Dengan bobot hanya 30 gram, perangkat audio ini memiliki desain klip dan magnet sehingga mudah untuk dipasang.
Perangkat ini memiliki penyimpanan internal berkapasitas 8GB yang mampu menyimpan 14 jam file audio 24-Bit lossless dan bisa diputar di komputer tanpa membutuhkan aplikasi khusus. DJI Mic juga kompatibel untuk digunakan bersama smartphone, kamera maupun laptop disamping perangkat dari DJI sendiri seperti DJI Ronin 4D, Osmo Mobile 6 dan Osmo Action 3.
DJI RS 3 Mini dan DJI Mic sudah bisa didapatkan di DJI Experience Store, Urban Repulic, iBox, Erafone, dealer resmi DJI, laman e-commerce eraspace.com dan DJI Official Store di Blibli, Bukalapak, JD.id, Lazada, Shopee dan Tokopedia. DJI RS 3 Mini akan dijual dengan harga Rp4.695.000 sementara DJI Mic (1 TX + 1 RX) bisa didapatkan dengan harga Rp3.609.000.
tabloidpulsa.id – Saat ini kita berada di masa di mana kita bisa menciptakan foto potret atau portrait yang apik hanya dengan menggunakan perangkat smartphone saja. Dan salah satu smartphone yang fokus pada area ini adalah OPPO Reno8. Pasalnya selain menyediakan hardware berupa lensa kamera yang mumpuni dengan image processor yang apik, juga telah didukung oleh software yang diperkuat algoritma AI. OPPO AI Portrait Retouching.
Salah satu cara yang dilakukan oleh OPPO Reno8 untuk menghasilkan foto portrait kelas profesional adalah dengan menggunakan teknologi AI Portrait Retouching. Sebuah teknik yang memanfaatkan kecerdasan buatan (AI) dengan cara mempercantik wajak obuek foto dengan cara yang sederhana.
Teknologi AI dilatih dengan sejumlah besar kumpulan data dan algoritma agar dapat mengidentifikasi gambar, seperti makanan, tanaman, hewan peliharaan, pemandangan, atau lainnya. Setelah mengidentifikasi objek yang menonjol dalam sebuah foto, maka AI kemudian melakukan pekerjaan peningkatan dan pengeditan.
Selain itu, Reno8 memiliki fitur Bokeh Flare Portrait yang menjadikan momen lebih dramatis dengan latar belakang terbaik dan fokus pada wajahmu. Fitur berguna lain adalah Selfie HDR yang memberi Anda hasil swafoto yang jelas dengan pencahayaan sempurna, bahkan pada saat hari yang cerah atau gemerlap malam dengan backlight di latar belakang.
Artificial Intelligence (AI) tidak akan menggantikan peran fotografer dan aplikasi editor foto, namun akan membantu menghemat uang dan waktu yang dihabiskan untuk memperbaiki foto. Proses pengeditan foto biasanya akan memakan waktu berjam-jam kerja menggunakan alat perangkat lunak konvensional. Jadi kecerdasan buatan di OPPO Reno8 akan memberikan efisiensi dan efektivitas biaya untuk bisa menghasilkan foto portrait sekali jepret.
Anda juga bisa memanfaatkan kamera depan OPPO Reno8 yang memiliki resolusi 32MP; f/2.4 dan bisa menghasilkan foto portrait dengan hasil menawan sesuai dengan tagline ponsel ini The Portrait Expert. Meski OPPO Reno8 telah menyediakan fitur AI Portrait Retouching, Anda juga bisa memanfaatkan aplikasi Android untuk mengedit foto yang banyak tersebar di Play Store. Berikut beberapa aplikasi permak wajah yang bisa Anda gunakan agar tampil lebih cantik:
1Touch: A.I. Retouching
1Touch menghadirkan teknologi retouching berbasis kecerdasan buatan yang secara otomatis akan menghasilkan foto realistis dengan satu sentuhan. Anda juga bisa memanfaatkan 20 tombol pengeditan gambar yang berbeda.
Beautify
Editor riasan kecantikan ini bisa membantu Anda untuk mengedit foto yang menarik dengan langkah-langkah cepat. Fitur riasan kecantikan memberi Anda tampilan yang bagus pada foto dan selfie, misalnya untuk menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit, atau memperbaiki noda di wajah.
BeautyPlus-Edit, Retouch, Filter
Aplikasi editor foto dan kamera selfie ini dilengkapi dengan lebih dari 30 alat pengeditan yang mudah digunakan dan hasilnya terlihat profesional. Aplikasi ini juga bisa untuk menghilangkan jerawat atau noda, kulit halus, serta mencerahkan mata pada foto portrait Anda.
Bestie – Camera360 Selfie
Aplikasi kamera selfie ini bisa mempercantik kulit secara real-time sehingga Anda bisa memperoleh tampilan kulit alami dan bercahaya. Selain itu, aplikasi ini bisa memermak kontur wajah agar sesuai dengan keinginan.
tabloidpulsa.id – Tahun 2023 katanya akan menjadi tahun yang berat, dan kami tahu tidak banyak yang mau membicarakan hal itu. Alih-alih pusing, mungkin Anda perlu mengingat kembali tontonan apa yang belum Anda selesaikan di tahun 2022 lalu. Kebetulan PR Netflix baru pulang liburan dan membagikan beberapa insight tentang 10 tontonan menarik yang mungkin belum Anda tonton sampai habis di tahun lalu.
Pada tahun 2022 sejumlah tayangan Netflix berhasil memukau penonton Indonesia hingga menimbulkan perbincangan hangat di media sosial negeri ini. Di Twitter, TikTok, dan Instagram, para penggemar dengan giat berbagi mengenai kecintaan mereka terhadap tayangan favorit mereka dalam bentuk meme, kutipan favorit, karakter kegemaran, hingga fan art.
Simak 10 tayangan Netflix yang banyak menjadi bahan perbincangan serta diambil dari 6,9 juta post di media sosial sejak 1 Januari hingga 29 November 2022:
Stranger Things
Serial Stranger Things yang populer di seluruh dunia juga amat digemari di Indonesia. Hadirnya Stranger Things 4 kembali meningkatkan semangat penggemar untuk merayakan serial ini, antara lain melalui Stranger Things – Upside Down Experience di M Bloc Space, Jakarta Selatan. Acara yang terbuka untuk publik ini menghadirkan berbagai tempat khas Stranger Things hingga kegiatan seperti bermain sepatu roda di Rink-O-Mania bersama Demogorgon. Di platform TikTok, para penggemar mengusung pasangan favorit mereka di Stranger Things disertai lagu Indonesia yang cocok atau mengajukan kreasi mengasyikkan apa yang terjadi jika Stranger Things berlokasi di Indonesia!
Twenty Five Twenty One
Berlatar tahun 1998, Twenty Five Twenty One yang penuh dengan rasa nostalgia dan humor berpusat pada seorang atlet anggar remaja dan seorang pria muda yang memiliki hubungan istimewa. Emosi mendalam yang mewarnai perjalanan pasangan ini membuat para penggemar di Indonesia tergerak untuk berbagi pendapat tentang cinta dan hal-hal pelik di sekitarnya. Jalan cerita serial ini membuat banyak penggemar merasa dekat dengan para karakter dan menghasilkan refleksi tentang kisah cinta mereka sendiri.
All of Us Are Dead
All of Us Are Dead menghadirkan kisah sejumlah murid SMA yang terperangkap di sekolah mereka kala wabah virus zombie melanda. Aksi laga yang mendebarkan serta momen-momen yang mencengangkan memantik kreativitas warganet, seperti menanggapi karakter Gwinam yang tahan menghadapi segala bahaya dengan jenaka melalui meme maupun tangkapan layar. Isu perundungan yang tampil di serial ini juga membuat penggemar terdorong untuk berbagi mengenai pengalaman mereka sendiri dan dampak panjang dari tindakan tersebut.
Extraordinary Attorney Woo
Extraordinary Attorney Woo memikat penonton berkat berbagai petualangan sang pengacara jenius dengan sindrom spektrum autisme. Tapi bukan saja mengagumi karakter Woo Young-woo, para penggemar di Indonesia jatuh hati pada persahabatannya dengan Dong Geu Rami dan Choi Su-yeon. Dari salam unik Geu Rami dan Young-woo setiap bertemu hingga terharu berkat sikap Su-yeon dan Geu Rami yang suportif, penonton terus dibuat terkesan oleh serial ini.
Business Proposal
Dari serial Business Proposal, penggemar di Indonesia terutama mengidolakan karakter Kang Tae-moo yang disebut-sebut sebagai “pria ideal”. Sikap Tae-moo yang sopan, pintar memasak, sampai gaya ciumannya tak luput dari hujan pujian warganet. Sejumlah adegan humoris dari Business Proposal juga membuat penggemar gemas hingga membagikannya di TikTok.
Bridgerton
Drama romantis Bridgerton di musim terbarunya berfokus pada kisah Lord Anthony Bridgerton yang mengejar cinta sejati. Busana menawan di era Regency ini terbukti menjadi salah satu perhatian para penggemarnya di Indonesia, sampai-sampai mempengaruhi gaya sehari-hari, menjadi inspirasi gaya baru kebaya maupun mendorong mereka untuk memberi sentuhan kreatif tersendiri.
My Liberation Notes
Penggambaran momen-momen emosional dalam My Liberation Notes berhasil menyentuh para penggemarnya di Indonesia. Mereka menyebarkan kecintaan terhadap serial ini dengan berbagi meme tentang mencari makna hidup maupun berpikir ulang tentang perspektif mereka akan cinta.
Our Blues
Aktris Seo Young-hee di serial Our Blues membuat para penggemarnya di Indonesia jatuh hati, terutama melalui aktingnya hingga penggambaran Down Syndrome yang positif. Penulis Noh Hee-kyung juga menuai pujian karena telah menghadirkan cerita yang inklusif dan representatif bagi penyandang disabilitas.
The Tinder Swindler
Dokumenter The Tinder Swindler yang diangkat dari kisah nyata ini membuat banyak penonton tercengang, mendorong sejumlah orang membagikan kisah serupa mengenai penipuan berkedok asmara. Seseorang mengungkapkan pengalamannya di Twitter dan mendapat dukungan dari platform lain seperti TikTok, disertai dengan deretan meme.
Wednesday
Serial fenomenal Wednesday mencuri perhatian penonton global dan menjadi serial berbahasa Inggris ketiga yang paling tenar di Netflix hanya dalam beberapa minggu sejak pertama kali ditayangkan di 2022. Tagar #WednesdayAddams memiliki jumlah view yang mencengangkan sebanyak lebih dari 12 miliar di TikTok dan tarian Wednesday yang tak ada duanya di serial tersebut menggerakkan para penggemar untuk menghadirkan tarian serupa dengan lagu “Bloody Mary” dari Lady Gaga. Serial yang membuat penasaran ini sampai membuat seorang penggemar sejenak lupa akan keriaan Piala Dunia dan memilih meneruskan menonton Wednesday, sementara penggemar lain memberikan nilai sempurna bagi serial yang dibintangi Jenna Ortega ini.
tabloidpulsa.id – Hari ini, PT MD Pictures Tbk (FILM) mengumumkan kemitraan inovatif bersama Telkomsel, untuk menghadirkan film-film populer dan serial orisinal berkualitas melalui platform streaming Telkomsel, MAXstream.
Sejalan dengan pertumbuhan digital yang signifikan, saat ini MD Pictures juga menguasai pangsa pasar distribusi film di bioskop. Founder & CEO MD Pictures Manoj Punjabi, menyampaikan, “Sebelum pandemi, kami telah mempersiapkan digital ecosystem yang kuat, dan kerja keras selama pandemi telah membuka jalan percepatan revolusi digital bagi MD. Memasuki tahun 2023 ini, selain akan terus merilis film-film box office di bioskop, MD bersama MAXstream siap untuk memperluas ekspansi digital dan meningkatkan market share untuk menyapa para penonton di mana pun dan kapan pun.”
Langkah strategis Telkomsel untuk berkolaborasi dengan MD Pictures seraya menegaskan komitmen perusahaan telko tersebut dalam memperluas bisnis digitalnya. Vice President Digital Lifestyle Telkomsel Nirwan Lesmana menjelaskan, “Sebagai digital lifestyle enabler, Telkomsel berkomitmen untuk terus membuka lebih banyak peluang hadirnya ragam konten hiburan digital orisinal berkualitas karya insan kreatif nasional. Melalui video streaming platform kami, MAXstream, Telkomsel telah menghadirkan lebih dari 300 konten orisinal dan lebih dari 5.000 konten lisensi maupun kolaborasi. Dengan kolaborasi bersama MD Pictures, MAXstream dapat mendorong lebih banyak lagi konten lokal berkualitas untuk maju lebih jauh dalam meraih pencapaian sekaligus melangkah lebih dekat untuk menggapai pelanggan. Ke depannya kami berharap agar MAXstream, the home of entertainment, dapat terus mendukung pertumbuhan serta mengakselerasi kemajuan industri perfilman dan kreatif Tanah Air.”
Kerja Sama dengan MAXstream
Membuka tahun 2023, MD Pictures dan MAXstream Telkomsel akan merilis Film HIDAYAH pada 12 Januari 2023, yang kemudian dilanjutkan dengan Film Bismillah Kunikahi Suamimu pada 23 Februari 2023 serentak di bioskop seluruh Indonesia. Selain itu, MD Pictures juga akan merilis Film Atas Nama Surga dan Serial Princess and The Boss di platform MAXstream.
MAXstream adalah layanan video streaming yang menghadirkan konten lokal maupun internasional berupa konten orisinal maupun kolaborasi dari streaming platform kelas dunia, seperti HBO, Vidio, Viu, tvN, Celestial Movies, Cartoon Network, Lionsgate Play, Disney+ Hotstar, Netflix, hingga Prime Video. Sejak diluncurkan di tahun 2018, MAXstream telah menjadi salah satu layanan digital yang paling diminati pelanggan dengan 8 juta active users dan 32 juta downloaders.
Bersama para sineas dan kreator lokal Indonesia, MAXstream bahkan telah sukses merambah pasar internasional di kawasan Asia, seperti Malaysia, Brunei, dan Thailand. Informasi lengkap tentang MAXstream dapat diakses melalui tautan tsel.me/MAXstream, dan aplikasinya dapat diunduh di Play Store dan App Store.