Home Blog Page 28

Cara HONOR 400 Rekam Momen Perjalanan yang Autentik dan Sinematik

Cara HONOR 400 Rekam Momen Perjalanan

tabloidpulsa.id – Setiap perjalanan punya cerita. HONOR memahami hal itu dengan menghadirkan HONOR 400, smartphone yang dirancang untuk membantu pengguna rekam momen perjalanan secara autentik dan sinematik.

Dengan kamera berteknologi AI generasi terbaru, HONOR 400 menjadi pilihan tepat bagi traveler modern yang ingin mengabadikan pengalaman liburan dengan kualitas visual yang memukau.

Bukan sekadar soal destinasi, HONOR 400 menghadirkan pengalaman baru dalam mendokumentasikan kisah perjalanan dengan detail yang tajam, warna yang hidup, dan atmosfer yang penuh emosi.

Kamera 200MP Ultra-Clear AI: Tangkap Detail dengan Maksimal

Ditenagai kamera utama 200MP Ultra-Clear AI dengan sensor besar 1/1.4 inci, serta dukungan OIS + EIS dual stabilization, HONOR 400 mampu meningkatkan ketajaman hingga 50%.

Traveler bisa mengabadikan hamparan sawah hijau, keindahan pegunungan, atau skyline kota dengan hasil foto yang lebih jernih dan kaya detail.

AI Super Zoom 30x: Jelajahi Keindahan dari Jarak Jauh

Pemandangan dari kejauhan kini bisa ditangkap dengan sempurna.

Melalui fitur AI Super Zoom hingga 30x, pengguna dapat merekam detail kecil yang sulit ditangkap mata telanjang.

Dari angka jam di menara hingga ornamen pada bangunan ikonik, semuanya bisa terlihat jelas tanpa mengorbankan kualitas gambar.

Night Mode Canggih: Abadikan Keindahan Malam

Indonesia memiliki pesona malam yang khas—dari gemerlap lampu kota Jakarta, suasana hangat Jalan Malioboro, hingga tarian api di Uluwatu.

HONOR 400 dilengkapi Advanced Night Mode dan kemampuan Low-Light Photography yang memungkinkan traveler rekam momen perjalanan malam dengan hasil dramatis, meski dalam kondisi minim cahaya.

AI Harcourt Portrait: Selfie Ikonis dengan Sentuhan Elegan

HONOR 400 juga membawa teknologi Harcourt Studio 2.0 yang membuat setiap selfie dan potret menjadi lebih ikonis.

Efek blur alami di latar belakang menjaga fokus pada subjek, sementara detail wajah tetap tajam.

Tersedia tiga mode khas Harcourt—Harcourt Vibrant, Harcourt Colour, dan Harcourt Classic—yang memberi nuansa elegan ala studio pada setiap bidikan.

Next-Gen AI Imaging: Foto Jadi Lebih Personal dan Kreatif

HONOR 400 bukan hanya soal ketajaman kamera.

Dengan fitur AI Image to Video, AI Outpainting, AI Cutout, hingga AI Erase 2.0, pengguna bisa mengubah setiap foto perjalanan menjadi karya visual yang lebih kreatif.

Ingin foto tanpa keramaian di lokasi populer? Cukup gunakan AI Erase 2.0. Butuh rasio foto berbeda tanpa terpotong? AI Outpainting siap membantu. Semua demi hasil yang lebih personal dan bermakna.

“Kami percaya, setiap perjalanan menyimpan kisah berharga yang pantas dikenang. HONOR 400 hadir bukan hanya untuk menghasilkan foto resolusi tinggi, tetapi juga untuk membantu setiap orang bercerita dengan cara yang lebih jernih, indah, dan autentik,” ujar Justin Li, President of HONOR South Pacific.

Bagi yang ingin langsung merasakan pengalaman seru, smartphone ini sudah tersedia di HONOR Experience Store Gandaria City dan Bintaro Xchange, serta melalui Erafone, Shopee, dan mitra ritel resmi HONOR lainnya.

Dengan HONOR 400, setiap perjalanan bukan sekadar dokumentasi, tetapi juga sebuah cerita visual yang bisa dikenang selamanya.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Punya Teknologi Canggih, Signify Jadi Pilihan FIFA Quality Programme

Signify Pilihan FIFA

tabloidpulsa.idSignify resmi diumumkan sebagai penyedia lampu sorot pilihan FIFA melalui program FIFA Quality Programme.

Pengakuan ini menegaskan bahwa teknologi pencahayaan Signify telah memenuhi standar kualitas tertinggi FIFA dan menjadi solusi terpercaya untuk mendukung pertandingan sepak bola kelas dunia.

Sebagai FIFA Preferred Provider (FPP) untuk lampu sorot, Signify lolos uji ketat yang mencakup kinerja produk, proses produksi, hingga infrastruktur sistem pencahayaan.

Ke depan, Signify juga akan berkolaborasi dengan FIFA Quality Programme dalam penelitian serta pengembangan pencahayaan olahraga, demi menghadirkan standar teknis terbaik di masa mendatang.

Pencahayaan Kelas Dunia untuk Sepak Bola Modern

Lampu sorot stadion Signify dirancang untuk menghadirkan pengalaman pertandingan yang optimal, baik bagi pemain, penonton di stadion, maupun jutaan penggemar yang menyaksikan lewat siaran televisi.

Teknologi ini juga menjadi pendukung utama sistem berbasis optik seperti Video Assistant Referee (VAR), goal-line technology, hingga pelacakan pergerakan pemain.

Selain mendukung pertandingan, pencahayaan stadion Signify juga mampu menghadirkan hiburan ekstra, misalnya pertunjukan cahaya yang dikustomisasi sebelum, saat, maupun setelah laga berlangsung.

Dua Teknologi Unggulan Lampu Sorot Signify

Stadion yang bekerja sama dengan Signify dapat memanfaatkan berbagai rangkaian teknologi pencahayaan canggih, antara lain:

  • ArenaVision LED gen3.5
    Lampu lapangan LED inovatif dengan kualitas pencahayaan luar biasa, daya tahan tinggi, serta manajemen panas yang efektif. Lampu ini kompatibel dengan sistem manajemen pencahayaan Signify Interact Sports Professional, yang memungkinkan kontrol jarak jauh serta penjadwalan pencahayaan sesuai kebutuhan. ArenaVision juga telah memenuhi standar penyiaran internasional untuk berbagai cabang olahraga.
  • OptiVision LED gen3.5
    Solusi pencahayaan untuk berbagai skala olahraga, dari rekreasional hingga profesional. Teknologi ini menawarkan kualitas cahaya yang seragam, nyaman di mata, dan aman bagi pemain. Dengan pilihan optik presisi, cahaya dapat diarahkan dengan akurat tanpa tumpahan berlebih. Jika dipadukan dengan sistem kontrol, OptiVision mampu menghemat energi hingga 65%.

Kedua sistem ini dapat mengatur pencahayaan di seluruh area stadion, termasuk lapangan, fasad, hingga area hospitality, sehingga meningkatkan efisiensi operasional.

Lampu sorot Signify sudah digunakan di berbagai stadion ternama, salah satunya Stadion Feijenoord di Rotterdam, Belanda.

Dengan sistem ArenaVision terbaru, stadion ini mampu meningkatkan pengalaman pertandingan sekaligus menghemat energi hingga 63% dibandingkan sistem sebelumnya.

Niels Geven, International Sport & Arena Director Signify, menegaskan bahwa pengakuan dari FIFA menjadi tonggak penting bagi perusahaan.

“Pencahayaan berkualitas tinggi sangat vital dalam olahraga modern. Bukan hanya untuk mendukung performa pemain dan membantu wasit, tetapi juga untuk memenuhi kebutuhan siaran dan memberikan pengalaman terbaik bagi penggemar,” ungkapnya.

Sebagai pemimpin global di bidang pencahayaan dengan pengalaman lebih dari 60 tahun, Signify telah mendukung berbagai cabang olahraga seperti sepak bola, basket, hoki, kriket, dan tenis.

Bahkan, Signify juga menjadi mitra pencahayaan resmi tim Formula 1 Mercedes-AMG PETRONAS.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Pendapatan XLSMART di Q2 2025 Tembus Rp 10,50 Triliun

XLSMART Promo Spesial Kemerdekaan

tabloidpulsa.idXLSMART mencatatkan kinerja gemilang pada kuartal kedua 2025 pasca merger, dengan total pendapatan di Q2 2025 mencapai Rp 10,50 triliun. Angka ini tumbuh 22% dibanding periode yang sama tahun lalu (YoY).

Selain itu, perusahaan juga membukukan Normalized EBITDA sebesar Rp 4,97 triliun dengan margin 47%, serta Normalized PAT senilai Rp 313 miliar.

Kontribusi layanan data dan digital masih mendominasi dengan porsi lebih dari 91% terhadap total pendapatan. Secara kumulatif, pendapatan XLSMART di semester pertama 2025 sudah menembus Rp 19,10 triliun.

Tantangan Pasca Merger dan Strategi Konsolidasi

Presiden Direktur & CEO XLSMART, Rajeev Sethi, menyebut kuartal kedua 2025 sebagai tonggak penting bagi perusahaan.

“Dua setengah bulan setelah merger, kami menghadapi tantangan eksternal berupa persaingan industri yang ketat, serta tantangan internal dalam memastikan operasional tetap solid agar layanan kepada pelanggan optimal,” ungkapnya.

Rajeev menambahkan, konsolidasi dan integrasi di berbagai lini bisnis menjadi fokus utama. Beberapa pencapaian pasca merger antara lain:

  • Skala bisnis yang semakin besar.
  • Proses integrasi jaringan berjalan sesuai rencana.
  • Peningkatan pengalaman pelanggan secara signifikan.

XLSMART juga tengah melakukan modernisasi jaringan untuk memperluas kapasitas dan mengadopsi teknologi terbaru.

Dengan strategi multi-brand melalui XL, AXIS, dan Smartfren, perusahaan menegaskan perannya sebagai motor transformasi digital Indonesia.

Pertumbuhan Pelanggan dan Digitalisasi

Hingga akhir Q2 2025, jumlah pelanggan XLSMART mencapai 82,6 juta dengan ARPU blended stabil di kisaran Rp 36 ribu.

Dari sisi digital, aplikasi MyXL, AXISNet, dan mySmartfren tumbuh pesat dengan total 41,4 juta pengguna aktif bulanan (MAU), naik 29% YoY.

Kontribusi ketiga aplikasi ini dalam monetisasi pendapatan meningkat 18% dalam dua tahun terakhir. Melalui personalisasi layanan dan pemanfaatan data analytics, XLSMART mampu memahami kebutuhan pelanggan lebih baik dan memberikan penawaran yang tepat sasaran.

Keuangan dan Operasional

Pada kuartal kedua 2025, XLSMART mencatat utang kotor sebesar Rp 23,19 triliun, dengan net debt Rp 21,93 triliun.

Rasio net debt to EBITDA berada di level 3,53x. Perusahaan tidak memiliki utang berdenominasi USD, dan mayoritas pinjaman (78%) menggunakan bunga mengambang.

Free Cash Flow (FCF) juga menunjukkan pertumbuhan sehat, naik 35% menjadi Rp 6,48 triliun.

Dari sisi infrastruktur, jumlah BTS meningkat 28% YoY menjadi lebih dari 209 ribu, dengan trafik layanan tumbuh 43% YoY hingga mencapai 3.817 Petabytes.

Belanja modal (Capex) yang sudah terserap hingga kuartal kedua mencapai Rp 2,3 triliun dari total alokasi Rp 20–25 triliun untuk tahun ini, sebagian besar untuk mendukung integrasi jaringan.

Integrasi Teknologi, Komersial, dan SDM

XLSMART terus menjalankan strategi konsolidasi menyeluruh:

  • Teknologi: Memperluas jaringan melalui inisiatif National Roaming dan MOCN, mengintegrasikan NOC, serta bekerja sama dengan ZTE dan Huawei dalam pengelolaan operasional jaringan.
  • Komersial: Tetap mempertahankan tiga brand utama (XL, AXIS, Smartfren), meningkatkan pengalaman pelanggan (CX), serta memperkuat sales melalui digital tools.
  • Sumber Daya Manusia (SDM): Membentuk struktur manajemen baru, menyatukan budaya perusahaan, dan meningkatkan engagement karyawan di seluruh region.

Dengan pendapatan total di Q2 2025 yang mencapai Rp 10,50 triliun, XLSMART berhasil membuktikan kekuatan pasca merger dalam menghadapi tantangan industri telekomunikasi.

Fokus pada integrasi, modernisasi jaringan, digitalisasi, serta strategi multi-brand menjadi kunci dalam menjaga pertumbuhan dan profitabilitas.

XLSMART optimistis dapat terus memperkuat posisinya sebagai penyedia layanan digital terdepan di Indonesia, sekaligus menghadirkan layanan yang inklusif, inovatif, dan bernilai tambah bagi pelanggan.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

ZTE Perkuat Transformasi Digital Indonesia Lewat Inovasi

ZTE inovasi DTI CX 2025

tabloidpulsa.id — ZTE Corporation, penyedia solusi teknologi informasi dan komunikasi (TIK) terintegrasi global, menegaskan komitmennya dalam mendukung transformasi digital Indonesia dengan berpartisipasi pada acara Digital Transformation Indonesia Conference & Expo (DTI-CX) 2025 yang digelar di Jakarta International Convention Center (JICC), 6-7 Agustus 2025. DTI-CX 2025 merupakan forum utama industri teknologi di Indonesia yang menghubungkan pelaku industri, pemerintah, dan regulator untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi digital nasional.

Menampilkan Ekosistem Solusi Teknologi Mutakhir

Pada booth ZTE di DTI-CX 2025, pengunjung mendapatkan kesempatan melihat berbagai inovasi teknologi terbaru yang dikembangkan untuk mendukung kebutuhan digital masa kini dan mendatang. Produk yang dipamerkan meliputi R5300G5 Liquid Cooling Server, optical business gateway ZXA10 P910, solusi FTTR-B untuk UKM, perangkat fixed network CPE F632, unit pendingin infrastruktur telekomunikasi ZXETM FWC Series, serta solusi energi surya ramah lingkungan ZXEPG S050E. Berbagai produk ini dirancang untuk memberikan efisiensi, kinerja optimal, serta kemudahan dalam pengelolaan jaringan dan infrastruktur digital di berbagai sektor industri.

Komitmen Pada Kolaborasi dan Inovasi Digital Nasional

Presiden Direktur ZTE Indonesia, Richard Liang, menegaskan bahwa partisipasi ZTE dalam DTI-CX 2025 merupakan momentum penting untuk memperkuat kemitraan strategis dengan pemerintah, regulator, dan pelaku industri. ZTE konsisten menghadirkan portofolio teknologi terlengkap guna mempercepat inklusi digital dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. Melalui kolaborasi ekosistem yang solid, ZTE berupaya mengakselerasi adopsi inovasi teknologi di berbagai sektor di Indonesia.

Richard Liang, President Director, ZTE Indonesia, mengatakan ZTE menegaskan komitmennya untuk memperkuat fondasi transformasi digital di Indonesia melalui teknologi terkini dan kolaborasi ekosistem yang kuat. “Dengan portofolio yang lengkap, ZTE ingin menjembatani kebutuhan dari berbagai sektor di Indonesia guna mempercepat inklusi digital dan memacu pertumbuhan ekonomi nasional. DTI-CX 2025 menjadi momentum yang strategis bagi ZTE untuk memperkuat kemitraan dengan pemerintah dan regulator, penyedia layanan, dan para stakeholder di industri, sekaligus menghadirkan inovasi kami lebih dekat dengan seluruh lapisan masyarakat Indonesia.”

Literasi Digital dan Kontribusi Pemikiran ZTE

ZTE juga aktif berpartisipasi dalam sesi konferensi DTI-CX 2025 melalui pemaparan materi oleh para pakar internal ZTE. David An, Director ZTE CTO Group, membawakan keynote serta menjadi panelis membahas inovasi kecerdasan buatan (AI), Internet of Things (IoT), dan implikasinya terhadap kemajuan Indonesia di era digital. Iman Hirawadi, Telecom Solution Architect & Business Consultant ZTE Indonesia, turut menjadi pembicara pada sesi demonstrasi teknis yang menampilkan studi kasus pemanfaatan AI dalam meningkatkan konektivitas jaringan telekomunikasi nasional.

Upaya ZTE Mendukung Infrastruktur Digital Indonesia

Partisipasi ZTE di DTI-CX 2025 mencerminkan komitmen perusahaan dalam memperkuat infrastruktur digital Indonesia melalui inovasi teknologi, riset, dan kolaborasi lintas sektor. Dengan terus mendorong transformasi digital, ZTE bertekad menjadi mitra strategis bagi seluruh pemangku kepentingan di Indonesia dalam mewujudkan ekosistem digital yang berkelanjutan dan inklusif.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai ZTE dan solusi teknologinya, masyarakat dapat mengunjungi situs resmi perusahaan di www.zte.com.cn/global.

OPPO Reno14 Series Jadi Pilihan Anak Muda di LaLaLa Fest 2025

OPPO lalala Fest 2025 anak muda

tabloidpulsa.id — LaLaLa Festival 2025 telah resmi berakhir, namun kenangan festival musik terbesar tahun ini tetap hidup berkat teknologi OPPO Reno14 Series. Ribuan pengunjung festival membawa pulang momen-momen penting yang diabadikan melalui perangkat smartphone terbaru OPPO, membuktikan peran Reno14 Series sebagai pilihan utama generasi muda dalam mendokumentasikan pengalaman berharga mereka.

Teknologi Kamera Canggih Jadi Sorotan

OPPO Reno14 Series menjadi pusat perhatian di LaLaLa Festival 2025, khususnya atas kemampuan kameranya dalam menangkap gambar pada kondisi pencahayaan ekstrem. Berkat fitur unggulan seperti AI Flash Photography, hasil foto tetap terang dan natural meskipun berada di bawah sorotan lampu panggung yang dinamis. Selain itu, kehadiran fitur AI Live Photo mampu mengabadikan ekspresi spontan dengan detail tinggi, serta kemampuan merekam video 4K telefoto menghadirkan kualitas sinematik pada setiap momen festival. Hasil tangkapan kamera Reno14 Series langsung dibagikan secara real-time oleh para pengunjung ke media sosial, meramaikan linimasa dan menciptakan tren FOMO (fear of missing out) di kalangan warganet.

OPPO Meningkatkan Eksistensi di Kalangan Anak Muda

OPPO Reno14 Series mendapatkan respons positif dari para pengunjung festival, termasuk dari sejumlah content creator ternama. Giorgio Antonio, salah satu anggota OPPO Family, menyatakan, “Saya lihat OPPO ada di mana-mana, termasuk di LaLaLa Fest 2025 yang memang cocok untuk anak muda.” Hal serupa dikemukakan oleh Nadja Nameera, “Gue sih nggak mau sudah glowing tapi hasil fotonya jelek karena gelap. Untung ada AI Flash Photography, hasil fotonya tetap terang dan bagus.” Antusiasme pengunjung turut memperkuat tagar #OPPOReno14Series dan #LetsHangOut sebagai bukti dominasi OPPO di ruang digital serta pengaruhnya pada budaya festival generasi muda.

Teknologi sebagai Jembatan Ekspresi Generasi Muda

Kehadiran OPPO Reno14 Series di festival ini menunjukkan peran teknologi dalam memperluas pengalaman dan ekspresi diri anak muda. Setiap momen, mulai dari konser hingga interaksi sosial di area festival, diabadikan melalui Reno14 Series lalu dibagi ke media sosial. Fenomena ini menunjukkan pergeseran cara anak muda menikmati festival musik—bukan sekadar hiburan, tetapi juga sebagai ruang ekspresi digital.

Kolaborasi Strategis OPPO di LaLaLa Festival 2025

Kolaborasi antara OPPO dan LaLaLa Festival 2025 memperkuat posisi OPPO sebagai brand teknologi yang relevan dengan kebutuhan gaya hidup generasi muda. Reno14 Series tidak hanya menawarkan spesifikasi flagship, namun juga pengalaman fotografi dan videografi berkualitas tinggi yang mendukung kreativitas, ekspresi, dan digital lifestyle. OPPO, sebagai Official Smartphone Partner festival, menegaskan komitmennya untuk selalu mendampingi anak muda di berbagai momen penting.

OPPO Reno14 Series: Smartphone Unggulan Generasi Muda

LaLaLa Festival 2025 membuktikan OPPO Reno14 Series sebagai perangkat yang mampu mengubah setiap pengalaman menjadi kenangan abadi. Melalui inovasi kamera AI, pengalaman nyata pengguna, dan interaksi aktif di media sosial, OPPO berhasil memperkuat posisinya sebagai brand pilihan anak muda Indonesia. Kehadiran Reno14 Series di festival ini menegaskan bahwa OPPO tidak hanya menghadirkan produk inovatif, tapi juga menjadi bagian vital dari gaya hidup anak muda yang dinamis dan penuh ekspresi.

Untuk informasi lebih lengkap terkait OPPO Reno14 Series, silakan mengunjungi situs resmi OPPO Indonesia.

ZTE, Telkomsel dan APJII Perkuat Sinergi Lintas Industri untuk Dorong Digitalisasi

Sinergi Lintas Industri

tabloidpulsa.id – Transformasi digital kini menjadi kunci utama dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Hal ini terlihat dalam ajang Digital Transformation Summit (DTS) 2025 bertema “Sinergi Lintas Industri Mendorong Digitalisasi dan Kemajuan Ekonomi” yang digelar Selular Media Network di Jakarta.

CEO & Editor in Chief Selular, Uday Rayana, menegaskan bahwa sinergi lintas industri bukan hanya sebatas jargon, melainkan strategi nyata untuk mempercepat digitalisasi sekaligus mendukung target ambisius pemerintah dalam mencapai pertumbuhan ekonomi 8% pada 2029 sebagaimana tertuang dalam RPJMN 2025–2029.

“Transformasi digital adalah fondasi utama menuju Indonesia Emas 2045. Investasi pada teknologi seperti kecerdasan buatan (AI), data center, hingga digitalisasi layanan publik akan membuka peluang kerja baru dan meningkatkan produktivitas nasional,” jelas Uday.

Sinergi Lintas Industri Jadi Pendorong Ekosistem Digital

Konektivitas yang dibangun operator telekomunikasi serta solusi cerdas dari perusahaan teknologi menjadi tulang punggung berkembangnya ekosistem digital Indonesia.

Digitalisasi, IoT, dan AI diyakini mampu mengubah cara industri beroperasi dan memberikan nilai tambah lintas sektor.

POH VP Corporate Strategy, Innovation, Sustainability & Marketing Telkomsel, Jockie Heruseon, mencontohkan peran penting sinergi lintas industri.

“Telkomsel tidak hanya menyediakan layanan seluler dan fixed broadband, tetapi juga membantu sektor ritel. Misalnya, kami bisa memberikan insight untuk menentukan lokasi potensial pembukaan toko baru Indomaret atau Alfamart,” ujarnya.

Menurut Jockie, sinergi ini tak hanya memperluas peluang bisnis, tapi juga menghadirkan efisiensi biaya bagi semua pihak yang terlibat.

Hal senada disampaikan Iman Hirawadi, Principal Telecom Architect and Business Consultant ZTE Indonesia.

Ia menyebut ZTE telah berkolaborasi dengan berbagai sektor, termasuk pertambangan dan otomotif.

“Kami tidak hanya fokus pada akses jaringan operator, tapi juga membangun solusi di industri lain,” ungkapnya.

Pentingnya Regulasi dalam Sinergi Industri

Ketua Umum Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Muhammad Arif, menegaskan bahwa sinergi juga telah dijalankan oleh para penyedia layanan internet (ISP) anggota APJII.

Namun, ia menilai regulasi sangat dibutuhkan agar pemerataan internet lebih optimal.

“Jika jumlah ISP tidak diatur, persaingan tarif bisa muncul dan memengaruhi kualitas layanan. Dengan regulasi, sinergi bisa mendorong pemerataan internet, bukan hanya di Jawa dan Bali, tapi juga seluruh Indonesia,” jelas Arif.

Talenta Digital Jadi Kunci Percepatan

Selain kolaborasi, ketersediaan talenta digital menjadi tantangan besar dalam mewujudkan digitalisasi.

Mulyadi, Kepala Bidang Pengelolaan Data dan Informasi ATR/BPN, menyampaikan bahwa pihaknya terus melakukan pelatihan serta rekrutmen CASN untuk memperkuat kemampuan digital.

“Talenta digital ini perlu diasah, bahkan beberapa CASN yang lolos seleksi kami sekolahkan agar lebih kompeten,” tegasnya.

Sementara itu, Shieny Aprilia, Co-Founder & CEO Agate, menekankan pentingnya melibatkan anak muda dalam proyek digital lintas sektor.

“Kami pernah bersinergi dengan Astra untuk membuat game rekrutmen. Game ini membantu menemukan talenta dengan kemampuan pemecahan masalah yang tepat,” jelasnya.

Sinergi Lintas Industri, Fondasi Indonesia Emas 2045

Melalui DTS 2025, terlihat jelas bahwa sinergi lintas industri menjadi fondasi penting untuk mempercepat transformasi digital, memperluas inklusi ekonomi, dan mendukung visi Indonesia Emas 2045.

Dengan kolaborasi antara pemerintah, operator telekomunikasi, penyedia layanan internet, perusahaan teknologi, hingga talenta digital muda, Indonesia diyakini mampu menghadapi tantangan global sekaligus meraih pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Inilah 5 Tipe Laptop Acer, Pilih Sesuai dengan Fungsi & Kebutuhan

Acer Swift X Generasi Terbaru laptop fungsi

tabloidpulsa.id – Jika Anda sedang mencari laptop, salah satu brand yang direkomendasikan adalah Acer. Acer dikenal menghadirkan laptop dengan kualitas baik, spesifikasi yang bervariasi, dan harga kompetitif. Setiap seri laptop acer memiliki fungsi utama yang berbeda, mulai dari untuk belajar, bekerja, hingga gaming.

Oleh karena itu, memahami fungsi tiap seri menjadi penting. Sebab, Anda akan lebih mudah menentukan laptop yang sesuai dengan kebutuhan. Untuk itu, berikut adalah lima tipe laptop Acer yang bisa Anda pilih, lengkap dengan penjelasan siapa saja yang cocok menggunakannya.

1. Acer Aspire Series

Acer Aspire adalah seri yang paling ramah di kantong. Laptop ini biasanya dipilih oleh pelajar dan mahasiswa karena harganya terjangkau namun tetap cukup kuat untuk aktivitas dasar. Jadi, jika Anda membutuhkan laptop yang simpel dan fungsional tanpa harus mengeluarkan banyak biaya, Acer Aspire bisa jadi pilihan pertama.

Aspire sangat cocok digunakan untuk mengetik tugas, membuat presentasi, mengikuti kelas online, hingga browsing internet. Beberapa model Aspire juga sudah dibekali layar Full HD sehingga nyaman dipakai belajar dalam waktu lama.

2. Acer Swift Series

Seri ini mengutamakan desain tipis, bobot ringan, dan material premium, sehingga mudah dimasukkan ke tas dan dibawa ke mana saja. Oleh karena itu, seri Swift sangat cocok untuk pekerja kantoran, mahasiswa tingkat akhir, atau profesional muda yang butuh laptop praktis sekaligus stylish.

Meski ringan, Swift tetap bertenaga. Laptop ini biasanya dibekali prosesor modern yang efisien, RAM cukup besar, dan layar dengan bezel tipis yang membuat pengalaman kerja lebih menyenangkan. Bahkan, beberapa model Swift sudah dilengkapi baterai dengan daya tahan panjang sehingga mendukung aktivitas produktif seharian penuh.

3. Acer Nitro Series

Seri ini dirancang untuk menghadirkan pengalaman gaming yang seru dengan harga lebih terjangkau dibanding seri gaming premium. Jadi, Acer Nitro series cocok untuk gamer pemula atau pelajar yang hobi bermain game namun tetap membutuhkan perangkat yang bisa digunakan untuk belajar.

Nitro biasanya dilengkapi prosesor terbaru, kartu grafis khusus gaming, dan layar dengan refresh rate tinggi. Sistem pendinginnya juga cukup baik sehingga performa tetap stabil meski dipakai bermain game berjam-jam. Selain gaming, Nitro juga bisa diandalkan untuk editing foto dan video ringan.

4. Acer Predator Series

Laptop ini sering dipilih oleh kreator digital karena bisa menjalankan software berat dengan lancar. Hal ini karena Acer Predator Series hadir dengan spesifikasi premium seperti prosesor kelas atas, GPU khusus, serta sistem pendingin canggih yang memastikan performa tetap stabil. Jadi, jika Anda mencari laptop dengan performa maksimal untuk kebutuhan berat, Predator adalah jawabannya.

Layar Predator biasanya mendukung refresh rate tinggi dengan akurasi warna yang baik. Oleh kaerna itu, Acer Predator cocok untuk game kompetitif sekaligus pekerjaan desain grafis, animasi 3D, dan video editing. Desainnya pun kokoh dengan gaya khas gaming.

5. Acer Chromebook

Acer Chromebook berbeda dari seri lainnya karena menggunakan Chrome OS, bukan Windows. Sistem ini lebih ringan dan praktis, sangat cocok untuk penggunaan berbasis internet.

Chromebook ideal untuk pelajar, pekerja kantoran, atau siapa pun yang lebih sering bekerja dengan aplikasi web. Laptop ini cepat saat dinyalakan, memiliki daya tahan baterai panjang, dan harganya relatif terjangkau. Chromebook bisa menjadi alternatif bagi Anda yang butuh perangkat sederhana untuk browsing, mengetik, atau meeting online. Bahkan, karena ringan dan mudah digunakan, laptop ini juga sering dipilih oleh orang tua untuk mendukung anak belajar di rumah.

Sekian pembahasan tentang lima seri laptop Acer sesuai dengan kebutuhannya. Acer menghadirkan laptop untuk berbagai kebutuhan. Tentu, dengan banyaknya pilihan, Anda hanya perlu menyesuaikan fungsi utama laptop dengan kebutuhan harian Anda.

Setelah menentukan pilihan laptop yang sesuai, langkah berikutnya adalah membeli di tempat terpercaya. Blibli menyediakan laptop Acer dengan garansi resmi, pilihan model lengkap, promo menarik, hingga cicilan 0%. Blibli juga menawarkan sistem pembayaran yang aman dan layanan pengiriman cepat, Anda bisa berbelanja dengan lebih nyaman dan tenang. Oleh karena itu, blibli menjadi tempat terbaik untuk mendapatkan laptop Acer sesuai kebutuhan Anda.

Tri Gelar Turnamen Esports H3RO 6.0, Ini Cara Daftarnya!

Tri H3RO 6.0

tabloidpulsa.id – Tri, brand telekomunikasi dari Indosat, kembali menghadirkan ajang tahunan Tri H3RO 6.0 dengan tema From Zero to H3RO – Rise of Rookies.

Program ini menjadi bukti nyata komitmen Tri dalam mendukung ekosistem Esports Indonesia, sekaligus membuka jalan bagi gamer muda untuk berkembang dari level amatir hingga berkesempatan menjadi atlet profesional.

Sejak pertama kali digelar, H3RO telah sukses melahirkan banyak talenta berbakat yang mampu bersaing di panggung internasional.

Beberapa pencapaian gemilang di antaranya adalah EVOS (Juara 1 Mobile Legends pada 14th IESF WEC), Bigetron Alpha (Juara 2 Mobile Legends pada 15th IESF WEC), serta ONIC Esports—juara H3RO 5.0—yang berhasil meraih posisi ke-3 Mobile Legends pada 16th IESF WEC.

Bilal Kazmi, Director & Chief Commercial Officer IOH, menegaskan bahwa Tri H3RO 6.0 bukan sekadar turnamen.

“Ajang ini adalah ruang pembinaan, pelatihan, hingga eksposur bagi gamer muda untuk mengasah kemampuan. Memasuki tahun keenam, H3RO sudah terbukti melahirkan banyak talenta baru. Tahun ini, pemenang H3RO bahkan berkesempatan masuk jajaran pro player, sebuah langkah besar menuju level profesional dan panggung internasional,” jelasnya.

Senada dengan itu, Andrian Pauline, CEO sekaligus Co-Founder RRQ, menambahkan bahwa talenta hebat bisa lahir dari mana saja.

“Bagi RRQ, H3RO 6.0 adalah kesempatan untuk menyambut generasi baru. Kami mencari bukan hanya pemain berbakat, tapi juga pribadi yang berani bermimpi besar, bekerja keras, dan siap menginspirasi. Program ini terbukti melahirkan talenta berkualitas yang terasah melalui kompetisi dan coaching,” ujarnya.

Rangkaian Kegiatan Tri H3RO 6.0

Mengusung tema From Zero to H3RO – Rise of Rookies, program ini menghadirkan serangkaian kegiatan pengembangan talenta, di antaranya:

  • H3RO Discord Trial Match – kompetisi 1v1 antar empat sekolah terpilih.
  • H3RO Mid Summer Tournament – turnamen Mobile Legends 1v1 berskala nasional dengan hadiah jutaan rupiah dan merchandise eksklusif.

Selain jadi wadah unjuk bakat, H3RO 6.0 juga memperkenalkan Discord H3RO sebagai platform komunitas gaming yang solid dan interaktif.

Cara Registrasi Tri H3RO 6.0

Pendaftaran berlangsung mulai 15 Agustus – 30 September 2025 dengan syarat minimal usia 16 tahun.

Peserta wajib mengisi formulir, menyetujui syarat & ketentuan, serta membeli salah satu paket isi ulang H3RO berikut:

  • Standard Package Rp40.000 (kuota 14GB + 12 diamond Mobile Legends).
  • Premium Package Rp65.000 (kuota 28GB + 28 diamond Mobile Legends, bonus merchandise eksklusif, serta hasil tes H3RO 6.0 untuk 20 pemain terbaik).

Seluruh peserta akan memperoleh sertifikat online resmi sebagai bukti partisipasi yang diakui oleh pro team dan Tri.

Timeline Tri H3RO 6.0

Rangkaian kegiatan Tri H3RO 6.0 akan digelar dalam beberapa tahap berikut:

  • Oktober 2025: Rookie Tournament (1v1 dan Team)
  • November 2025: Out of Game Assessment
  • Desember 2025: In Game Assessment bersama pro team
  • Januari 2026: Scrimmage Showcase Performance
  • Februari 2026: Grand Final & Masterclass bersama pro team

Pada fase puncak, enam peserta terbaik akan mendapatkan kesempatan kontrak bersama tim profesional seperti RRQ dan HFX Esports, sekaligus membuka peluang besar untuk menembus level pro player.

Saatnya Jadi H3RO Berikutnya!

Dengan dukungan Tri Lebih Hemat, Sinyal Cepat yang menjangkau hingga pelosok negeri, pengalaman gaming peserta akan semakin maksimal.

Jadi, tunggu apa lagi? Segera daftarkan dirimu ke Tri H3RO 6.0 melalui link resmi pendaftaran dan wujudkan mimpimu menjadi pro player Esports Indonesia berikutnya.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

3 Alasan Redmi 15C Wajib Dimiliki Anak Muda

Redmi 15C Harga Indonesia

tabloidpulsa.idXiaomi Indonesia resmi meluncurkan Redmi 15C, smartphone terbaru yang siap jadi andalan anak muda #AlwaysReady.

Dengan harga mulai Rp1,5 jutaan, ponsel ini hadir dengan baterai super besar 6000mAh, desain stylish, hingga performa tangguh untuk berbagai kebutuhan sehari-hari.

“Anak muda masa kini butuh smartphone yang bukan hanya sekadar alat komunikasi, tapi juga partner untuk mengekspresikan diri, berkreasi, hingga mendukung gaya hidup yang dinamis. Redmi 15C hadir sebagai jawaban atas kebutuhan itu, sekaligus komitmen kami menghadirkan teknologi yang relevan untuk generasi muda Indonesia,” ungkap Andi Renreng, Marketing Director Xiaomi Indonesia.

Lalu, apa saja yang membuat Redmi 15C wajib dimiliki? Berikut 3 alasannya.

1. #AlwaysReady Tampil Gaya dengan Desain Modern

Redmi 15C hadir dengan desain sleek dan bobot hanya 205 gram dengan ketebalan 7,99 mm, membuatnya nyaman digenggam seharian.

Pilihan warna Midnight Black, Mint Green, Moonlight Blue, dan Twilight Orange memberi kebebasan bagi pengguna untuk tampil beda sesuai karakter.

Layarnya berukuran 6,9 inci dengan bezel tipis serta refresh rate 120Hz, menjanjikan pengalaman visual yang smooth, baik untuk gaming maupun streaming film favorit.

2. #AlwaysReady dengan Baterai 6000mAh

Daya tahan menjadi keunggulan utama Redmi 15C.

Dengan baterai 6000mAh, pengguna bisa menikmati 22 jam menonton video, 82 jam mendengarkan musik, atau 20 jam scrolling media sosial tanpa khawatir kehabisan baterai.

Untuk pengisian cepat, tersedia 33W fast charging yang mampu mengisi daya hingga 80% hanya dalam 52 menit.

Ditambah fitur 10W reverse charging, Redmi 15C bahkan bisa digunakan sebagai power bank darurat untuk perangkat lain.

3. #AlwaysReady untuk Kreasi dan Multitasking

Redmi 15C ditenagai prosesor Octa-Core yang powerful, dipadukan dengan fitur RAM Expansion hingga 16GB.

Hasilnya, smartphone ini mampu menjalankan berbagai aplikasi, multitasking, hingga gaming tanpa hambatan.

Bagi yang hobi fotografi, Redmi 15C membawa dual camera AI dengan kamera utama 50MP, mampu menangkap detail jernih untuk konten media sosial.

Tak kalah penting, Xiaomi memberikan 4x update major OS dan 6 tahun pembaruan patch keamanan, menjadikan perangkat ini selalu aman dan up-to-date.

Harga dan Ketersediaan Redmi 15C di Indonesia

Bagi yang ingin segera memiliki, Redmi 15C mulai tersedia pada 25 Agustus 2025 pukul 12.00 WIB di:

  • Offline: Xiaomi Store, Erafone, Erablue, Digiplus, Oke Shop, dan Fonel.
  • Online: Mi.com, Tokopedia, Shopee, TikTok Shop, Lazada, Akulaku, dan Blibli.

Berikut harga resmi Redmi 15C di Indonesia:

VarianHarga Rilis
Redmi 15C (6GB + 128GB)Rp1.599.000
Redmi 15C (8GB + 256GB)Rp1.799.000

Dengan desain stylish, baterai jumbo, serta performa tangguh untuk multitasking maupun kreasi konten, Redmi 15C jelas menjadi pilihan tepat di kelas harga Rp1 jutaan.

Smartphone ini bukan hanya mendukung kebutuhan komunikasi, tetapi juga gaya hidup modern anak muda yang selalu ingin tampil beda, kreatif, dan pastinya #AlwaysReady.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Soundcore TWS P41i Punya Fitur Casing Charger untuk Ponsel

Soundcore TWS P41i

tabloidpulsa.idSoundcore resmi menghadirkan inovasi terbaru di Indonesia dengan meluncurkan Soundcore TWS P41i Wireless Earbuds with Portable Phone Charger.

Tak hanya memberikan pengalaman audio premium, earbuds ini juga hadir sebagai solusi praktis berkat casing pengisi daya yang bisa difungsikan sebagai power bank untuk smartphone.

Desain Modern, Fungsional, dan Serbaguna

Soundcore TWS P41i dirancang untuk konsumen aktif yang sering bepergian dan membutuhkan perangkat serbaguna.

Hadir dengan desain modern serta teknologi canggih, earbuds ini tidak hanya memberikan kualitas suara jernih, tetapi juga memberikan ketenangan bagi pengguna karena casing-nya mampu mengisi daya ponsel kapan saja.

Solusi Dua-in-Satu: Earbuds + Power Bank

Keunggulan utama Soundcore TWS P41i terletak pada casing charger portabel berkapasitas 3.000 mAh dengan daya output 10W.

Dengan kapasitas tersebut, casing ini mampu mengisi daya iPhone 16 Pro hingga 50% atau Samsung Galaxy S24 hingga 45%.

Fitur ini jelas menjadi solusi bagi pengguna yang membutuhkan tambahan daya saat beraktivitas di luar rumah.

“Melalui Soundcore TWS P41i, kami ingin menghadirkan perangkat audio yang tidak hanya sekadar earbuds, tetapi juga menjadi solusi praktis untuk gaya hidup digital masyarakat Indonesia,” ujar Sterling Li, Country Director Anker Indonesia.

Daya Tahan Baterai Tangguh

Soal ketahanan, Soundcore TWS P41i mampu bertahan hingga 12 jam pemakaian dalam sekali isi penuh.

Ditambah dengan casing charger, total waktu dengar bisa mencapai 192 jam.

Bahkan dengan fitur fast charge, pengguna cukup mengisi daya selama 10 menit untuk mendapatkan waktu pakai hingga 5 jam.

Teknologi Audio Premium

Untuk kualitas suara, Soundcore membekali TWS ini dengan driver komposit 11 mm dan teknologi BassUp.

Hasilnya, suara bass terdengar lebih dalam, detail, dan berdampak tinggi, cocok untuk berbagai genre musik dari pop, rock, EDM, hingga podcast.

Selain itu, fitur Adaptive Noise Cancelling (ANC) cerdas menyesuaikan tingkat peredaman sesuai lingkungan, sehingga pengguna tetap bisa menikmati musik dengan nyaman, baik di transportasi umum, kafe, maupun ruang kerja ramai.

Panggilan Jernih dengan AI Noise Reduction

Dibekali 6 mikrofon dan algoritma peredam bising berbasis AI, Soundcore TWS P41i mampu menghadirkan kualitas panggilan suara yang jernih.

Baik untuk kebutuhan meeting online maupun panggilan sehari-hari, suara pengguna tetap terdengar jelas tanpa terganggu kebisingan sekitar.

Casing dengan Stand Ponsel Tertanam

Inovasi lain yang ditawarkan adalah casing dengan stand ponsel tertanam.

Fitur ini memudahkan pengguna untuk menonton video, melakukan video call, atau menikmati konten favorit dengan posisi lebih nyaman.

Desain patennya memungkinkan stand otomatis kembali ke posisi semula saat casing ditutup, sehingga tetap ringkas tanpa perlu membawa aksesori tambahan.

Harga dan Ketersediaan

Soundcore TWS P41i Wireless Earbuds with Portable Phone Charger resmi dijual di Indonesia dengan harga Rp2.499.000.

Namun, konsumen bisa mendapatkannya dengan diskon hingga 60%, hanya Rp1.096.000 selama periode promo berlangsung.

Produk ini tersedia melalui platform e-commerce resmi seperti Shopee (Soundcore Official Shop), Tokopedia (Soundcore by Anker), dan TikTok Shop (@SoundcoreIndonesia) dengan jaminan keaslian dan layanan purna jual resmi.

“Indonesia merupakan pasar yang sangat penting bagi Anker. Melalui Soundcore TWS P41i, kami ingin menunjukkan bahwa inovasi audio dapat sekaligus menjadi solusi gaya hidup modern,” tutup Sterling Li.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Editor's Pick