Home Blog Page 364

Orbit Star N2 Resmi Meluncur, Harga Rp 579 Ribu Bonus Lampu Pintar

tabloidpulsa.id – Sering dengan kebutuhan akan internet yang tinggi, layanan internet kini menjadi hal yang wajib tersedia dimana saja, termasuk dirumah. Sayangnya layanan internet rumahan dengan fiber optik biayanya cukup mahal dan terikat kontrak perbulan. Oleh karenanya Anda membutuhkan modem router Orbit Star N2 (HKM0128-A) dengan harga Rp579 ribu saja.
Dengan harga tersebut, pelanggan yang membeli pada periode launching sampai 14 Februari 2023, tidak hanya mendapatkan unit Orbit N2 saja, tetapi juga mendapatkan hadiah langsung produk Internet of Things (IoT), Smartlamp Philips. Dengan lampu ini maka rumah Anda yang sudah terhubung ke internet melalui Orbit N2 bisa langsung mengakses lampu tersebut dari mana saja.Adapun promo hadiah langsung Smartlamp hanya berlaku untuk pembelian di Grapari dan e-commerce.

“Kami menyediakan perangkat Orbit N2 dengan harga yang lebih bersaing demi kebutuhan konsumen, sehingga dapat memenuhi kebutuhan untuk koneksi internet tanpa ikatan kontrak, dan juga layanan purna jual selama 2 tahun di lebih dari 30 titik yang tersebar di seluruh Indonesia ” demikian kata Bapak Willy Hakim selaku Direktur HKM.

Orbit N2 menawarkan layanan internet yang mudah dan murah, karena pengguna dapat menyesuaikan biaya internet sesuai kebutuhan dan tanpa kontrak berlangganan. Selain pemasangan praktis dan mudah tanpa teknisi, modem router ini juga fleksibel tanpa perlu repot putus langganan dan sambung kembali saat berpindah tempat.

Telkomsel berharap hadirnya modem Orbit Star N2 dapat memberikan pilihan produk yang lebih affordable bagi pelanggan untuk dapat menggunakan layanan Telkomsel Orbit. Terutama dengan penawaran harga yang cukup terjangkau senilai Rp579 ribu, pelanggan sudah dapat menikmati keunggulan layanan internet rumah yang lebih flexible, dengan fitur bernilai tambah dari perangkat modem yang lengkap,” ujar VP Sales Strategy Telkomsel Adhi Putranto.

Dibekali chipset 4G ASR1803 yang mampu mengintegrasikan teknologi pita berbasis Radio Frekuensi dengan memori flash, sehingga booting lebih cepat. Chipset ini juga sudah disertifikasi secara global oleh operator besar di Asia, Afrika, Eropa.

Hadir dengan bentuk dan fungsi yang percis Orbit terlaris Star 2 , namun dengan harga yang lebih terjangkau. Router berteknologi LTE Cat 4 ini dilengkapi 1x slot antena eksternal, untuk memperkuat sinyal wifi secara menyeluruh dan menjadikan koneksi lebih stabil. Selain itu juga terdapat 1x Ethernet LAN Port, yang mampu mentransmit data dengan kecepatan hingga 100MBps.

Fitur lain yang tidak kalah pentingnya adalah Website Filtering, Whitelist, dan Blacklist sehingga pelanggan dapat mengatur akses internet yang aman bagi keluarga di rumah.
Pada paket penjualannya pengguna tidak hanya mendapatkan unit Orbit Star N2 saja, akan tetapi juga Box Orbit Star N2, Welcome Leaflet , Buku Manual , Kartu Garansi 2 tahun , AC Adaptor dan Kabel LAN.

Untuk menggunakannya pengguna cukup menggunakan SIM Card Telkomsel ukuran Nano yang sudah tersedia pada paket penjualan. Tinggal aktifasi paket, dan siap ber-Internet kapanpun.

Keuntungan menggunakan Orbit N2 adalah ketika SIM Card Telkomsel diaktifkan pelanggan akan mendapat kan kuota bonus 25GB per-bulan selama 6 Bulan. Jumlah kuota ini sangat cukup untuk digunakan menonton streaming video, menggunakan sosial media atau hanya sekedar browsing.

Orbit N2 dapat dibeli secara offline dan online. Untuk Offline dapat bisa dibeli di semua outlet Grapari , mitra Telkomsel dan outlet IT kesayangan anda , sedangkan untuk online dapat didapatkan di beberapa Official Marketplace MyOrbit N2 seperti: Tokopedia, Shopee, Akulaku, Lazada, Blibli, JD.ID, Tik Tok Shop MyOrbit dan Bukalapak.

Intip Teknologi Layar yang Dibawa realme 10 Pro Series 5G

layar realme 10 pro series 5g

tabloidpulsa.id – Beberapa Minggu lalu realme Indonesia berhasil meluncurkan realme 10 Pro Series 5G yang membawa sejumlah inovasi untuk mewujudkan pengalaman visual menawan pada penggunanya. Semisal dengan menghadirkan layar lengkung berbezel super tipis berkat teknologi COP Ultra di realme 10 Pro+ 5G dan bezel tipis 1 mm berkat teknologi RAZR di realme 10 Pro 5G.

“Keberanian dan konsistensi realme dalam menghadirkan spesifikasi yang sebelumnya hanya ada di kelas flagship untuk hadir di kelas smartphone kelas menengah kembali diwujudkan melalui realme 10 Pro Series 5G. Number Series terbaru ini berhasil memasang standar tinggi di industri smartphone pada awal tahun melalui teknologi layar leap forward yang mutakhir. Kami percaya dengan layar berkualitas, segala konten yang disajikan akan terlihat menyenangkan untuk dipandang yang pada akhirnya memberikan pengalaman premium dan baru yang sebelumnya tidak ditemukan para pengguna di segmen mid range ini,” ujar Michonne Wang – Marketing Director realme Indonesia.

Rahasia Layar Lengkung dengan Bezel Bawah Tipis pada realme 10 Pro+ 5G

realme 10 Pro+ 5G datang dengan membawa gebrakan layar lengkung premium demi hadirkan visual layaknya smartphone flagship ke kelas menengah. realme menampik pemahaman bahwa layar yang sempurna itu hanya bisa didapatkan di smartphone kelas flagship dengan kehadiran layar AMOLED 120Hz Curved Vision di realme 10 Pro+ 5G. Tidak sekadar melengkung, layar ini juga telah dioptimalisasi untuk dapat pengalaman penggunaan terbaik jadi tidak hanya cantik secara visual saja. Setelah 16 bulan penelitian dan 26 iterasi model, realme berhasil menemukan bahwa 61 derajat adalah angka emas yang menghasilkan kesalahan sentuhan paling sedikit dan distorsi terendah, terasa paling nyaman di tangan, dan tampak paling memukau secara visual dalam penggunaan layar lengkung.

Dalam proses pengaplikasian panel layar ke bodi smartphone, realme menerapkan metode pengemasan premium yang lebih canggih dari metode-metode dalam sajian tampilan melengkung sebelumnya. Untuk menciptakan pengalaman menonton layar penuh yang lebih baik, realme menggunakan teknologi pengemasan paling canggih di industri bernama COP (Chip On Pi), dan mengoptimalkannya untuk menjadikannya lebih baik. COP adalah teknologi pengemasan tercanggih saat ini. Dibandingkan dengan COF (Chip On Film) dan COG (Chip On Glass), COP secara langsung membengkokkan bagian lembut layar AMOLED ke belakang, yang mana semakin mengurangi besaran bezel dan mencapai efek visual yang mendekati “bezel-less”. Karena keterbatasan material layar yang fleksibel dan biaya proses yang lebih tinggi, proses COP saat ini hanya digunakan untuk smartphone flagship kelas atas.

Dalam proses pengaplikasiannya, realme menggunakan teknologi COP Ultra yang merupakan penyempurnaan berdasarkan optimalisasi proses COP tradisional, membuat bezel bawah realme 10 Pro+ lebih tipis dari yang pernah ada. Dengan menggunakan teknologi COP Ultra, realme telah berhasil memangkas ukuran bezel bawah layar menjadi setipis 2,33mm. Angka ini menjadi sebuah pencapaian baru yang bahkan lebih tipis dari jajaran layar lengkung unggulan teratas. Sebagai perbandingan, salah satu layar lengkung pada smartphone flagship teratas lain memiliki ukuran bezel bawah 2,6 mm.

Hal ini membuat layar melengkung dari realme 10 Pro+ 5G bukan sembarang layar melengkung. Panel layar ini menjadi terobosan yang benar-benar unik di kelasnya, dan menawarkan inovasi dalam teknologi layar lengkung.

Demi memberikan pengalaman terbaik, realme juga menghadirkan inovasi pada teknologi anti-mistouch, untuk membuat pengalaman layar melengkung menjadi lebih ramah pengguna. Pada semua sisi layar realme 10 Pro+ 5G telah diaplikasikan X-touch Anti-mistouch Algorithm yang meningkatkan area anti-mistouch sebesar 20%, dan telah dioptimalkan secara cerdas untuk mengurangi kesalahan sentuh di seluruh bagian. Selain itu panel layar yang digunakan realme 10 Pro+ 5G turut nyaman digunakan, sebab menjadi layar pertama realme dengan fitur 2160Hz PWM Dimming. Saat keadaan gelap dengan kecerahan di bawah 90 nits, realme 10 Pro+ 5G akan otomatis berpindah ke mode 2160Hz PWM Dimming untuk mempertahankan akurasi warna dan kenyamanan ke mata pengguna. Hal ini berkaitan dengan tingkat efisiensi peredupan layar yang meningkat hingga 4,5 kali dibanding 480Hz PWM konvensional pada kebanyakan smartphone sampai kelas atas sekalipun.

Rahasia Bezel Super Tipis 1mm pada Layar realme 10 Pro 5G

Di sisi lain, smartphone realme 10 Pro 5G yang menggunakan panel layar datar 120Hz Boundless Display bukan berarti tidak membawa gebrakan inovasi seperti pada realme 10 Pro+ 5G. Smartphone realme 10 Pro 5G membawa rasio layar-ke-bodi 93,76% dan bezel super tipis 1mm untuk menyajikan tampilan yang lebih imersif dan bebas gangguan. Hal ini dicapai melalui rangkaian terobosan yang sangat inovatif bernama teknologi RAZR yang terdiri dari tiga teknologi canggih yakni Active Antenna Switching, TopNotch Display Technology, dan InSeal Technology. Teknologi RAZR adalah proses penyatuan layar dengan bodi smartphone paling berkelas yang pernah realme lakukan. Melalui gabungan teknologi-teknologi ini, realme 10 Pro 5G mampu sajikan layar bebas gangguan dari bezel yang tebal.

Active Antenna Switching

Masuknya era 5G seperti sekarang, kecepatan dan kestabilan koneksi menjadi sangat penting. realme mendesain ulang sistem jaringan antena pada realme 10 Pro 5G, menjadikannya lebih pintar, lebih simpel, lebih adaptif. realme membuat sistem antena yang bekerja dengan cerdas melalui delapan antena ditempatkan secara strategis untuk menutupi seluruh bingkai realme 10 Pro 5G guna meningkatkan pengalaman koneksi secara keseluruhan sekaligus mengurangi ruang yang digunakan oleh antena di bagian atas dan bawah smartphone.

TopNotch Technology

Dengan Teknologi TopNotch, realme mengintegrasikan sensor cahaya ke bagian atas bezel, memberikan para pengguna tampilan layar yang lebih lapang. Bentang layar lebih luas tentu akan lebih memanjakan mata para penggunanya dalam mengonsumsi berbagai konten multimedia sampai bermain game.

InSeal Technology

Sebagian besar smartphone yang beredar di pasaran sekarang ini menggunakan lem untuk menyatukan panel layar dan bodi. Teknik seperti ini memang berfungsi dengan baik sejauh ini dan tidak ada yang salah akan teknik tersebut. Tetapi jika menelisik lebih mendalam, teknik tersebut sebenarnya menciptakan batasan dalam desain seperti bezel yang lebih lebar dan memberikan lebih banyak celah untuk masuknya air, debu, dan kotoran.

Berdasarkan hal tersebut, realme hadir dengan inovasi untuk menyatukan dua bagian dalam sebuah smartphone dilakukan hanya dari bagian dalam saja, di mana pengguna akan bisa mendapatkan ukuran layar lebih besar, dan bezel lebih tipis dalam rentang dimensi bodi yang sama seperti kebanyakan smartphone termasuk smartphone kelas flagship populer, karena tidak ada lem yang menghalangi. Termasuk lebih sedikit suku cadang, lebih sedikit kerepotan, dan perlindungan yang lebih inovatif.

Kehadiran realme 10 Pro Series 5G menjawab keinginan anak muda akan smartphone dengan layar setara flagship di kelas menengah. Langkah-langkah inovatif ini menjadi gebrakan baru di pasar smartphone yang akan menjadi acuan para pemain lain di industri untuk mengikutinya. realme sendiri akan selalu hadir dengan komitmen Dare to Leap, mendengarkan masukan mengenai smartphone apa yang dibutuhkan anak muda di Indonesia serta berusaha untuk mewujudkannya dengan leap forward technology and design di semua segmen.

Rasakan sendiri pengalaman visual memukau dengan berbagai teknologi canggih hanya di realme 10 Pro Series 5G yang kini sudah tersedia secara luas di Indonesia. Tersedia dalam pilihan warna Hyperspace dan Dark Matter, smartphone realme 10 Pro+ 5G 8GB+8GB*|128 GB dapat dimiliki dengan harga Rp5.899.000, dan untuk memori 12GB+12GB*|256 GB seharga Rp6.999.000. Sedangkan realme 10 Pro 5G tersedia dalam pilihan warna Nebula Blue dan Dark Matter, dengan harga jual untuk pilihan memori 8GB+8GB*|128 GB Rp4.599.000, dan 8GB+8GB*|256 GB seharga Rp4.999.000. Smartphone realme 10 Pro Series 5G bisa dimiliki melalui www.realme.com/id, juga berbagai platform ecommerce populer serta realme Brand Store di seluruh Indonesia. Ikuti media sosial realme Indonesia agar selalu terupdate dengan berita-berita terbaru dari realme untuk pasar Indonesia.

O-Fans Jadi yang Pertama Mencoba OPPO Reno8 T Series

O-Fans Jajal Reno8 T Series aplikasi kunci
ilustrasi

tabloidpulsa.id – OPPO hadirkan kejutan baru di awal tahun 2023 dengan luncurkan perangkat baru penerus seri populer Reno, Reno8 T Series. Sebagai merek yang human centric dan mengedepankan pengguna, hari ini (28/1) OPPO mengundang fans setianya, O-Fans menjadi yang pertama menggenggam dan mencoba keunggulan perangkat terbaru OPPO Reno8 T pada acara Sneak Peek Reno 8T di OPPO Gallery Plaza Indonesia.

“Sejak berdiri di Indonesia, konsumen selalu menjadi bagian penting bagi kami, apalagi fans setia kami, Ofans. Untuk itu, hari ini  O-Fans menjadi orang pertama yang mencoba perangkat terbaru kami, OPPO Reno8 T. Perangkat ini hadir dengan beberapa topped up peningkatan yang akan memberikan kepuasan lebih untuk O-Fans,” ujar Patrick Owen, Chief Marketing Officer OPPO Indonesia.

Dikemas melalui Mystery Box, O-Fans diajak untuk melihat dan merasakan pertama kalinya OPPO Reno8 T. Setelah itu, OPPO memberikan penjelasan berbagai topped up yang diberikan pada perangkat ini terutama dari segi desain, kamera dan performa.

“Desainnya ini aku suka banget, apalagi tekstur kulitnya lucu, ditambah ada tampilan jahitan kulit kaya gini bikin kesannya luxury jadi keliatan banget! Frame sampingnya juga keren warnanya gold, cocok banget sama desain belakang warna orange nya ini yang colorful dan fashionable banget pastinya” ujar Lina, O-Fans.

OPPO Reno8 T hadir dengan desain yang lebih fresh, elegan dan stylish untuk dapat menjadi bagian dari fashion pengguna muda Indonesia. Desain kulit fiberglass generasi terbaru ditambahkan efek jahitan kulit untuk memberikan kesan mewah saat digenggam. Desain kulit fiberglass ini ditingkatkan untuk memberikan dimensi yang lebih tipis dan ringan jika dibandingkan dengan kulit tradisional.

“Menurut saya, semakin besar megapiksel kamera, detailnya akan semakin bagus. Di Reno8 T ini sudah dilengkapi kamera 100MP yang hasilnya sangat jelas. Namun saat fitur 100MP tidak diaktifkan, hasilnya pun juga sudah bagus.  Untuk videonya sendiri ini udah oke banget, bisa digunakan untuk vlogging,” ujar Wisnu, O-Fans.

Di sisi kamera, OPPO melakukan peningkatan besar dengan menghadirkan kamera portrait 100MP pertama kalinya di Reno Series. Dengan sensor yang besar, Reno8 T dapat menangkap foto dengan  detail tajam dan hasil ultra jernih melalui resolusi foto yang sangat besar. OPPO juga menghadirkan beberapa fitur kamera populer yang sebelumnya ada pada perangkat Reno8 T.

“Baterai yang besar bisa tahan seharian. Untuk charging cepet banget, terlebih kalo lagi buru-buru mau pergi, tinggal ngecas bentar terus baterai udah terisi. Fitur RAM Expansionnya yang gede bikin buka-buka aplikasi lebih lancar dan gaming juga tambah ngebut. Penyimpanannya pun juga besar, simpen apapun bebas tanpa perlu khawatir memori cepet abis,” ujar Afdal, O-Fans.

OPPO segera memperkenalkan perangkat Reno8 T di Indonesia, tepatnya pada awal Februari 2023 mendatang. OPPO berharap kehadiran Reno8 T dapat memberikan kepuasan lebih kepada konsumennya terutama bagi Ofans dengan berbagai peningkatan dan fitur menarik yang dihadirkan.

Xiaomi 12 Series Hadir dengan Harga Baru yang Lebih Terjangkau

Xiaomi 12 Series Turun Harga

tabloidpulsa.id – Setelah hadir awal tahun membawa penawaran khusus di seri ponsel mid-range, kini Xiaomi kembali memberikan penawaran spesial bagi konsumen Indonesia. Xiaomi memberikan penawaran hemat yang semakin terjangkau pada seri flagship Xiaomi 12 Series yaitu Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Lite 5G. Sekarang, siapapun bisa merasakan smartphone flagship dengan berbagai keunggulan dan performa teknologi terkini dengan harga terbaik di kelasnya.  

Xiaomi 12 merupakan ponsel dari lini flagship Xiaomi yang dijual dengan harga resmi Rp 9.999.999 saat diluncurkan. Mulai 25 Januari 2023, Xiaomi 12 tersedia dengan harga baru yang lebih terjangkau yaitu Rp 7.999.000 untuk varian RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB. Harga baru ini otomatis menjadikan Xiaomi 12 sebagai ponsel flagship yang sangat kompetitif di kelasnya.

Sementara itu Xiaomi 12 Lite 5G yang saat diluncurkan dijual dengan harga Rp 5.799.000 untuk varian RAM 8GB dan memori internal 256GB, kini dapat dimiliki dengan harga yang lebih terjangkau lagi yaitu Rp 4.999.000.

Dengan kombinasi harga yang terjangkau dan spesifikasi yang mumpuni, Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Lite 5G dapat memberikan pengalaman yang maksimal dan seru bagi penggunanya. Kini, tak perlu menunggu lama lagi untuk membeli smartphone flagship Xiaomi dengan harga yang baru, lebih hemat.

Sekilas tentang Xiaomi 12 Series

Sebagai “Master Every Scene”, Xiaomi 12 dibekali sejumlah spesifikasi tinggi, mulai dari chipset yang dapat menunjang performa, hingga kamera yang mampu mengakomodasi objek saat minim cahaya. Dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1 dan didukung dengan RAM 8GB serta penyimpanan internal sebesar 256GB, menjadikan Xiaomi 12 sebagai smartphone flagship terjangkau dengan yang performa tinggi. 

Tak hanya itu, Xiaomi 12 hadir dengan desain compact berbekal curved display Super AMOLED berukuran 6,28 inci serta mengusung triple camera 50 MP + 13 MP + 5 MP, dan kamera selfie beresolusi 32 MP yang memiliki keunggulan untuk foto di malam hari.

Sedangkan untuk tipe Xiaomi 12 Lite 5G, meskipun digadang-gadang sebagai versi affordable dari Xiaomi 12, seri Lite ini juga memiliki desain elegan yang tipis dan ringan, serta spesifikasi yang tak kalah mumpuni. Dibekali dengan chipset Snapdragon 778G yang dipadukan dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 256GB, Xiaomi 12 Lite 5G tetap dapat memberikan kinerja yang cepat dan responsif serta memberikan pengalaman pengguna yang maksimal.

Xiaomi 12 Lite juga Didukung dengan layar AMOLED 6,55 inci dengan resolusi FULL HD (2.400 x 1.080 piksel) yang dapat memaksimalkan pengalaman pengguna dalam menonton video maupun bermain game. Fitur-fitur lainnya yang turut tersemat dalam Xiaomi 12 Lite 5G ini antara lain konektivitas 5G, sensor sidik jari di layar,  serta dukungan Dolby Vision serta Dolby Atmos untuk pengalaman multimedia yang maksimal

Xiaomi Fans dan masyarakat umum bisa mendapatkan Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Lite 5G dengan harga baru ini di seluruh channel penjualan Xiaomi Indonesia baik secara offline maupun online.

Threego Fokus Akselerasi Pertumbuhan Industri Kreatif Tanah Air

Threego Indonesia

tabloidpulsa.id – Tahun 2023 menjadi tahun kembali bersinarnya industri penyelenggara kegiatan atau event sebagai salah satu penggerak industri perekonomian kreatif. Threego Indonesia Group memiliki fokus untuk melakukan percepatan pertumbuhan jumlah penyelenggaraan berbagai jenis kegiatan secara masif dan berkualitas.

Hal ini akan dicapai melalui model bisnis terintegrasi yang mengutamakan konsep kolaborasi kreatif antar unit bisnis di bawah naungan Threego Indonesia Group.

Miftakul Arif, Founder dan CEO Threego Indonesia Group menjelaskan bahwa industri event dan komunikasi kreatif di Indonesia masih menyimpan potensi yang sangat besar dan belum dimaksimalkan dengan baik.

“Melalui lebih dari 120 unit bisnis yang terintegrasi di dalam Threego Indonesia Group, kami memiliki target untuk dapat berakselerasi meningkatkan potensi industri kreatif hingga tiga kali lipat, serta mencapai target pendapatan hingga sebesar Rp 1 Triliun (satu triliun rupiah) tahun ini,” ujar Miftakul.

Threego Indonesia Group meyakini dengan optimis bahwa target tersebut akan tercapai melalui pemaksimalan konektifitas dan integrasi seluruh bisnis unit yang terdapat didalam ekosistem group dengan mengedepankan output kreatifitas yang maksimal.

Dengan berbagai keunikan dan kekuatan seluruh unit serta semakin luas nya jaringan bisnis yang tersebar di seluruh nusantara akan makin memperkuat kapabilitas dari Threego
Indonesia Group. Dengan memberikan strategi komunikasi dan penyelenggaraan kegiatan yang berdampak positif yang tidak hanya bagi sektor swasta namun juga industri ekonomi kreatif tanah air.

Ir. Rizki Handayani Mustafa, MBTM, Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelanggara Kegiatan (Events) Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif / Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia mendukung penuh ecosystem yang diciptakan oleh Threego Indonesia.

“Disini kita bisa liat ecosystem events yang luar biasa khususnya kaitannya dengan kreatif, target penyerapan tenaga kerja dan target impact secara evaluasi secara ekonomi yang dibutuhkan oleh kita semua,” ujar Ir. Rizki Handayani Mustafa.

Ekonomi kreatif merupakan salah satu sektor yang diharapkan mampu menjadi pilar perekonomian Indonesia dalam beberapa tahun mendatang. Saat ini, pertumbuhan ekonomi kreatif di Indonesia menunjukkan tren positif, sehingga perkembangan sektor ini menjadi salah satu fokus pemerintah.

Threego di 30 kota di Indonesia
Di tengah maraknya badai PHK yang terjadi pada beberapa sektor industri saat ini, Threego Indonesia Group berupaya untuk menyerap talenta kreatif sebanyak kurang lebih 3.000 (tiga ribu) tenaga kerja melalui jaringan terintegrasi yang tersebar di 30 kota di seluruh Indonesia.

Threego Indonesia Group juga berkomitmen untuk mendampingi pemerintah dan asosiasi terkait untuk dapat berkontribusi memajukan industri kreatif tanah air melalui standarisasi kompetensi bisnis bagi para pelaku didalamnya.

“Kemenparekraf membuat dua direktorat daerah, nasional dan internasional salah satunya untuk melakukan pendampingan kepada pemerintah daerah dan para pelaku event daerah,” ujar Ir. Rizki Handayani Mustafa

Ir. Rizki Handayani Mustafa melanjutkan jika dilihat arah kedepannya industri ini industri yang mempunyai potensi yang sangat luar biasa dan DNA orang Indonesia adalah kreatifitas.

Didirikan tahun 2018, Threego Indonesia Group memiliki fokus utama yaitu pengembangan keahlian, menjawab kebutuhan pasar, dan menciptakan permodalan yang tepat sasaran. Pengembangan keahlian sumber daya masyarakat Indonesia di bidang kreatif menjadi pintu masuk bagi Threego Indonesia Group berinovasi menghadirkan rangkaian kegiatan yang bermakna bagi pelaku bisnis dan masyarakat Indonesia secara menyeluruh.

Threego Indonesia Group memiliki struktur jaringan perusahaan yang menjawab semua kebutuhan industri event dan komunikasi kreatif, antara lain, konsultan komunikasi kreatif, penyelenggara event dan festival, promotor musik, penyelenggara sportstainment, kerja sama pengelolaan venue, wedding organizer, hingga merchandise dan clothing line, serta layanan lain terkait pelaksanaan event.

Erajaya Digital Perluas Jaringan Gerai iBox

Gerai iBox Terbaru

tabloidpulsa.idErajaya Digital membuka tahun 2023 dengan meresmikan 6 gerai iBox terbaru di Gresik, Jember, Kupang, Makassar, Sidoarjo dan Surabaya, melanjutkan komitmen ekspansi footprint retail di Indonesia.

Pembukaan gerai baru ini untuk memastikan agar pelanggan makin mudah mendapatkan produk-produk dari Apple termasuk perangkat lainnya seperti aksesoris dan produk IoT yang orisinal, legal dan dilindungi dengan garansi resmi.

Joy Wahjudi, CEO Erajaya Digital, mengatakan, “Komitmen kami untuk selalu fokus kepada pelanggan dan memastikan customer journey yang positif kami wujudkan dengan menghadirkan gerai di lokasi-lokasi baru. Kehadiran 6 iBox baru kali ini memberi kesempatan masyarakat untuk mendapatkan produk Apple dan aksesoris favorit-ya dengan lebih mudah. Ini sekaligus merupakan perwujudan strategi omni-channel yang membawa sinergi eksekusi ritel online dan offline, yang kemudian kami lengkapi dengan layanan seperti Click ‘n Pickup dan Mobile Shopping yang didukung layanan logistik EraExpress. Ini semua diharapkan akan membuat iBox menjadi pilihan utama bagi masyarakat untuk mendapat produk Apple favorit- nya.”

Berikut daftar gerai iBox yang diresmikan oleh Erajaya Digital:

  1. iBox Lippo Mall Kupang
  2. iBox Mall Ratu Indah Makassar
  3. iBox WTC Surabaya
  4. iBox Lippo Plaza Jember
  5. iBox Lippo Plaza Sidoarjo
  6. iBox Icon Mall Gresik

Catatan menarik dari gerai yang baru dibuka adalah iBox Lippo Mall Kupang yang menjadi gerai iBox pertama di provinsi Nusa Tenggara Timur, begitu pula dengan iBox Lippo Plaza Jember yang menjadi gerai pertama di Kabupaten Jember, Jawa Timur. Catatan lainnya, gerai iBox Mall Ratu Indah Makassar merupakan gerai iBox terbesar dan terlengkap di Pulau Sulawesi.

Sejumlah promo menarik bisa dimanfaatkan oleh pelanggan selama periode Grand Opening selama tanggal 27 Januari hingga 5 Februari 2023 pada outlet tertentu meliputi harga khusus Apple AirPods 2 senilai Rp1.499.000, Harman Kardon Onyx 7 senilai Rp1.999.999, serta promo purchase with purchase. Pemegang kartu debit BRI dan kartu kredit dari BCA, BRI, DBS, HSBC, dan Mandiri bisa menikmati tambahan diskon sampai Rp1.000.000 dan cicilan 0% hingga 24 bulan. Pelanggan juga bisa memilih cicilan tanpa kartu kredit melalui penawaran dari mitra pembiayaan.

Peran Corning Gorilla Glass Victus 2 di Smartphone Flagship Samsung Terbaru

Corning Gorilla Glass Victus 2

tabloidpulsa.id – Samsung Electronics Co., Ltd. akan menggunakan Gorilla Glass Victus 2 keluaran Corning Incorporated sebagai bagian dari generasi terbaru smartphone flagship Samsung Galaxy. Gorilla Glass Victus 2 mengusung komposisi kaca terbaru yang membuatnya lebih tangguh menghadapi benturan ke permukaan kasar seperti beton sekaligus meneruskan ketahanan terhadap goresan yang dimiliki Corning® Gorilla® Glass Victus® generasi terdahulu.

“Konsumen masa kini menginginkan layar smartphone yang lebih tahan terhadap berbagai bentuk kerusakan. Selama lebih dari satu dekade, Gorilla Glass telah memenuhi kebutuhan dari para pengguna smartphone dengan menetapkan standar akan material pelindung yang tangguh. Kami pun bangga bisa terus melanjutkan kerja sama jangka panjang kami dengan Samsung dan melihat inovasi terbaru kami memiliki peran penting pada smartphone Samsung Galaxy terkini,” ujar David Velasquez, Vice President and General Manager, Gorilla Glass.

Senada dengan David, Stephanie Choi, Executive Vice President and Chief Marketing Officer, Mobile eXperience Business, Samsung Electronics, mengatakan, “Kami berkomitmen untuk mengintegrasikan unsur keberlanjutkan di sepanjang siklus hidup produk kami sehingga kami terus berkolaborasi dengan mitra yang memiliki kesamaan visi, salah satunya dengan Corning. Yang fokus dalam meningkatkan performa sekaligus mengurangi dampak lingkungan. Generasi terbaru dari smartphone flagship Samsung Galaxy menjadi perangkat pertama yang menggunakan Corning® Gorilla® Glass Victus® 2 untuk menawarkan daya tahan yang lebih tinggi dan keberlanjutan yang lebih baik.”

Diluncurkan pada November 2022, Gorilla Glass Victus 2 dibekali daya tahan yang lebih baik dalam menghadapi benturan pada permukaan kasar seperti beton, material yang sering ditemui dalam keseharian. Inovasi tersebut membuatnya mampu mendefinisikan ulang standar ketangguhan di pasar dan industri. Gorilla Glass Victus 2 pun fokus pada lingkungan dan telah memenuhi Environmental Claim Validation berkat tingkat kandungan material daur ulang dari kegiatan manufaktur yang rata-rata mencapai 22% berdasarkan penilaian perusahaan ilmu kesehatan global Underwriters Laboratories (UL). Produk yang mendapatkan Environmental Claim Validation Mark dari UL akan menjalani audit dan pengujian secara rutin untuk mempertahankan statusnya, sehingga Corning memastikan peran Victus 2 dalam mengurangi dampak lingkungan akan terus dilanjutkan.

Gorilla Glass telah menjadi bagian dari lebih dari delapan miliar perangkat yang dibuat lebih dari 45 merek ternama. Dengan Gorilla Glass Victus 2, Corning meneruskan kepemimpinannya di sektor mobile consumer electronics melalui deretan inovasi seperti kaca pelindung terdepan di industri serta kaca dan optik untuk produk semikonduktor–di mana seluruhnya mampu meningkatkan performa, memungkinkan hadirnya fitur konektivitas baru, dan mendukung pengalaman pengguna yang immersive dengan augmented reality dan 3D sensing.

3 Tips Jaga Kesehatan Menggunakan LG PuriCare Air Purifier

LG PuriCare Air Purifier

tabloidpulsa.id – Presiden Joko Widodo secara resmi telah mencabut Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Pemerintah menghimbau masyarakat agar tetap menjaga kesehatan. Berikut adalah tips jaga Kesehatan bagi masyarakat agar dapat menjalankan aktivitas sehari-hari:

 1. Tetap menjaga protokol kesehatan 

Walaupun aturan kebijakan PPKM dan wajib masker telah dilonggarkan, tetap menerapkan protokol kesehatan telah terbukti dapat membantu dalam menjaga tubuh agar terhindar dari berbagai macam virus dan penyakit. Dengan tetap menggunakan masker saat berada di keramaian dan rajin mencuci tangan dapat mencegah berbagai penyakit seperti flu hingga masalah pencernaan.

2. Rutin melakukan aktivitas fisik dan olahraga

Rutin melakukan aktivitas fisik selama 30 menit setiap hari dapat menjaga tubuh tetap sehat dan bugar. Berolahraga bisa dilakukan dengan hal-hal sederhana yang sering dilakukan dalam kehidupan sehari-hari seperti bersepeda, lari atau jalan sehat. Dengan berolahraga secara teratur, ketahanan tubuh juga akan terbangun sehingga dapat menjalani hari dengan lebih bugar. 

3. Menjaga kualitas udara sekitar

Agar terbebas dari berbagai virus dan bakteri yang memicu COVID-19, diperlukan pencegahan lebih. Salah satunya  dengan menjaga kualitas udara di rumah, ruang kerja, maupun ruang bermain anak dengan air purifier atau pemurni udara yang bisa melindungi keluarga dari penyebaran virus. Air purifier dapat membantu mengurangi kontaminasi udara dan partikel-partikel jahat lainnya. Untuk membantu menjaga kesehatan ketika beraktivitas di dalam ruangan,LG menyediakan koleksi LG PuriCare Air Purifier untuk membantu agar udara di dalam rumah senantiasa bersih dan segar. 

Abhinyano Abhi, Product Marketing Manager Air Solution for LG Electronics Indonesia menyatakan, “LG menyediakan koleksi LG PuriCare™Air Purifier yang dapat memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat Indonesia. Dengan LG Air Purifier, kami berharap masyarakat Indonesia bisa beraktivitas dengan lebih tenang dan dapat terlindung dari debu dan juga penyebaran virus.”

Koleksi LG PuriCare Air Purifier ini tersedia dalam dua pilihan utama, yaitu; LG PuriCare AeroTower Air Purifying Fan yang menggunakan teknologi UVnano pada bilah kipas sebagai lapisan perlindungan tambahan untuk menghilangkan 99,9% bakteri di udara. Dilengkapi Sistem Filtrasi 3 Langkah (Pra Filter – HEPA Filter – Filter Penghilang Bau), LG PuriCare™ AeroTower Air Purifying Fan dapat memproduksi udara segar seperti di alam bebas.

Melengkapi seri LG PuriCare™, LG menghadirkan produk pula produk LG PuriCare 360° Air Purifier  yang telah dikembangkan menjadi versi lebih terjangkau dari generasi pertama. Meski terjangkau, seri ini memiliki teknologi 360° Purification dan sistem penyaringan ini dengan kolaborasi kerja H13 Grade HEPA Filter dan Ionizer untuk membuatnya efektif memberikan perlindungan dengan mengeliminasi bakteri dan virus.

Mendukung performa filterisasinya, LG juga melengkapi air purifier terbarunya dengan Clean Booster yang bekerja memastikan kecepatan dan jarak jangkauan distribusi udara bersih dalam ruangan.

Mengaktifkan mode ini akan membuat Clean Booster mampu mendistribusikan udara bersih hingga menjangkau jarak tujuh setengah meter dari posisinya diletakkan. Disisi lain, dalam riset perbandingan internal dengan produk air purifier LG sebelumnya yang tanpa Clean Booster, LG PuriCare™ 360° Air Purifier terhitung 24% lebih cepat dalam melakukan pembersihan udara.

Pengguna pun tak perlu menyisakan keraguan pada kerja air purifier LG terbaru ini dalam melakukan pembersihan udara. Hal ini karena pengguna dapat dengan mudah memantaunya melalui smart indicator yang terdapat didalamnya. Kerja smart indicator ini didukung sensor PM 1.0 yang mendeteksi keberadaan debu mikro hingga berukuran 0.01㎛ dan pendeteksi bau-bauan yang ada dalam ruang.   

Saat unit air purifier diaktifkan, smart indicator akan otomatis mendeteksi kualitas udara dalam ruang untuk kemudian ditampilkan melalui cahaya lampu dengan warna yang berbeda. Nyala warna merah menunjukkan kualitas udara paling buruk, kemudian berturut-turut menurut tingkatan kualitas udara, lampu indikator akan berubah menjadi oranye, kuning, hingga hijau untuk menunjukkan kualitas udara dalam ruang yang baik.

Seluruh rangkaian Air Purifier LG PuriCare™ juga memiliki sertifikat dari berbagai lembaga ternama, seperti Korea Clean Air Association, British Allergy Foundation dan Korea Asthma Allergy Foundation. Kami optimis bahwa dengan tren penyebaran COVID-19 yang makin landai dan didukung oleh inovasi produk Air Purifier LG PuriCare™, masyarakat Indonesia dapat kembali menjalankan aktivitas mereka dengan bebas dengan aman dan nyaman.” tutup Abhinyano Abhi.

IOH dan Ericsson Selesaikan Integrasi Jaringan di Jabodetabek

Integrasi Jaringan IOH dan Ericsson

tabloidpulsa.id – Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) melanjutkan tonggak sejarahnya dalam membuka peluang-peluang yang belum tersentuh untuk berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi digital Indonesia. Setelah melalui satu tahun pascamerger, IOH kini dalam perjalanannya menyelesaikan integrasi jaringan berskala nasional yang menggunakan teknologi Multi Operator Core Network (MOCN) untuk memberikan jangkauan yang lebih luas, kualitas layanan dalam ruangan yang lebih baik, dan pengalaman internet yang lebih cepat bagi pelanggan.

President Director and CEO Indosat Ooredoo Hutchison, Vikram Sinha, mengatakan “Teknologi adalah pendorong utama dalam digitalisasi suatu negara dan perkembangannya sangat bergantung pada industri telekomunikasi. Sejalan dengan visi kami untuk menjadi perusahaan telekomunikasi digital paling dipilih di Indonesia, IOH berkomitmen untuk terus menyediakan jaringan yang andal untuk meningkatkan pengalaman digital pelanggan. Kami percaya bahwa pengalaman yang lebih baik akan meningkatkan produktivitas masyarakat dan berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi digital bangsa di masa depan, serta pada akhirnya memberdayakan setiap orang Indonesia.

Didukung penuh oleh Ericsson (NASDAQ:ERIC), IOH telah menyelesaikan proses integrasi jaringan di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) sebagai salah satu proyek integrasi jaringan tercepat sehingga pelanggan di wilayah tersebut dapat menikmati pengalaman digital yang lebih baik. Kini IOH memiliki cakupan dan penetrasi dalam ruangan yang meningkat 20%, kecepatan data yang meningkat 27%, serta lalu lintas data yang meningkat 21% dibandingkan sebelum adanya proses integrasi.

Head of Ericsson Indonesia, Jerry Soper, mengatakan, “Ericsson dengan senang hati mendukung Indosat Ooredoo Hutchison dalam menyelesaikan proyek integrasi MOCN. Kami percaya bahwa proyek ini dapat memaksimalkan efektivitas infrastruktur jaringan yang ada dan secara signifikan meningkatkan pengalaman pelanggan di seluruh Jabodetabek. Tentunya ini adalah bagian dari upaya kami dalam mendukung agenda transformasi digital Indonesia.”

Ericsson menggunakan teknologi terbaru untuk menyediakan jaringan modern bagi IOH yang sepenuhnya siap untuk 5G dengan konsumsi energi yang lebih rendah dan kapasitas yang lebih besar. Perangkat radio terbaru Ericsson dapat mendukung IOH dengan fitur-fitur yang mampu meningkatkan kapasitas sekaligus meningkatkan efisiensi site dan mempercepat time-to-market (TTM) dari berbagai layanan 4G dan 5G. Selain itu, perangkat baseband terbaru dari Ericsson memungkinkan IOH memiliki kemampuan multi-standar untuk menjalankan 2G, 4G, dan 5G secara bersamaan menggunakan konfigurasi mixed mode.

“Kami mengapresiasi penyelesaian integrasi jaringan di Jabodetabek ini yang sekaligus menandai tonggak penting dalam kemitraan strategis antara IOH dan Ericsson. Kami yakin kemitraan ini akan mampu meningkatkan jangkauan dan kualitas jaringan kami dan memberikan pengalaman yang luar biasa kepada seluruh pelanggan kami,” tutup Vikram.

Telkomsel Hadirkan NextDev Academy 2023

telkomsel nextdev 2023

tabloidpulsa.id – Komitmen Telkomsel dalam membuka peluang perkembangan ekosistem pemberdayaan startup digital kembali diwujudkan dalam program NextDev Academy ke-8 yang bakal diikuti oleh 12 Startup terbaik NextDev Talent Scouting 2022. NextDev Academy 2023 ini merupakan tahap kedua dari rangkaian program NextDev 2022 dan akan diselenggarakan mulai 26 januari 2023 dan berlanjut secara online/hybrid selama 3 bulan ke depan.

Vice President Corporate Communications Telkomsel Saki H. Bramono mengatakan, “Melalui NextDev Academy 2023, Telkomsel kembali mempertergas komitmennya dalam mendukung pertumbuhan startup founders, berikut dengan solusi-solusi inovatif digital yang mereka ciptakan. Memasuki tahun ke-8 pelaksanaannya, NextDev telah menjadi salah satu program CSR unggulan Telkomsel yang secara konsisten mendorong startup digital Indonesia untuk berkembang dan berdaya. Pada NextDev Academy 2023 kali ini, kami memiliki fokus untuk membenahi fundamental bisnis startup. Modul webinar dirancang secara khusus untuk meningkatkan kapabilitas dan kompetensi startup founders. Para mentor pilihan yang dihadirkan dalam NextDev Academy 2023 juga siap membantu merealisasikan potensi startup dalam menciptakan perubahan. Telkomsel berharap dapat terus memastikan bahwa rangkaian Program NextDev tetap relevan dan adaptif terhadap kebutuhan terkini startup digital Tanah Air.”

NextDev Academy 2023 menghadirkan serangkaian kegiatan komprehensif untuk meningkatkan kompetensi para startup peserta. Beberapa kegiatan di NextDev Academy 2023 tersebut meliputi digital startup diagnostic, orientation, webinar, dan mentorship. Dikemas dalam konsep webinar khusus, modul-modul NextDev Academy 2023 menambah wawasan startup founders dalam aspek business modelling untuk mengembangkan business plan, marketing untuk merancang strategi go-to-market, product development untuk meneruskan pengembangan produk, investment pitch untuk bersiap meraih investor baru, founder series untuk menjaga fokus pada sustainability dan impact, serta team/people/finance untuk meracik komposisi tepat dalam struktur organisasi.

Para mentor merupakan ahli dan praktisi yang terlibat dalam pengembangan startup di NextDev Academy 2023 di antaranya adalah Vice President New Business Vidio.com Anvid Edrian, Founder Plustik.id Reza Hasfinanda, Production Manager Gameloft Irfan Arghi, hingga Angel Impact Investor Stephanie Hermawan. NextDev Academy 2023 diikuti oleh 12 startup terbaik dari tahap NextDev Talent Scouting, mulai dari Teman Pasar, Campsite, Shieldtag, NUXCLE, Databiota, MyECO, Nightspade, Redamantine Studios, Hisa Games, Female in Action, Fisiohome, sampai dengan Lingo Talk. 12 startup peserta tersebut berasal dari empat sustainable digital startup tracks di NextDev Talent Scouting, yaitu Tourism & Creative Economy, Green & Clean Tech, Games & Gaming Platform, Health & Education.

“Dengan Program NextDev Academy 2023, startup dapat membangun pondasi yang kuat untuk melangkah maju, terus berkembang dengan baik, dan menciptakan dampak positif yang berkelanjutan. Untuk itu, kami mempersilakan para startup founders untuk dapat memanfaatkan aset dan kapabilitas Telkomsel sebaik mungkin, sebagai bagian dari kontribusi perusahaan terhadap ekosistem digital nasional. Ke depannya, Telkomsel berharap NextDev dapat terus mencetak startup digital unggulan, memperkuat ekosistem pemberdayaan startup yang inklusif, dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional secara berkelanjutan,” tutup Saki.

NextDev merupakan salah satu Program Corporate Social Responsibility (CSR) yang juga bagian dari peta jalan pengembangan ekosistem digital Telkomsel. Peta jalan tersebut dimulai dengan sebuah program pengembangan tech talents, digital creators, dan calon startup founders bertajuk IndonesiaNEXT. NextDev kemudian mengambil peran sebagai inkubator dan enabler yang dapat memperkuat fundamental dari para founders dan early-stage startup mereka di Indonesia. Pada tahap seed round, startup dapat berkolaborasi dengan Tinc, sebuah akselerator korporat yang dapat melakukan research & piloting bersama startup dan membuka peluang komersialisasi. Startup yang siap untuk menginjak tahap series funding dapat bermitra dengan Telkomsel Mitra Inovasi (TMI) yang akan mendukung stabilitas melalui investasi strategis dan kolaborasi jangka panjang. Terakhir, INDICO adalah anak usaha Telkomsel yang menjadi holding company bagi inovasi-inovasi digital untuk tumbuh secara terukur dan berkelanjutan dengan memaksimalkan value creation dalam pengembangan produk, inkubasi bisnis, dan investasi strategis.

NextDev telah berlangsung sejak 2015 dalam bentuk program pencarian dan pengembangan startup digital Indonesia. Selama 8 tahun penyelenggaraannya, lebih dari 5.000 startup digital di seluruh Indonesia telah terlibat dengan Program NextDev. Hingga kini, lebih dari 100 startup telah terbantu oleh para mentor ahli dan modul pengembangan startup NextDev Academy 2023. Pegiat startup dan pelaku industri kreatif digital dapat mengikuti perkembangan Program NextDev melalui laman nextdev.co.id, atau media sosial Instagram, Linkedin, serta YouTube NextDev.id.

Editor's Pick