Home NEWS Crunchyroll Produksi Serial Anime Legends, Adaptasi dari Ghost of Tsushima

Crunchyroll Produksi Serial Anime Legends, Adaptasi dari Ghost of Tsushima

Crunchyroll Ghost of Tsushima Legends

tabloidpulsa.idCrunchyroll, Aniplex, Sony Music, dan PlayStation Productions akan menggarap serial anime yang diadaptasi dari game pemenang penghargaan “Ghost of Tsushima” beserta mode multiplayer kooperatifnya, “Legends”, yang terinspirasi dari cerita rakyat dan mitologi Jepang.

Serial anime ini akan diproduksi dengan kolaborasi Aniplex, yang dikenal melalui serial populer seperti Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba, Solo Leveling, dan Sword Art Online.

Adaptasi ini akan disutradarai oleh Takanobu Mizuno dengan Gen Urobuchi (NITRO PLUS) sebagai penulis cerita dan animasi oleh KAMIKAZE DOUGA. Sony Music akan bertindak sebagai mitra strategis dalam penyediaan musik dan soundtrack untuk serial ini.

Presiden Crunchyroll, Rahul Purini, menyatakan bahwa proyek ini merupakan bukti sinergi kreatif dalam keluarga Sony.

Baca Juga:  Gandeng Nokia, Indosat Perkuat Jaringan 4G dan 5G di Wilayah Terpencil

“Menggabungkan PlayStation Studios, PlayStation Productions, tim kreatif Sucker Punch Productions dan Aniplex, hingga jajaran artis global Sony Music, serial anime Ghost of Tsushima akan memberikan pengalaman baru yang berani dan inovatif bagi para penggemar dalam gaya anime yang memukau,” ujarnya.

Asad Qizilbash, Kepala PlayStation Productions, menambahkan bahwa ini merupakan adaptasi anime pertama mereka setelah sukses menggarap berbagai proyek film dan televisi.

“Dunia Ghost of Tsushima yang kaya dan mode Legends yang terinspirasi mitologi Jepang adalah latar sempurna untuk proyek ini, dan Aniplex adalah mitra ideal untuk menerjemahkan visi game ini menjadi serial anime yang menakjubkan.”

Tom Mackay, Presiden Premium Content Sony Music Entertainment, mengungkapkan kegembiraannya atas keterlibatan Sony Music dalam proyek ini.

Baca Juga:  Telkomsel Hadirkan Paket Crunchyroll, Harga Mulai dari 36 Ribu

“Musik memainkan peran penting dalam meningkatkan pengalaman menonton secara keseluruhan. Kami senang dapat bekerja sama dengan mitra Sony lainnya untuk menghadirkan konten yang menarik bagi para penggemar di seluruh dunia.”

Serial anime Ghost of Tsushima dijadwalkan tayang perdana secara eksklusif di Crunchyroll pada tahun 2027. Detail lebih lanjut mengenai tim kreatif dan jajaran pengisi suara akan diumumkan di masa mendatang.

Pengumuman ini disampaikan dalam konferensi pers Sony Group Corporation di ajang CES (Consumer Electronics Show) di Las Vegas.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here