Home Blog Page 33

Indosat dan UN Women Rilis Laporan SheHacks, Ini Data Lengkapnya

SheHacks Impact Report Indosat UN Women

Tabloidpulsa.id – Indosat bersama UN Women, entitas Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan, resmi merilis Impact Report: Empowering Women in Tech.

Laporan ini mengulas hasil dari inisiatif SheHacks yang selama lima tahun terakhir berfokus pada pemberdayaan perempuan di bidang teknologi dan kewirausahaan.

Lewat SheHacks, Indosat membuktikan komitmennya untuk mengurangi kesenjangan dalam pendanaan, akses pelatihan, hingga jejaring profesional bagi perempuan di Indonesia.

Program ini hadir sebagai respons atas berbagai tantangan yang kerap menghambat perempuan, terutama dalam sektor teknologi dan bisnis.

Tantangan Besar yang Dihadapi Perempuan Wirausaha

Mengutip data dari International Finance Corporation (IFC) tahun 2021, sekitar 70% UMKM Indonesia yang dimiliki perempuan mengalami kesulitan dalam mengakses produk finansial.

Tidak hanya itu, tantangan kultural dan sosial turut memperberat langkah perempuan dalam membangun dan mengembangkan usahanya.

Banyak perempuan wirausaha harus menjalankan peran ganda: sebagai pelaku bisnis dan pengelola rumah tangga. Kondisi ini membuat ruang gerak mereka untuk membangun jaringan profesional dan mengembangkan usaha menjadi terbatas.

Dalam laporan yang dirilis bersama UN Women ini, SheHacks juga mengungkapkan bahwa perempuan menghadapi tantangan lebih kompleks dibandingkan laki-laki.

Mulai dari akses pasar yang terbatas, peluang investasi yang minim, hingga kurangnya dukungan ekosistem yang inklusif. Bias gender dan ekspektasi sosial turut memperbesar kesenjangan tersebut.

Komitmen Indosat Lewat SheHacks

Reski Damayanti, Chief Legal and Regulatory Officer Indosat Ooredoo Hutchison, menegaskan, “Di Indosat, kami percaya bahwa perempuan berhak mendapatkan kesempatan yang setara dengan laki-laki. SheHacks adalah wujud nyata dari komitmen berkelanjutan kami untuk mendorong kesetaraan gender dan memperkuat peran perempuan di dunia teknologi dan inovasi.”

Lebih jauh, Reski menjelaskan bahwa SheHacks mengembangkan pendekatan bertahap melalui tiga inisiatif utama:

  • Startup Lab: Membantu perempuan mengembangkan ide bisnis inovatif.
  • Ideation Lab: Membimbing peserta dalam memperdalam konsep dan rencana bisnis.
  • Innovate Lab: Memberikan dukungan intensif berupa mentoring, pelatihan, pitching ke investor, hingga showcase inovasi digital.

Ketiga laboratorium ini dirancang untuk mendukung perjalanan perempuan wirausaha dari tahap ide awal hingga ekspansi bisnis, memastikan setiap peserta mendapat akses sumber daya yang memadai.

Inisiatif SheHacks sejalan dengan visi besar Indosat untuk menghubungkan dan memberdayakan seluruh masyarakat Indonesia.

Dengan membuka akses yang setara, termasuk untuk perempuan, Indosat dan UN Women berharap dapat mendorong kontribusi nyata perempuan dalam mendorong inovasi dan kemajuan bangsa.

Sambut Ulang Tahun ke-20, Agoda Tawarkan Promo Diskon Hingga 70%

Promo Ulang Tahun ke-20 Agoda

tabloidpulsa.id – Dalam rangka merayakan Ulang Tahun ke-20, Agoda mengundang hotelier dan penyedia akomodasi di seluruh kawasan untuk bergabung dalam kampanye promo spesial yang akan berlangsung hingga puncak perayaan pada 19 Mei 2025.

Kampanye ini menjadi salah satu promosi terbesar yang pernah dilakukan Agoda, dengan menghadirkan beragam penawaran eksklusif untuk akomodasi, penerbangan, hingga aktivitas wisata.

Promo Ulang Tahun ke-20 Agoda akan menawarkan diskon spektakuler hingga 60% mulai dari 7 hingga 20 Mei, dan potongan harga lebih besar lagi, hingga 70%, pada 21 Mei 2025.

Bagi para mitra, ini adalah peluang luar biasa untuk meningkatkan visibilitas properti, menarik lebih banyak tamu potensial, meningkatkan tingkat hunian, serta memanfaatkan keahlian pasar Agoda yang telah teruji selama dua dekade.

Menurut data Agoda, minat perjalanan internasional menunjukkan tren yang kuat.

Sebanyak 87% wisatawan berencana melakukan perjalanan dalam jumlah yang sama atau lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya, dan lebih dari separuh di antaranya (52%) akan melakukan perjalanan lintas negara.

“Selama 20 tahun, misi Agoda adalah membuat perjalanan lebih mudah diakses serta memberikan nilai lebih kepada mitra yang telah mendukung kami sejak awal,” ujar Andrew Smith, Vice President of Supply di Agoda. “Promo ini bukan sekadar perayaan, tetapi juga peluang bagi hotelier untuk terhubung dengan wisatawan internasional melalui teknologi kelas dunia dan pemahaman mendalam kami terhadap pasar lokal.”

Perjalanan 20 Tahun Agoda: Dari Boutique Hotel hingga 5 Juta Properti

Agoda telah berkembang pesat sejak awal berdirinya.

Bermula dari satu hotel butik di Pattaya, kini platform ini menghubungkan pengguna dengan lebih dari 5 juta listing akomodasi, 130.000 rute penerbangan, dan 360.000 penyedia aktivitas di seluruh dunia.

Pertumbuhan ini tidak lepas dari kepercayaan mitra.

Dalam beberapa tahun pertama, sekitar 95.000 akomodasi bergabung dengan Agoda, dan banyak di antaranya masih aktif hingga hari ini.

Melalui platform PartnerHub, Agoda terus menghadirkan berbagai inovasi digital yang membantu mitra bekerja lebih cerdas.

Properti yang menggunakan tools seperti Agoda Intelligence rata-rata mendapatkan 30% lebih banyak pemesanan dibandingkan kompetitor.

Dengan mengubah data kompleks menjadi strategi bisnis yang jelas, Agoda mendukung mitra untuk tetap kompetitif, menghemat waktu, dan meningkatkan pendapatan.

Daren Lee, Director of Revenue di Sunway Putra Hotel, Kuala Lumpur, berbagi pengalamannya, “Dengan 650 kamar untuk diisi, kami membutuhkan partner yang memberikan hasil nyata, dan Agoda konsisten mendukung kami sejak awal. Dalam satu dekade, jumlah malam kamar kami bersama Agoda tumbuh 16 kali lipat. Bahkan di masa sulit seperti pandemi, Agoda tetap menjadi mitra kuat dengan dukungan domestik yang luar biasa.”

Infrastruktur Digital yang Menjadi Mesin Pertumbuhan Agoda

Di balik kesuksesan Agoda terdapat sistem digital canggih yang terus berkembang, melayani kebutuhan jutaan traveler dan mitra akomodasi, di antaranya:

  • 1 triliun pengecekan harga per hari untuk menemukan penawaran terbaik.
  • 2 miliar interaksi pengguna harian dianalisis untuk personalisasi rekomendasi perjalanan.
  • 12 petabyte data bulanan diolah untuk memprediksi tren dan menyusun penawaran menarik.

Selama 20 tahun terakhir, Agoda telah merevolusi industri perjalanan dengan memberdayakan mitra dan menciptakan pengalaman tak terlupakan bagi para pelancong.

Promo Ulang Tahun ke-20 Agoda menjadi perayaan atas perjalanan penuh inovasi ini, sekaligus komitmen untuk terus menghubungkan dunia dengan lebih mudah dan menyenangkan.

Anker Kabel HDMI 4K@60Hz Resmi Hadir di Indonesia, Tawarkan Kualitas Gambar Tajam dan Stabil

Anker Kabel HDMI 4K@60Hz

tabloidpulsa.idAnker kembali memperkuat lini produk aksesoris digitalnya dengan meluncurkan Anker Kabel HDMI 4K@60Hz HDR di pasar Indonesia.

Kabel HDMI terbaru ini dirancang untuk memberikan pengalaman visual yang tajam, stabil, dan tahan lama, baik untuk kebutuhan hiburan maupun produktivitas kerja.

Mengusung dukungan resolusi 4K@60Hz dan teknologi HDR (High Dynamic Range), kabel ini mampu menampilkan gambar dengan detail tinggi, warna lebih hidup, serta gerakan yang mulus.

Hasilnya, baik saat menonton film, bermain game, maupun melakukan presentasi profesional, pengguna akan mendapatkan pengalaman visual yang maksimal.

Hadir untuk Pengalaman Visual Superior

Kabel HDMI 4K@60Hz ini menawarkan performa tinggi yang cocok untuk berbagai kebutuhan multimedia.

Refresh rate 60Hz menjamin tampilan bebas lag dan tearing, sementara dukungan HDR meningkatkan kontras dan kedalaman warna secara signifikan.

Ini menjadikannya solusi ideal untuk pengguna yang mengutamakan kualitas gambar premium di rumah maupun di tempat kerja.

Kabel ini juga dirancang dengan material berkualitas tinggi, mulai dari konduktor tembaga timah, lapisan aluminium ganda, hingga pelindung TPE yang memastikan transmisi sinyal tetap stabil dan minim gangguan elektromagnetik.

Kompatibel dengan Berbagai Perangkat Modern

Tak hanya dari segi kualitas visual, Anker Kabel HDMI 4K@60Hz HDR juga unggul dalam hal kompatibilitas.

Kabel ini mendukung berbagai perangkat dengan port Thunderbolt 3, 4, hingga 5, mulai dari laptop, monitor, proyektor, hingga smart TV.

Fitur plug-and-play membuat pengguna tak perlu ribet dengan pengaturan tambahan—cukup colok dan langsung terhubung.

Ridwan Hidayat, Regional Manager Anker Indonesia, menyampaikan, “Kebutuhan akan koneksi visual berkualitas tinggi semakin meningkat di era digital saat ini. Melalui Anker Kabel HDMI 4K@60Hz HDR, kami ingin menghadirkan solusi yang tidak hanya andal dalam performa, tetapi juga tahan lama dalam pemakaian.”

Tangguh dan Tahan Lama

Sesuai dengan reputasi Anker dalam hal daya tahan, kabel ini dibalut dengan aluminium berlapis nikel yang tahan korosi, serta anyaman nilon yang tidak mudah kusut dan mampu menahan tarikan atau tekukan berulang.

Dalam pengujian internal, kabel ini diklaim mampu bertahan hingga 10.000 kali pemasangan, menjadikannya pilihan tepat bagi pengguna aktif.

Harga Terjangkau untuk Performa Premium

Dengan segala keunggulan tersebut, Anker Kabel HDMI 4K@60Hz HDR ditawarkan dengan harga sekitar Rp200 ribuan.

Produk ini sudah tersedia secara resmi di berbagai platform e-commerce, termasuk Tokopedia, Shopee, dan TikTok Shop melalui akun @ankerflagship.

Jika Anda sedang mencari kabel HDMI yang mampu menghadirkan kualitas gambar luar biasa, stabilitas koneksi tinggi, dan daya tahan optimal, maka Anker Kabel HDMI 4K@60Hz adalah pilihan yang tak bisa dilewatkan.

POCO Gelar Promo PayDay, Waktunya Anak Muda Upgrade Smartphone!

POCO Fearless Deals Promo PayDay

tabloidpulsa.id – Baru gajian? Saatnya manjain diri! POCO kembali hadir dengan kejutan seru lewat POCO Promo PayDay yang berlangsung mulai 25 hingga 30 April 2025.

Di momen spesial ini, Anda bisa dapetin diskon hingga Rp1 juta untuk pembelian smartphone POCO di Shopee.

Nggak cuma itu, ada juga potongan hingga Rp550 ribu kalau Anda belanja di Tokopedia dan TikTok Shop.

Kapan lagi bisa upgrade gadget impian dengan harga miring?

Nah, sebelum buru-buru checkout, yuk kenali dulu “tipe anak muda” versi POCO biar Anda bisa pilih smartphone yang paling cocok buat gaya hidup Anda!

1. The Ultimate Achiever: POCO F7 Series, untuk yang Selalu Ingin Jadi Nomor Satu

Kalau Anda tipe ambisius, selalu pengen jadi yang terbaik di segala hal, termasuk urusan teknologi, maka POCO F7 Series adalah jodoh Anda.

POCO F7 Ultra hadir dengan Snapdragon 8 Elite, chipset flagship terkencang dari POCO saat ini.

Dilengkapi VisionBoost D7, teknologi grafis pertama dari POCO yang menampilkan visual super halus dan warna memukau.

Fitur WildBoost Optimization 4.0 juga memastikan pengalaman gaming tetap lancar dan stabil, bahkan untuk game berat seperti Genshin Impact.

Di sisi kamera, ada sensor Light Fusion 800, lensa telefoto pertama POCO, dan teknologi pemrosesan gambar POCO AISP yang menghasilkan foto dan video sekelas profesional.

Sementara itu, POCO F7 Pro dibekali Snapdragon 8 Gen 3 dan sistem operasi terbaru Xiaomi HyperOS 2.

Baterainya jumbo, 6.000mAh, plus dukungan 90W HyperCharge yang super cepat.

Dengan performa tinggi dan fitur canggih, POCO F7 Series adalah pilihan tepat untuk Anda yang nggak mau kompromi soal kualitas.

2. The Dedicated Warrior: POCO X7 Series, Buat Gamer Sejati

Buat Anda yang nggak bisa jauh dari daily mission, push rank setiap hari, dan punya mimpi jadi pro player, POCO juga punya senjata andalan: POCO X7 Series.

POCO X7 Pro 5G adalah smartphone pertama dengan Dimensity 8400-Ultra, chipset 4nm dari TSMC yang menawarkan performa tinggi dan efisiensi daya optimal.

Dipadukan dengan Xiaomi HyperOS 2, Anda bisa nikmatin pengalaman gaming yang cepat, cerdas, dan bebas lag.

Sementara POCO X7 5G ditenagai Dimensity 7300-Ultra, lengkap dengan WildBoost Optimization 3.0 untuk performa grafis stabil dan frame rate yang konsisten.

Baterai 5.110mAh plus fast charging 45W bikin Anda bisa gaming seharian tanpa khawatir lowbat.

3. The Chill Player: POCO M7 Pro 5G, Buat yang Penting Happy

Kalau Anda tipe yang suka main game santai, suka nongkrong, dan tetap pengen smartphone yang keren dan awet, POCO M7 Pro 5G jawabannya.

Dibekali Dimensity 7025-Ultra, POCO M7 Pro 5G mampu menjalankan game populer seperti Mobile Legends dan Free Fire tanpa hambatan.

Layarnya pakai Flow AMOLED 120Hz dengan fitur eye-care, bikin mata tetap nyaman meskipun dipakai berjam-jam.

Baterai besar 5.110mAh dan pengisian cepat 45W Turbo Charging memastikan Anda tetap aktif dari pagi sampai malam tanpa drama baterai habis.

Udah tahu kan Anda tipe anak muda POCO yang mana? Jangan cuma dibayangin aja, saatnya realisasikan keinginan upgrade smartphone lewat POCO Promo PayDay!

Dapatkan smartphone POCO favoritmu dengan harga spesial hanya di Mi.com, POCO Official Store di Akulaku, Blibli, Lazada, Shopee, Tokopedia, dan TikTok Shop.

Promo berlaku hingga 30 April 2025, jadi jangan sampai kelewatan!

Daftar Harga Spesial POCO Promo PayDay (25–30 April 2025)

Model POCOHarga SRPHarga Promo
POCO F7 Ultra 16GB + 512GBRp10.999.000Rp10.799.000
POCO F7 Ultra 12GB + 256GBRp9.999.000Rp9.799.000
POCO F7 Pro 12GB + 512GBRp7.499.000Rp7.299.000
POCO X7 Pro 5G 12GB + 512GBRp4.999.000Rp4.799.000
POCO X7 5G 12GB + 512GBRp3.799.000Rp3.549.000
POCO X7 5G 8GB + 256GBRp4.399.000Rp4.149.000
POCO M7 Pro 5G 8GB + 256GBRp2.999.000Rp2.799.000
POCO C75 8GB + 256GBRp1.749.000Rp1.399.000
POCO C75 6GB + 128GBRp1.449.000Rp1.199.000
POCO F6 12GB + 512GBRp5.699.000Rp4.549.000
POCO F6 8GB + 256GBRp4.999.000Rp3.949.000
POCO X6 Pro 5G 12GB + 512GB (Lazada)Rp4.999.000Rp3.999.000
POCO X6 5G 12GB + 256GB (Lazada)Rp3.999.000Rp3.149.000
POCO M6 Pro 8GB + 256GBRp2.999.000Rp2.449.000

Gotrade Buka Cabang di Surabaya, Permudah Akses Investasi Saham AS di Jawa Timur

Gotrade Cabang Surabaya

tabloidpulsa.id – Kabar baik bagi warga Jawa Timur yang ingin memperluas portofolio investasinya! Gotrade Indonesia resmi membuka Cabang di Surabaya, sebagai bagian dari ekspansi strategis perusahaan dalam memperkuat akses investasi saham Amerika Serikat (AS) di wilayah timur Indonesia.

Pembukaan cabang ini ditandai dengan acara eksklusif bertajuk “Gotrade Prestige Dinner: Navigating Wall Street from Surabaya” yang digelar di Hotel Sheraton, Surabaya, pada 24 April 2025.

Acara ini menjadi momentum penting untuk mempererat hubungan antara Gotrade dan para investor di Jawa Timur, sekaligus menjadi wadah diskusi tentang peluang investasi global.

Wujud Komitmen Hadir Lebih Dekat dengan Pengguna

“Gotrade Cabang Surabaya hadir sebagai bentuk komitmen kami untuk lebih dekat dengan para pengguna. Kami ingin memberikan dukungan yang lebih personal sekaligus memperluas akses masyarakat Jawa Timur terhadap pasar saham global,” ungkap Aditya Kresna, Director of Gotrade Indonesia.

Dalam acara tersebut, puluhan pengguna Prestige dan mitra strategis Gotrade berkumpul untuk berdiskusi seputar kondisi pasar global, termasuk dinamika saham AS dan strategi investasi yang relevan di era saat ini.

Dorongan untuk Diversifikasi Investasi

Salah satu sesi yang menarik perhatian adalah pemaparan dari Sunar Susanto, praktisi pasar modal dan salah satu Supertrader Gotrade Indonesia.

Ia mengajak masyarakat Surabaya untuk tidak ragu melakukan diversifikasi portofolio dengan mengakses saham-saham AS dan instrumen option melalui platform Gotrade.

“Diversifikasi bukan lagi sekadar opsi, tapi sebuah keharusan. Dengan Gotrade, masyarakat Surabaya kini bisa masuk langsung ke pasar saham global dengan cara yang mudah dan aman,” ujar Sunar.

Pertumbuhan Signifikan Pengguna dan Transaksi

Gotrade mencatat pertumbuhan yang luar biasa dalam dua tahun terakhir. Rata-rata nilai transaksi tahunan tumbuh lebih dari 100%, mencerminkan tingginya minat masyarakat Indonesia terhadap investasi saham AS.

Hingga saat ini, platform Gotrade telah digunakan oleh lebih dari 1,1 juta pengguna dengan total volume transaksi mencapai USD 2,2 miliar.

Dengan kehadiran Gotrade Cabang Surabaya, perusahaan optimistis dapat semakin memperkuat posisinya sebagai mitra strategis bagi investor di Indonesia Timur dalam mengakses pasar saham global secara lebih mudah, aman, dan terpercaya.

Indosat Hadirkan Paket Bundling IM3 Platinum dengan iPhone 16

Paket Bundling IM3 Platinum dengan iPhone 16

tabloidpulsa.id – Lewat kolaborasi strategis bersama Apple, Indosat melalui IM3 resmi meluncurkan paket bundling IM3 Platinum dengan iPhone 16, memberikan pengalaman pascabayar premium dengan sentuhan teknologi terkini dari Apple.

Sebagai Official Telco Partner Apple di Indonesia, IM3 Platinum menawarkan paket eksklusif yang menyatukan kecanggihan iPhone 16 dengan layanan jaringan unggulan dan dukungan premium khas IM3 Platinum.

Paket Bundling iPhone 16 IM3 Platinum

Pelanggan bisa langsung menikmati iPhone 16 lengkap dengan kuota internet besar hingga 200GB setiap bulan.

Ditambah lagi, tersedia opsi cicilan ringan mulai dari Rp1,5 juta per bulan melalui Home Credit, menjadikan paket ini terjangkau dan fleksibel.

Menariknya, bundling ini juga sudah mendukung layanan eSIM, sehingga pelanggan bisa langsung terkoneksi tanpa kartu fisik. Solusi simpel dan praktis, sesuai gaya hidup digital saat ini.

Pengalaman Premium: Jaringan dan Layanan Prioritas

Dengan Platinum Network Experience berbasis AI, pelanggan akan mendapatkan prioritas koneksi di jaringan IM3.

Ditambah lagi, ada Platinum Assistance yang memastikan kamu bisa terhubung ke call center hanya dalam 30 detik, tanpa antre atau dijawab mesin otomatis.

“Kemitraan ini menjadi bukti nyata komitmen jangka panjang kami dalam menghadirkan inovasi yang relevan dan bernilai bagi masyarakat Indonesia,” ujar Ritesh Kumar Singh, Director & Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison. “Dengan bundling IM3 Platinum dan iPhone 16, kami menawarkan solusi premium dalam satu paket eksklusif untuk pelanggan yang menginginkan teknologi terbaik.”

Rayakan Peluncuran di Platinum Day with iPhone 16

Dalam rangka merayakan peluncuran bundling ini, IM3 bersama iBox dan Erajaya Group menggelar event spesial bertajuk “Platinum Day with iPhone 16: Next Level, Unlocked!”.

Acara ini digelar pada 26–27 April 2025 di Main Atrium Senayan City, Jakarta, dan dimeriahkan oleh penampilan langsung dari musisi Sal Priadi.

Pengunjung juga bisa menikmati berbagai promo menarik, seperti:

  • Cashback Trade-in hingga Rp1,5 juta
  • Spin wheel berhadiah hingga Rp2 juta
  • Gratis Apple Power Adapter untuk 1.000 pembeli pertama

CEO Erajaya Digital, Joy Wahjudi, juga menyambut positif kolaborasi ini. “Kami melihat bundling IM3 Platinum dengan iPhone 16 sebagai solusi lengkap yang menjawab kebutuhan pelanggan akan teknologi canggih dan layanan eksklusif. Dengan jaringan distribusi iBox yang luas, kami yakin penawaran ini akan mempercepat penetrasi pasar iPhone 16 di Indonesia.”

Tersedia untuk Semua Varian iPhone 16

Bundling IM3 Platinum tersedia untuk semua varian terbaru iPhone 16, mulai dari:

  • iPhone 16
  • iPhone 16 Plus
  • iPhone 16 Pro
  • iPhone 16 Pro Max
  • iPhone 16e

Setiap model hadir dengan Apple Silicon generasi terbaru, iOS 18, baterai tahan lama, dan kamera canggih yang menjadikan iPhone 16 sebagai perangkat paling powerful dari Apple sejauh ini.

Paket bundling IM3 Platinum dengan iPhone 16 bisa didapatkan di berbagai mitra resmi seperti iBox, Digimap, dan Hello.

Untuk informasi lebih lengkap, kunjungi laman resmi di im3.id/platinum.

Bisa Ngobrol Tanpa Batasan Bahasa dengan OPPO Find N5

OPPO Find N5 tanpa batasan bahasa AI translate

tabloidpulsa.id – Bagi para profesional yang sering berinteraksi lintas negara, kendala bahasa kini bukan lagi penghalang. OPPO Find N5 hadir sebagai solusi cerdas dengan fitur real-time translation yang diperkuat teknologi AI terbaru dari OPPO. Lewat layar lipat inovatif dan mode FlexForm khas Find N5, pengalaman menerjemahkan menjadi lebih praktis dan instan—baik melalui live conversation mode, on-screen translation, hingga camera translation. Semua dirancang untuk mendukung komunikasi yang lebih lancar, natural, dan profesional kapan pun dibutuhkan.

Dalam conversation mode, dua orang dapat berbicara dalam dua bahasa berbeda secara langsung, dengan terjemahan instan yang muncul di masing-masing layar dalam bahasa yang mereka pahami. Cukup buka aplikasi AI Translate, lipat Find N5 menyerupai huruf “L”, dan mulai percakapan tanpa perlu menunggu giliran berbicara atau bergantian melihat layar. Tak ada lagi jeda canggung atau hambatan bahasa. Dengan Find N5, komunikasi jadi lebih cair, efisien, dan tanpa batas.

Kemudahan ini menjadi solusi nyata dalam banyak situasi seperti saat meeting dengan rekan kerja dari luar negeri, membantu turis yang tersesat, menghadiri seminar berbahasa asing, atau bahkan saat traveling dan harus bertanya arah. Semua dapat dilakukan hanya dalam satu perangkat, tanpa koneksi tambahan.

Find N5 tidak hanya mendukung percakapan dua arah. Fitur AI Translate juga memungkinkan pengguna menerjemahkan teks di layar, dokumen, dan bahkan melalui kamera. Fungsinya pun luas, mulai dari menerjemahkan seminar satu arah, scan dan menerjemahkan menu restoran saat di luar negeri, hingga membaca dokumen penting dalam bahasa asing. Saat ini, sistem ini mendukung lebih dari 20 bahasa, termasuk Inggris, Mandarin, Jepang, Korea, Prancis, Arab, dan tentu saja Bahasa Indonesia.

Yang membuat teknologi ini semakin istimewa adalah desain Find N5 itu sendiri. Saat dibuka, perangkat ini memiliki layar dalam berukuran 8,12 inci yang lapang seperti tablet. Namun begitu dilipat, ukurannya setara dengan ponsel konvensional bahkan lebih tipis dari paspor dan lebih ringan dari powerbank mungil. Dengan ketebalan hanya 4,2mm dalam posisi terbuka dan 8,93mm saat tertutup, serta bobot 229 gram, Find N5 mudah disimpan di saku jas atau celana tanpa terasa membebani.

OPPO Find N5 bukan sekadar smartphone lipat, tapi adalah alat komunikasi masa kini yang memahami kebutuhan manusia akan koneksi, efisiensi, dan kenyamanan. Di tengah dunia yang semakin terhubung, OPPO percaya bahwa bahasa seharusnya tidak menjadi batas. Melainkan jembatan untuk saling memahami.

Pre-order OPPO Find N5 Tawarkan Total Keuntungan Rp22 Juta OPPO membuka masa pre-order Find N5 mulai 10 hingga 29 April 2025 di Indonesia. Konsumen dapat menikmati keuntungan eksklusif senilai hingga Rp22.000.000 berupa OPPO Watch X2 gratis senilai Rp5.999.000, OPPO Premium Service selama 1 tahun senilai Rp11.000.000, dan Cicilan 0% selama 12 bulan dari bank rekanan. Selain itu, konsumen juga dapat menikmati bonus lainnya seperti penawaran spesial dari operator, dan berbagai voucher belanja yang dapat ditukarkan di aplikasi MyOPPO. Temukan informasi selengkapnya tentang Find N5 di situs resmi OPPO Indonesia pada tautan berikut ini:  https://www.oppo.co.id/oppo-find-n5

Telkomsel Hadirkan 5G untuk Otomatisasi dan AI di Smart Factory

Telkomsel 5G smart factory

tabloidpulsa.idTelkomsel dan PT Pegaunihan Technology Indonesia, anak usaha dari perusahaan manufaktur elektronik global Pegatron, resmi menandatangani sebuah Perjanjian Kerja Sama untuk menghadirkan solusi teknologi berbasis konektivitas 5G terkini yang mendukung implementasi kecerdasan buatan (AI) dan otomatisasi (IoT) tingkat tinggi di fasilitas manufaktur cerdas (Smart Factory) di Batam (24/4). Smart Factory yang dikelola oleh PT Pegaunihan Technology Indonesia ini menjadi bagian dari strategi transformasi digital Pegatron secara global dan bagian dari upaya Telkomsel mengakselerasi kemajuan industri manufaktur nasional.

PT Pegaunihan Technology Indonesia sendiri didirikan untuk memperluas jejak manufaktur Pegatron di Asia Tenggara. Dengan jejak global di lebih dari 13 negara, Pegatron memiliki peran strategis dalam transformasi digital global, sekaligus menjadi katalisator utama dalam penciptaan ekosistem manufaktur yang tangguh, terhubung, dan berkelanjutan.

Dalam kolaborasi ini, Telkomsel, melalui unit bisnis Telkomsel Enterprise yang fokus melayani pelanggan B2B, menyediakan solusi infrastruktur 5G Private Network Standalone (SA) untuk memastikan konektivitas yang andal dan aman di seluruh area produksi. Selain itu, Telkomsel juga menyediakan hingga 1.200 kartu SIM untuk perangkat IoT yang akan terintegrasi dalam sistem Smart Manufacturing berbasis 5G, memungkinkan pemantauan kinerja mesin dan pengendalian proses produksi secara efisien dan real-time. Telkomsel turut menghadirkan jaringan 5G Public Network guna mendukung produktivitas karyawan di Smart Factory Batam.

Menurut data Kementerian Perindustrian, sektor manufaktur Indonesia terus menunjukkan ketahanan dan pertumbuhan solid di tengah dinamika ekonomi global. Sepanjang 2024, investasi manufaktur mencapai Rp721,3 triliun – setara 42,1% dari total investasi nasional – tumbuh 20,8% year-on-year, serta menyerap lebih dari 2,45 juta tenaga kerja[1]. Dengan kontribusi 18,98% terhadap PDB nasional, sektor manufaktur telah menjadi penggerak utama perekonomian dan penyumbang lapangan kerja terbesar Indonesia.

Di acara peresmian Smart Factory tersebut, Direktur Jendral Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika Kementerian Perindustrian RI, Setia Diarta, menyatakan, “Kami mengapresiasi langkah konkret Telkomsel dan Pegatron dalam menghadirkan teknologi digital berbasis konektivitas 5G untuk mempercepat transformasi di sektor manufaktur. Sektor ini merupakan pilar strategis perekonomian Indonesia, dan transformasinya sangat krusial untuk memastikan daya saing nasional di tingkat global. Pemerintah akan terus mendorong kemitraan serupa agar seluruh sektor industri, termasuk manufaktur, dapat memanfaatkan teknologi terkini secara optimal demi pertumbuhan yang inklusif dan berkelanjutan.”

Teknologi 5G Telkomsel diharapkan dapat menjadi salah satu pendorong utama transformasi industri manufaktur. Dalam 2025 Manufacturing Industry Outlook, Deloitte menempatkan 5G – bersama cloud dan generative AI – sebagai tiga teknologi dengan ROI (return on investment) tertinggi bagi pelaku manufaktur[3]. Lebih dari sepertiga produsen industri juga berencana mengadopsi 5G dalam satu hingga tiga tahun ke depan. Dengan konektivitas yang andal dan latensi rendah, 5G Private Network memungkinkan integrasi ribuan sensor dan mesin secara real-time, mendukung otomasi, analitik, serta optimalisasi kualitas, efisiensi biaya, dan pemeliharaan prediktif.

Direktur Planning & Transformation Telkomsel, Wong Soon Nam, menjelaskan, “Menindaklanjuti Nota Kesepahaman (MoU) antara Telkomsel dan Pegatron di Mobile World Congress (MWC) 2025 Barcelona Maret lalu, kerja sama ini merupakan langkah strategis dalam mendukung akselerasi transformasi digital sektor manufaktur di Indonesia. Melalui solusi 5G Private Network yang kami rancang secara khusus, PT Pegaunihan Technology Indonesia dapat meningkatkan efisiensi operasional, produktivitas, dan daya saing untuk Smart Manufacturing di era Industri 4.0. Mengedepankan peran Telkomsel sebagai product powerhouse Telkom Group bagi pelanggan enterprise/bisnis (B2B), kami berharap inisiatif ini turut memperkuat ekosistem manufaktur nasional dan mendorong kemajuan teknologi di Indonesia.”

Strategi jangka panjang Pegatron mencakup kecerdasan buatan (AI), inovasi pekerjaan masa depan, peningkatan daya saing bisnis, kemitraan strategis, dan restrukturisasi organisasi. Kolaborasi dengan Telkomsel menjadi contoh nyata dari komitmen strategi ini terhadap kemitraan berorientasi masa depan yang mempercepat kemajuan digital. Smart Factory ini juga mengedepankan orientasi pelanggan, kinerja, keberlanjutan, kerja sama tim, kreativitas, analisis masalah untuk pengambilan keputusan, serta keterlibatan bisnis yang proaktif. Dalam jangka panjang, Pegatron berkomitmen untuk menjajaki teknologi terdepan seperti Pegaverse, future mobility, advanced connectivity, sustainable living, dan robotics.

Direktur Pegaunihan Technology Indonesia, Andy Hsieh, menyampaikan, “Kolaborasi dengan Telkomsel sebagai pionir 5G di Indonesia menjadi fondasi penting dalam mewujudkan Smart Factory yang benar-benar adaptif, terhubung, dan efisien. Dengan jaringan 5G yang andal dan dukungan infrastruktur digital dari Telkomsel, kami mempercepat proses transformasi digital dalam rantai produksi, sekaligus mendorong pertumbuhan industri berbasis teknologi tinggi di Indonesia.”

Selain meningkatkan daya saing manufaktur Indonesia, investasi ini juga menciptakan lapangan kerja, mendorong transfer teknologi, serta memperkuat posisi Indonesia dalam peta rantai pasok global. Pegatron turut mendukung pengembangan sumber daya manusia melalui pelatihan keterampilan digital dan teknis yang selaras dengan kebutuhan industri masa depan. Informasi selengkapnya tentang ragam solusi 5G untuk bisnis dari Telkomsel dapat diakses melalui tsel.id/enterprise.

Dreame V18S Aqua, Inovasi Vakum dan Pel dalam Satu Perangkat

dreamw V18s Aqua

tabloidpulsa.id – Dreame Technology, perusahaan global di bidang home appliances dan personal care, resmi meluncurkan produk terbarunya, Dreame V18S Aqua Cordless Stick Vacuum, di pasar Indonesia. Produk ini mengusung konsep dua fungsi dalam satu alat, yakni alat penyedot debu dan pengepel lantai, yang dilengkapi dengan perangkat 5-in-1 yang serbaguna, serta teknologi canggih yang menjanjikan pengalaman bersih-bersih rumah yang lebih praktis, higienis, dan menyeluruh.

Inovasi alat penyedot debu dan pel dalam satu perangkat

Berbeda dari vakum tanpa kabel konvensional, Dreame V18S Aqua dilengkapi AquaCycle™ motorized wet roller yang memungkinkan vakum untuk melakukan pel yang minim residu air, dan aman digunakan di berbagai jenis lantai, termasuk kayu. Sistem pengontrol aliran air yang presisi memastikan lantai dibersihkan menggunakan air bersih di setiap putaran, sekaligus menghindari kelembapan berlebih yang dapat menimbulkan bau, jamur, atau kerusakan permukaan.

Kepala pembersihnya fleksibel dengan rotasi hingga 90 derajat dan fitur 180° Lie-Flat Reach memungkinkan alat ini menjangkau area rendah dan sulit dijangkau, seperti kolong sofa dan tempat tidur, tanpa perlu membungkuk. Sementara itu, lampu LED hijau yang terintegrasi pada sikat membantu melihat lebih jelas debu-debu halus di permukaan lantai, bahkan di area dengan pencahayaan minim.

Pembersihan optimal dengan daya isap tinggi dan baterai tahan lama

Di sektor performa, Dreame V18S Aqua mengandalkan motor berkecepatan 160.000 RPM dan daya isap hingga 230 AW, menghadirkan kemampuan pembersihan yang andal untuk mengangkat debu, pasir, hingga partikel mikroskopis. Pengguna dapat memilih antara tiga mode: Eco, Med, dan Turbo, sesuai kebutuhan pembersihan, dan memantau status alat melalui layar LED interaktif.

Daya tahan baterai juga menjadi nilai jual utama. Dengan kapasitas baterai 8 x 2.500mAh, alat ini mampu beroperasi hingga 90 menit dalam mode hemat energi, cukup untuk membersihkan satu rumah tanpa perlu pengisian ulang.

Dreame V18S Aqua turut dilengkapi sistem filtrasi multi-lapis yang mampu menyaring hingga 99,9% partikel berukuran mikron, memastikan udara yang dikeluarkan tetap bersih dan aman.

Beli 1 vakum, dapat 5 fungsi untuk segala jenis bidang

Tak hanya dirancang untuk lantai, Dreame V18S Aqua turut dilengkapi 5 aksesori tambahan untuk kebutuhan khusus. Salah satunya adalah pet deshedding tool yang menggabungkan fungsi sisir dan isap, memudahkan pemilik hewan peliharaan dalam membersihkan bulu hewan perliharaan tanpa repot. Ada pula motorized mini-brush dengan desain sikat khusus dan anti-kusut untuk menjaga kebersihan sofa, bantal, kasur, dan permukaan tekstil lainnya dari rambut dan debu halus.

Fitur Clean-to-Edge™ juga menjadi sorotan. Dengan jarak hanya 7mm dari tepi dinding, sikat Dreame V18S Aqua mampu membersihkan hingga ke sudut-sudut yang selama ini sulit dijangkau alat pembersih biasa.

“Peluncuran Dreame V18S Aqua adalah jawaban atas kebutuhan masyarakat yang menginginkan perangkat pembersih rumah yang bisa digunakan di segala kondisi. Produk ini dirancang untuk memberikan kebersihan optimal tanpa mengorbankan kenyamanan pengguna,” ujar Julia, Marketing Manager Dreame Indonesia.

Perawatan mudah untuk penggunaan setiap hari

Proses perawatan alat pun dibuat mudah, dengan wadah debu berkapasitas 0,6 liter dan fitur pengosongan sekali tekan yang mengurangi kemungkinan debu beterbangan. Komponen lain seperti roller brush dan filter juga dapat dicuci untuk mempermudah perawatan berkala.

Dengan kehadiran Dreame V18S Aqua, konsumen kini memiliki opsi baru dalam menjaga kebersihan rumah secara praktis, higienis, dan menyeluruh—tanpa harus memilih antara menyapu, mengepel, atau menyedot debu. Semuanya bisa dilakukan dalam satu perangkat. Dreame V18S Aqua resmi dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 6.990.000. Konsumen sudah dapat membeli produk ini mulai 5 Mei 2025 melalui Dreame Offline Store di Puri Indah Mall 2, serta di sejumlah platform e-commerce seperti Blibli, Tokopedia, TikTok Shop, dan Shopee.

Samsung Bespoke AI: Solusi Rumah Pintar, Hidup Makin Praktis

Bespoke AI 2025

tabloidpulsa.id – Samsung Electronics Indonesia memperkenalkan rangkaian terbaru peralatan rumah tangga Bespoke AI yang terintegrasi dengan ekosistem SmartThings yang memberikan gaya hidup praktis. Ini menjadi solusi tantangan rumah tangga modern yang merasa waktu selalu terbatas, multitasking dan produktivitas tinggi. Dengan inovasi teknologi pintar, lini produk Bespoke AI menjadikan hidup di rumah lebih praktis dan menyenangkan.

Samsung menghadirkan tiga peralatan rumah tangga unggulan: Kulkas Pintar Bespoke AI yang makin pintar, lebih hemat, dan lebih lega serta tahan lama; Bespoke AI Jet™ Lite, vacuum cleaner tanpa kabel dengan kemampuan penyedotan yang luar biasa berteknologi AI; dan Bespoke AI Laundry Combo, mesin cuci sekaligus pengering pintaryang hemat tempat, pintar dan efisien. Terintegrasi dengan ekosistem SmartThings untuk pengelolaan berbagai perangkat dengan mudah hanya dari layar smartphone, jajaran perangkat ini menjadikan hidup di rumah jadi praktis, efisien, dan pintar dalam satu solusi menyeluruh.

“Bespoke AI tahun ini bukan hanya soal kecanggihan teknologi, tapi juga tentang bagaimana teknologi itu relevan dengan kehidupan. Dengan makin kompleksnya kebutuhan gaya hidup sehari-hari. Ketiga peralatan rumah tangga terbaru ini hadir untuk memberikan solusi rumah tangga yang tidak hanya mampu menyesuaikan diri dengan kebiasaan konsumen dan membuat pekerjaan rumah tangga tidak lagi melelahkan, namun jadi jauh lebih praktis, dan kehidupan di rumah pun jauh lebih nyaman,” kata Jimmy Tjan, Head of Home Appliances Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.

Pekerjaan Rumah Tangga Jadi Lebih Mudah dan Nyaman Berkat AI dan SmartThings

Di era teknologi dan AI serta di tengah kesibukan hidup dan ruang hunian yang semakin kompak, banyak konsumen menghadapi tantangan dalam mengatur waktu dan energi untuk pekerjaan rumah tangga sehari-hari. Jajaran perangkat Bespoke AI tahun ini menjawab tantangan tersebut dengan integrasi teknologi AI dan konektivitas SmartThings yang pintar. Teknologi AI dapat mempelajari kebiasaan konsumen dan memberikan saran pengerjaan rutinitas rumah tangga yang lebih mudah dan praktis. Sementara SmartThings mengintegrasi semua perangkat Bespoke AI agar bisa dikontrol langsung dari smartphone. Kapan pun dan darimana pun kita dapat mengatur dan memantau peralatan rumah tangga kini dalam genggaman tangan.

Teknologi AI yang dibenamkan pada Kulkas Pintar Bespoke AI membantu konsumen melakukan pengaturan kulkas, menjelajahi resep-resep baru, menjawab panggilan telepon di kulkas, sampai memutar playlist dari Spotify dan Youtube yang tampil pada layar interaktif AI Home 9 inci dan Family Hub 21,5 inci. 

Dan, ketika layar interaktif ini terintegrasi dengan SmartThings, konsumen bisa melakukan kontrol yang cerdas seperti memeriksa dan mengatur suhu, menyalakan/mematikan pembuat es, mendapat notifikasi saat pintu terbuka, kondisi abnormal, atau perlunya penggantian komponen. Termasuk memeriksa bahan makanan yang tersisa di kulkas melalui Food List, sehingga konsumen belanja di supermarket jadi lebih efektif dan hemat waktu.

Vacuum cleaner Bespoke AI Jet™ Lite diperkuat AI Cleaning 2.0 yang mengoptimalkan daya hisap sesuai area yang hendak dibersihkan untuk pembersihan maksimal

Pada vacuum cleaner Samsung Bespoke AI Jet™ Lite, algoritma AI menghasilkan performa pembersihan yang maksimal melalui AI Cleaning 2.0. Fitur ini akan membuat perangkat dapat mengoptimalkan daya hisap sesuai dengan area yang hendak dibersihkan, seperti permukaan karpet atau sudut ruangan. Dia bisa menyesuaikan daya hisap berdasarkan bahan karpet, ketebalan dan ketipisannya, atau mendeteksi area permukaan lantai yang keras dan sudut yang sulit dijangkau. Hasilnya, pembersihan maksimal, penggunaan daya baterai yang efisien, dan kemudahan bermanuver. Melalui aplikasi SmartThings, konsumen bisa memantau kondisi vacuum secara optimal di mana pun, mulai dari pemantauan history pemakaian hingga kondisi terkini vacuum.

Di saat orang bingung memilih pengaturan mesin cuci untuk berbagai jenis kain, terutama agar pakaian tidak rusak atau kusam, mesin cuci Bespoke AI Laundry Combo memiliki fitur AI Wash & Dry dengan teknologi multi-sensing yang dapat mendeteksi berat cucian, jenis kain, kebutuhan air, ketinggian tanah, dan jumlah deterjen. Fitur ini dengan cerdas menghadirkan performa pembersihan yang menyeluruh, lebih hemat waktu, air dan deterjen, serta melindungi bahan pakaian. Dengan AI Dry, perangkat secara otomatis melakukan penyesuaian pengeringan berdasarkan beban. Untuk beban berat, ia akan mengeringkan secara merata dan menyeluruh. Namun untuk beban ringan, perangkat melakukan pengeringan dengan suhu yang tak terlalu panas.

Mesin cuci ini juga sudah dilengkapi dengan layar AI Home 7 inci sebagai pusat kontrol yang intuitif, di mana ia dapat menyarankan siklus pencucian dan pengeringan yang sesuai kebiasaan dan kebutuhan konsumen, termasuk konsumsi deterjen dan siklus perawatan.

Fitur AI Dry pada mesin cuci Bespoke AI Laundry Combo dapat menyesuaikan pengeringan berdasarkan beban

Memantau Konsumsi Listrik Bulanan dari Genggamanmu

Dengan aplikasi SmartThings, konsumen tidak hanya merasakan kemudahan dalam memantau dan mengendalikan berbagai peralatan rumah tangga pintar mereka di rumah, tetapi juga memantau penggunaan energi agar tidak terkejut dengan tagihan listrik setiap bulan.

Melalui AI Energi Mode di aplikasi SmartThings yang terhubung ke Kulkas Pintar Bespoke AI, konsumen bisa menghemat listrik hingga 10%. Melalui mode ini, konsumen bisa memeriksa konsumsi daya harian, mingguan, dan bulanan. Saat diaktifkan, mode ini akan mengoptimalkan kecepatan kompresor dan siklus pencairan es secara cerdas. AI Energy juga bisa memberikan notifikasi, pola penggunaan, serta tips untuk berhemat listrik, yang akan membantu konsumen menciptakan penggunaan perangkat yang lebih hemat energi.

Konsumen dapat memastikan kulkas beroperasi dengan semestinya melalui pemantauan di aplikasi SmartThings. Aplikasi ini akan memberikan notifikasi atau peringatan apabila suhu abnormal atau pintu terbuka. Suhu yang tak normal atau pintu yang terbuka terus menerus tidak hanya bisa memengaruhi kinerja kulkas, tapi juga akan meningkatkan konsumsi energinya.

Di Mesin Cuci Samsung Bespoke AI Laundry Combo, selain AI Energy di SmartThings, terdapat fitur-fitur yang memungkinkan perangkat beroperasi lebih efisien. Mesin cuci ini menggunakan teknologi Heat Pump untuk pengeringan yang efektif dan cepat serta hemat energi. Pengering konvensional kerap mengeluarkan panas berlebih yang berpotensi merusak kain dan membuat tagihan listrik melonjak. Sementara sistem Heat Pump memanfaatkan sirkulasi udara dengan menggunakan kompresor untuk memanaskan dan menghilangkan kelembapan pakaian. Heat Pump menggunakan kipas untuk memindahkan udara panas yang lembab. Air hasil kondensasi dari udara panas yang lembab kemudian dibuang. Alhasil, mesin bisa menghemat konsumsi energi hingga 75%.

Fitur AI Energy Mode pada Kulkas Pintar Bespoke AI akan mengoptimalkan kecepatan kompresor dan siklus pencairan es untuk menghasilkan penghematan listrik hingga 10%

Sedangkan di vacuum cleaner Samsung Bespoke AI Jet™ Lite, pengguna tak perlu sering-sering mengisi ulang daya baterai dan memboroskan listrik rumah. Perangkat ini sudah dibekali baterai berkapasitas besar yang memungkinkan perangkat bekerja hingga 60 menit tanpa henti.

Fitur-Fitur Unik yang Bikin Hidup Lebih Praktis

Bayangkan suatu hari Anda hendak membuka kulkas, tapi tangan baru saja mengalami cedera. Atau Anda buru-buru hendak minum air es yang menyegarkan di kulkas tapi di tangan masih banyak barang yang dipegang. Di situlah Anda butuh bantuan dan bantuan datang dari kulkas Anda sendiri. Bagaimana mungkin?

Kulkas Pintar Bespoke AI terbaru punya fitur unik bernama Auto Open Door, yang bisa membuka pintu kulkas hanya dengan sentuhan ringan atau perintah suara “Hi Bixby, open the door”. Pintu kulkas Side-by-Side ini punya sensor di kedua sisi yang akan membantu membuka pintu dengan lebih mudah. Disaat pintu terbuka, kulkas akan mengeluarkan suara yang memberitahukan bahwa pintu sudah terbuka.

Di vacuum cleaner Samsung Bespoke AI Jet™ Lite terdapat fitur yang disebut Dustbin Auto-Closing, yaitu fitur yang memungkinkan cover atau penutup pada dustbin akan otomatis menutup agar debu atau kotoran tidak berantakan ke mana-mana saat penggunanya membuang kotoran isi vacuum.

Lalu, saat konsumen mengosongkan dustbin, ada teknologi bernama Air Spin Edge di sana, yang akan berputar dengan kecepatan maksimal, yang memungkinkan untuk membersihkan segala macam kotoran dengan sempurna dari dalam dustbin. Bahkan 99% rambut, bulu, dan debu membandel pun dapat dikeluarkan dengan mudah.

Fitur Dustbin Auto-Closing di vacuum cleaner Bespoke AI Jet™ Lite akan otomatis menutup cover pada dustbin agar debu atau kotoran tidak berantakan ke mana-mana saat dibuang.

Proses mencuci dan mengeringkan pakaian seringkali memakan waktu berjam-jam, apalagi jika harus dilakukan terpisah. Konsumen yang super sibuk bakalan terbantu dengan kecepatan mesin cuci dan pengering Bespoke AI dalam bekerja.

Fitur Super Speed adalah fitur yang akan ditunggu-tunggu oleh para pengguna mesin cuci konvensional. Di mesin cuci Samsung Bespoke AI Laundry Combo fitur ini akan melakukan pencucian dan pengeringan pakaian dalam muatan penuh hanya dalam waktu 98 menit. Cara kerjanya mengandalkan Speed Spray yang akan membantu menyemprotkan deterjen menembus kain dengan lebih cepat dan mempercepat proses pembilasan. Selain itu, perangkat ini memiliki kapasitas yang besar, yaitu 25kg untuk mencuci dan 15kg untuk pengeringan, yang mengoptimalkan keunggulan desain All-in-One dengan lebih baik. Ukuran drum yang cukup besar sanggup menampung selimut berukuran besar dan banyak pakaian dalam satu muatan. Alhasil, pengguna dapat menghabiskan lebih sedikit waktu di ruang cuci.

Fitur Super Speed pada mesin cuci Samsung Bespoke AI Laundry Combo akan mencuci dan mengeringkan pakaian dalam muatan penuh hanya dalam waktu 98 menit

Itulah kemudahan dan kepraktisan yang ditawarkan oleh jajaran produk peralatan rumah tangga Bespoke AI terbaru untuk tahun 2025. Samsung memberikan penawaran terbaik yang pernah ada, yaitu voucher Biznet senilai Rp1.900.000, sebuah produk Samsung senilai hingga Rp10.999.000, trade-in cashback senilai hingga Rp500.000, dan Samsung Care+ (perlindungan produk Samsung).

Untuk pembelian Bespoke AI Laundry Combo selama periode penawaran berlangsung, dapatkan exclusive package berisikan Galaxy S24 FE 256GB senilai Rp10.999.000 dan luxury perfume senilai Rp3.000.000.

Informasi lebih lanjut mengenai jajaran perangkat Bespoke AI terbaru dapat ditemukan di Samsung Newsroom Indonesia dan Samsung.com/id.

Editor's Pick