Home Blog Page 20

Ini Alasan Utama Galaxy S25 FE Cocok Banget untuk Gen Z

Samsung Galaxy S25 FE Cocok untuk Gen Z

tabloidpulsa.id – Generasi Z dikenal sebagai generasi yang selalu ingin tampil beda, penuh eksplorasi, dan nggak pernah ketinggalan tren.

Dari hangout bareng teman, hunting kuliner unik, sampai bikin konten aesthetic untuk media sosial, setiap momen jadi ajang berekspresi.

Nah, kini ada smartphone yang siap jadi partner andalan Gen Z untuk semua momen itu, Galaxy S25 FE.

Samsung Electronics Indonesia resmi memperkenalkan Galaxy S25 FE, smartphone yang dirancang bukan hanya sekadar alat komunikasi, tapi juga teman kreatif yang bisa unlock ide-ide segar dan bikin konten jadi lebih effortless.

Dengan dukungan Galaxy AI, kamera yang makin canggih, dan desain stylish, Galaxy S25 FE hadir dengan harga yang #BeneranWorthIt.

“Galaxy S25 FE lebih dari sekadar smartphone, ini adalah partner yang ngerti banget cara Gen Z berinteraksi, berkreasi, dan menikmati hidup. Dengan Galaxy AI yang makin pintar, kamera selfie 12MP, serta desain tipis dan ringan, Galaxy S25 FE siap jadi kebanggaan sekaligus teman eksplorasi,” ujar Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia.

Penasaran kenapa Galaxy S25 FE ini wajib masuk wishlist Anda? Berikut 3 alasan Galaxy S25 FE cocok untuk Gen Z!

1. Selfie Jernih, Konten Auto Keren

Bagi Gen Z, selfie itu bahasa ekspresi diri. Galaxy S25 FE hadir dengan kamera depan 12MP, naik 20% dari generasi sebelumnya.

Hasilnya? Selfie makin jernih, detail, dan tajam. Mau gaya lucu, cool, atau aesthetic, semua bisa tertangkap sempurna.

Ditenagai ProVisual Engine, selfie Anda tetap on point meski di kondisi cahaya sulit. Wajah terlihat natural, warna kulit akurat, dan hasil foto siap upload tanpa perlu filter berlebihan.

Bukan cuma kamera depan, Galaxy S25 FE juga dilengkapi:

  • 50MP wide-angle untuk hasil detail,
  • 8MP telephoto 3x optical zoom, dan
  • 12MP ultra-wide untuk tangkapan luas.

Semua kombinasi ini bikin konten vlog, reels, atau story Anda setara kualitas profesional.

2. Kreativitas Tanpa Batas dengan Galaxy AI

Suka terganggu photobomb? Atau mau bikin konten estetik tanpa repot? Galaxy S25 FE hadir dengan Galaxy AI di One UI 8 yang siap jadi asisten kreatif pribadi.

Beberapa fitur andalannya antara lain:

  • Generative Edit: Mindahin objek, hapus photobomb, perbaiki foto rusak, bahkan isi bagian foto yang hilang dengan hasil realistis.
  • Instant Slow-Mo: Ubah video biasa jadi slow motion halus hanya dengan sekali tap.
  • Sketch to Image & AI Composer: Tambahin ornamen lucu di foto atau dapatkan ide caption catchy buat medsos.

Dengan Galaxy AI, Anda bisa langsung edit, sempurnakan, dan share konten tanpa aplikasi tambahan. Semua ide kreatif langsung jadi nyata!

3. Desain Stylish, Performa Ngebut, Anti-Lag

Selain pintar, Galaxy S25 FE juga punya desain premium yang nyaman digenggam.

Dibanding pendahulunya, smartphone ini lebih tipis (7,4mm) dan lebih ringan (190g). Cocok banget buat dipakai seharian.

Pilihan warnanya kece banget: Navy, Icy Blue, Jet Black, dan White dengan tekstur hazy matte yang elegan.

Layar 6,7 inci Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120Hz bikin nonton dan gaming lebih imersif.

Untuk performa, Galaxy S25 FE ditenagai Exynos 2400 dengan vapor chamber 10% lebih besar.

Mau gaming berat atau multitasking? Anti-lag! Ditambah baterai 4.900mAh dengan super fast charging 45W, Anda nggak perlu khawatir kehabisan daya.

Keamanannya juga top: rangka Armor Aluminum, proteksi Gorilla Glass Victus+, dan sertifikasi IP68 tahan air & debu.

Jadi, siap nemenin petualangan apapun.

Promo Menarik Galaxy S25 FE

Samsung kasih banyak keuntungan buat Anda yang beli Galaxy S25 FE mulai 26 September 2025.

Konsumen bisa dapat bonus senilai hingga Rp2.699.000, berupa:

  • Free memory upgrade,
  • Clear case eksklusif di www.samsung.com/id,
  • Galaxy Fit3 gratis untuk pembelian offline,
  • Bank cashback hingga Rp750.000,
  • Diskon 20% untuk pembelian Galaxy Buds3 FE.

Semua benefit ini bikin Galaxy S25 FE untuk Gen Z jadi pilihan #BeneranWorthIt.

Dengan kamera selfie 12MP yang lebih jernih, Galaxy AI untuk kreativitas tanpa batas, dan desain premium stylish, Galaxy S25 FE adalah smartphone yang pas banget buat Gen Z.

Nggak cuma jadi gadget, tapi juga partner eksplorasi, ekspresi, dan konten berkualitas.

Jangan tunggu lama, yuk segera daftar di Samsung Reservation+ dan rasakan langsung kecanggihan Galaxy S25 FE!


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Tri Gelar Program Kebut Hadiah BombasTri 2025 dengan Ribuan Hadiah

Kebut Hadiah BombasTri 2025

tabloidpulsa.idIndosat melalui brand Tri kembali menghadirkan program Kebut Hadiah BombasTri 2025.

Program loyalitas tahunan ini menjadi bentuk apresiasi Tri kepada pelanggan setia dengan menyiapkan ribuan hadiah menarik, mulai dari voucher belanja, konsol game, hingga mobil listrik.

Mengusung tema “Serbu Hadiahnya, Double Kesempatannya”, BombasTri tahun ini menawarkan peluang ganda bagi pelanggan untuk memenangkan hadiah impian. Program ini resmi berlangsung mulai 1 September hingga 31 Desember 2025.

Apresiasi Pelanggan Lewat BombasTri

“Tri selalu menempatkan pelanggan sebagai prioritas utama. BombasTri adalah wujud nyata apresiasi atas kepercayaan dan loyalitas pelanggan. Tahun ini lebih besar dan lebih seru dengan double kesempatan menang. Hal ini mencerminkan komitmen Tri untuk tidak hanya memberikan penghargaan, tetapi juga menciptakan pengalaman berkesan bagi pelanggan,” ujar Bilal Kazmi, Director and Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison.

Selain hadiah utama, Tri juga bekerja sama dengan Blibli dan Hotelmurah.com untuk menghadirkan hadiah eksklusif. Setiap bulan, Top 200 Point Redeemers otomatis mendapatkan hadiah tanpa diundi.

Hadiah Grand Prize BombasTri 2025

Di akhir periode, pelanggan tetap berpeluang membawa pulang hadiah spektakuler, di antaranya:

  • Samsung Galaxy A56 5G
  • Nintendo Switch 2
  • ASUS ROG Strix G16
  • Vespa LX 125
  • Mobil listrik BYD Atto 1 Dynamic

Cara Ikut Kebut Hadiah BombasTri

Mekanisme program ini dibuat mudah dan transparan.

  • Setiap pembelian paket perdana atau isi ulang kuota minimal Rp50.000, pelanggan otomatis mendapatkan tiket undian yang dikirim lewat SMS.
  • Tiket undian tambahan bisa diperoleh dengan menukarkan poin BonsTri melalui aplikasi bima+.
  • Semakin banyak poin ditukar, semakin besar peluang memenangkan hadiah.

Komitmen Tri Hadirkan Layanan Hemat & Cepat

Tri menegaskan komitmennya untuk menghadirkan pengalaman digital kelas dunia melalui layanan hemat dengan sinyal cepat.

Program Kebut Hadiah BombasTri menjadi salah satu cara Tri berterima kasih kepada pelanggan setia, sekaligus memperkuat kedekatan dengan masyarakat di seluruh Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai program ini, pelanggan dapat mengunjungi situs resmi tri.co.id/bombastri, mengunduh aplikasi bima+ di Google Play dan App Store, serta mengikuti akun resmi @triindonesia di media sosial.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Blibli Hadirkan Promo Eksklusif HUAWEI Pura80

Huawei Pura80 Series Blibli

tabloidpulsa.id – PT Global Digital Niaga Tbk (Blibli), secara resmi mengumumkan penjualan HUAWEI Pura80 Series yang mencakup Pura80 Pro dan Pura80 Ultra. Mulai 17 September hingga 17 Oktober 2025, pelanggan dapat memanfaatkan beragam penawaran eksklusif melalui Blibli, baik secara daring maupun di jaringan toko fisik elektronik Blibli Store yang tersebar di kota-kota besar Indonesia. Produk ini sangat dinantikan oleh konsumen loyal HUAWEI, tech enthusiast, content creator, hingga kalangan profesional bisnis di Tanah Air.

Penawaran istimewa di Blibli mencakup cashback bank hingga Rp2.000.000, program tukar tambah dengan potensi hemat sampai Rp2.500.000, cashback tiket.com Rp500.000, voucher diskon Rp200.000, free upgrade ke Diamond tier di tiket.com, cicilan 0% hingga 24 bulan tanpa biaya layanan, serta gratis perlindungan lengkap selama 12 bulan.

Christian Ng, Head of Smartphone Category, mengatakan, “Kami senang dapat menjadi bagian dari peluncuran HUAWEI Pura80 Pro dan HUAWEI Pura80 Ultra di Indonesia. Sebagai platform omnichannel commerce, Blibli berkomitmen menghadirkan pengalaman belanja yang pasti ORI, cepat, dan tepercaya. Salah satu nilai tambah utama yang kami hadirkan adalah Gratis 12 Bulan Perlindungan Lengkap yang mencakup kerusakan akibat cairan hingga kebakaran. Kami percaya perlindungan menyeluruh seperti ini penting dimiliki setiap pelanggan agar mereka merasa lebih tenang dan nyaman dalam menggunakan gadget barunya”.

Untuk memanfaatkan layanan perlindungan tersebut, pelanggan cukup melakukan aktivasi garansi dengan mengisi data yang dibutuhkan. Setelah aktivasi, fitur perlindungan lengkap dapat langsung dinikmati tanpa biaya tambahan dan berlaku otomatis, memastikan ketenangan dalam penggunaan produk setelah pembelian.

HUAWEI Pura80 Ultra menonjolkan inovasi Switchable Dual Telephoto Lens yang menjadi pertama di industri, memungkinkan pengguna menangkap objek dari jarak jauh dan mendukung minat fotografi. Selain itu, perangkat ini tersedia dalam pilihan warna prestige gold dan golden black. Sementara itu, HUAWEI Pura80 Pro dilengkapi sensor cahaya 1 inci untuk hasil foto malam hari yang lebih optimal, detail, dan jernih meski dalam kondisi pencahayaan kompleks.

Kedua perangkat ini mengusung teknologi layar OLED LTPO 6,8 inci dengan resolusi 1,5K, kaca pelindung Kunlun generasi kedua, baterai 5.700 mAh, serta fitur pengisian kabel cepat 100W. Seluruh penawaran terbaik untuk HUAWEI Pura80 Series dapat dinikmati secara eksklusif di Blibli selama periode promo.

NEC Indonesia Tampilkan Solusi Smart Manufacturing di Indonesia 4.0 Conference & Expo

NEC Indonesia 4.0

tabloidpulsa.id – NEC Indonesia berpartisipasi sebagai Silver Sponsor dalam ajang Indonesia 4.0 Conference & Expo yang berlangsung pada 17-18 September 2025 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan. Mengusung tema “Smart Nation 2025: Building Stronger, Moving Faster Toward Sustainability,” acara ini menjadi platform strategis untuk mempercepat Indonesia menuju transformasi digital sekaligus mewujudkan visi Making Indonesia 4.0.

NEC Indonesia terus menghadirkan inovasi dalam transformasi digital di bidang manufaktur dan keamanan siber. Para pengunjung dapat menyaksikan konsep terbaru yang ditampilkan melalui sesi diskusi panel dan solution introduction stage, termasuk solusi Smart Manufacturing yang mendukung efisiensi, produktivitas, serta daya saing industri nasional. Salah satu teknologi yang dihadirkan adalah System Invariant Analysis Technology (SIAT), sebuah teknologi Artificial Intelligence (AI) yang dapat mendeteksi abnormalitas pada sistem industri. Teknologi ini membantu industri beralih dari pemeliharaan preventif menuju prediktif dan preskriptif, sehingga mendorong efisiensi biaya sekaligus peningkatan kualitas produksi.

NEC juga menghadirkan Work Process Recognition (WPR), solusi berbasis AI yang dapat mendeteksi proses kerja manual melalui rekaman video. Dengan menganalisis bentuk tangan dan area sekitarnya, WPR mempelajari pola kerja dari beberapa sampel video dan mengenali puluhan jenis aktivitas manual dengan akurasi tinggi. Solusi ini membantu perusahaan memantau durasi kerja, mengidentifikasi hambatan, dan meningkatkan produktivitas.

Selain itu, NEC juga menampilkan solusi Smart Iot Box yang merupakan hasil kolaborasi bersamam BogorTech. Smart IoT Box merupakan sistem produksi berbasis AI dan IoT yang menganalisis data sensor secara real-time untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas operasional pabrik.

Presiden Direktur NEC Indonesia, Joji Yamamoto, mengatakan, “Partisipasi NEC Indonesia di Indonesia 4.0 Conference & Expo mempertegas komitmen kami dalam mendukung transformasi digital dan implementasi teknologi Industri 4.0 di Indonesia. Kami percaya adopsi solusi inovatif seperti AI, IoT, dan otomasi akan berperan penting dalam peningkatan daya saing industri nasional sekaligus mempercepat terwujudnya visi Making Indonesia 4.0.”

Sebagai perusahaan global dengan portofolio solusi dan inovasi yang luas di sektor manufaktur, NEC Indonesia senantiasa berkomitmen untuk mendorong percepatan transformasi digital di sektor industri melalui konsep Human-Centric Digital Transformation. NEC akan berbagi bagaimana mereka create what’s ahead melalui booth interaktif yang menampilkan solusi-solusi mutakhir.

Indonesia 4.0 Conference & Expo menghadirkan para pemimpin industri, pembuat kebijakan, inovator, dan pakar teknologi untuk mendorong kolaborasi, inovasi, serta percepatan implementasi Industri 4.0 di Indonesia.

Cara Memaksimalkan POCO C85 Saat Mabar dan Nongkrong

POCO C85 Resmi Indonesia

tabloidpulsa.id – Buat anak muda zaman sekarang, smartphone bukan cuma alat komunikasi, tapi juga teman setia dari pagi sampai malam.

Mulai dari push rank Free Fire, scrolling TikTok, sampai karaoke bareng teman, semua butuh smartphone yang tangguh.

Nah, di sinilah POCO C85 hadir sebagai pilihan terbaik.

Dengan harga sejutaan, smartphone ini menawarkan performa dan fitur yang bisa bikin nongkrong dan mabar makin seru.

Yuk, simak cara memaksimalkan POCO C85 biar pengalaman Anda jadi #SiPalingNyampe!

1. Nggak Takut Lowbat Saat Push Rank

Lagi seru-serunya war, tiba-tiba smartphone mati itu rasanya nyebelin banget.

Untungnya, POCO C85 sudah dibekali baterai jumbo 6000mAh yang sanggup menemani mabar berjam-jam tanpa takut kehabisan daya.

Buat yang suka lupa ngecas sebelum nongkrong malam, ada kabar baik.

POCO C85 sudah mendukung 33W fast charging, jadi cukup colok sebentar, baterai langsung siap dipakai lagi.

Tipsnya, isi daya 15–20 menit sebelum berangkat nongkrong.

Itu sudah cukup untuk lanjut push rank sampai larut malam tanpa drama lowbat.

2. Gaming Tetap Lancar Meski Tangan Berkeringat

Masalah klasik saat gaming adalah layar jadi kurang responsif gara-gara tangan berkeringat.

Nah, POCO C85 punya solusi dengan teknologi Wet Touch Display 2.0, yang bikin setiap sentuhan tetap akurat meski jari basah.

Ditambah lagi, smartphone ini hadir dengan layar 6,9 inci 120Hz refresh rate.

Gerakan jadi mulus, grafis makin hidup, dan pengalaman gaming terasa jauh lebih smooth.

Kecerahan layar hingga 660 nits juga bikin tampilan tetap jelas meskipun dipakai di luar ruangan, entah di kafe outdoor atau teras rumah.

3. Santai dengan Scrolling Media Sosial

Setelah puas mabar, waktunya rileks dengan scrolling TikTok atau Instagram.

POCO C85 bisa dipakai untuk scrolling sampai 20 jam nonstop, atau nonton film dan series hingga 22 jam.

Dengan daya tahan baterai yang segini, Anda bisa lupa sama power bank yang berat.

POCO C85 emang dirancang untuk nemenin gaya hidup aktif anak muda, tanpa drama baterai cepat habis.

4. Musik Jadi Teman Nongkrong

Nongkrong tanpa musik itu bagaikan kopi tanpa gula.

Untungnya, POCO C85 sanggup memutar musik hingga 82 jam nonstop.

Cocok banget buat karaoke bareng di kos, nemenin perjalanan KRL, atau jadi DJ dadakan pas kumpul bareng komunitas.

Biar makin seru, Anda bisa bikin playlist favorit sebelum nongkrong.

Tinggal play, dan biarkan POCO C85 jadi pusat hiburan buat circle Anda.

5. Jadi Pahlawan dengan Reverse Charging

Pernah ngalamin momen ketika teman kehabisan baterai pas lagi asyik bikin konten?

Nah, dengan POCO C85 Anda bisa jadi penyelamat.

Smartphone ini sudah dibekali fitur 10W reverse charging, jadi bisa berbagi daya dengan smartphone teman.

Cukup bawa kabel OTG kecil di tas, dan Anda siap jadi pahlawan dadakan yang bikin tongkrongan makin kompak.

6. Harga Sejutaan dengan Fitur Lengkap

Semua keseruan ini bisa Anda dapatkan di POCO C85 dengan harga mulai dari Rp1,4 jutaan.

Varian 6GB + 128GB tersedia dalam pilihan warna Black, Green, dan Purple.

POCO C85 sudah bisa dibeli melalui Mi.com dan POCO Official Store di Akulaku, Blibli, Lazada, Shopee, Tokopedia, dan TikTok Shop.

Dengan baterai jumbo, layar smooth, audio tahan lama, hingga fitur reverse charging, nggak heran kalau POCO C85 disebut sebagai smartphone #SiPalingNyampe.

Kalau tahu cara memaksimalkan POCO C85, mabar bareng teman atau nongkrong jadi makin seru tanpa batas.

Jadi tunggu apa lagi? Buruan dapatkan POCO C85 dan rasakan pengalaman gaming dan nongkrong yang lebih maksimal!


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Ini Keuntungan dan Skema Limit Rp1 Honest Card

Limit Mulai Rp1 Honest Card

tabloidpulsa.id – Di tengah meningkatnya literasi keuangan nasional yang kini sudah mencapai 66,46% menurut data OJK, masih banyak masyarakat Indonesia yang kesulitan dalam mengelola keputusan finansial.

Fenomena ini terlihat dari tingginya angka pinjaman online yang per Maret 2025 mencapai Rp75,44 triliun, dengan kredit macet sebesar Rp1,65 triliun.

Ironisnya, sebagian besar kasus ini justru dialami kelompok usia produktif 19–34 tahun.

Tren layanan keuangan digital seperti buy now pay later (BNPL) memang makin populer karena kemudahan akses, persetujuan cepat, limit besar, dan fleksibilitas cicilan.

Namun, kemudahan ini sering kali membuat masyarakat lebih impulsif, sehingga berisiko menambah beban utang.

Di sinilah perbedaan antara BNPL dan kartu kredit menjadi penting.

Jika BNPL berfokus pada cicilan jangka pendek, kartu kredit memberikan perlindungan konsumen yang lebih komprehensif.

Meski begitu, kartu kredit umumnya memiliki syarat ketat dan approval yang tidak mudah.

Limit Rp1 Honest Card: Inovasi Finansial dengan Pendekatan Bertahap

Alih-alih langsung memberikan limit besar yang berisiko gagal bayar, Honest Card menghadirkan pendekatan baru melalui fitur limit Rp1.

Konsep ini memungkinkan pengguna memulai dari limit serendah Rp1, yang kemudian bertumbuh secara sehat seiring konsistensi kebiasaan finansial yang baik.

Dengan limit awal Rp1, Honest Card tetap berfungsi layaknya kartu kredit pada umumnya.

Setelah pengguna melakukan pengisian kredit dan bertransaksi minimal tiga kali dalam sebulan, sistem Honest akan mengevaluasi pola penggunaan dan secara otomatis menambah limit.

Skema ini membuat lebih banyak masyarakat—termasuk yang belum punya rekam jejak kredit—bisa mendapatkan akses ke produk keuangan formal tanpa meningkatkan risiko gagal bayar.

Sebagai satu-satunya fintech berlisensi kartu kredit dari Bank Indonesia, Honest menghadirkan inovasi ini untuk mendorong kebiasaan finansial yang lebih sehat.

Limit Rp1 bisa digunakan di berbagai kebutuhan harian, mulai dari e-commerce, SPBU, minimarket, hingga layanan transportasi online.

Kredit Bukan Lagi Gengsi, tapi Sarana Finansial Sehat

Amertya Ardya Oktoriano Putantri, Brand Marketing Lead Honest Card, menjelaskan, “Honest ingin mengubah cara pandang masyarakat terhadap kartu kredit. Bukan lagi soal gengsi limit besar, melainkan bagaimana kredit bisa menjadi sarana membangun kebiasaan finansial yang sehat dan terukur.”

Limit yang bertumbuh ini tidak hanya membantu kebutuhan harian—seperti membeli kopi, mengisi bensin, atau belanja rumah tangga—tetapi juga berfungsi membangun rekam jejak kredit.

Hal ini menjadi pembeda dibanding metode pembayaran lain seperti debit atau e-wallet, yang tidak tercatat dalam histori kredit.

Lebih dari itu, setiap transaksi dengan Honest Card memberikan 1% cashback unlimited, menghadirkan keuntungan premium yang biasanya hanya tersedia pada kartu kredit kelas atas.

Dengan begitu, kredit tidak lagi dipandang sebagai beban, melainkan sebagai alat untuk mengatur arus kas secara lebih realistis sesuai kebutuhan.

Melalui inovasi limit mulai Rp1, Honest Card ingin membuktikan bahwa langkah kecil dapat menciptakan dampak besar: memperluas akses, mengurangi risiko gagal bayar, sekaligus membangun budaya finansial yang lebih sehat di Indonesia.

“Di tengah tantangan ekonomi saat ini, banyak masyarakat merasa cemas dengan kondisi finansial mereka. Honest hadir untuk membantu dengan solusi sederhana: memberikan akses kredit yang aman, relevan, dan mendorong konsistensi dalam membangun fondasi keuangan yang lebih kuat,” tambah Amertya.

Honest percaya bahwa inovasi sederhana seperti limit mulai Rp1 bukan hanya menguntungkan pengguna, tetapi juga memberi kontribusi positif bagi ekosistem keuangan nasional.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Samsung Mulai Membuka Penawaran Eksklusif Galaxy Tab S11 Series

Samsung Galaxy Tab S11 Series

tabloidpulsa.id – Samsung Electronics Indonesia resmi membuka penawaran eksklusif Galaxy Tab S11 Series melalui program Samsung Reservation+.

Tablet AI premium terbaru ini siap membawa pengalaman produktivitas, kreativitas, dan mobile working ke level berikutnya.

Mulai 15 September hingga 2 Oktober 2025, konsumen bisa melakukan reservasi Galaxy Tab S11 Series dengan deposit Rp150.000.

Setiap pendaftar berhak mendapatkan potongan harga spesial Rp750.000 (sudah termasuk deposit) saat check out. Kesempatan terbatas ini menjadi cara terbaik untuk menjadi yang pertama memiliki tablet premium terbaru dari Samsung.

“Galaxy Tab S11 Series menghadirkan kombinasi desain tipis, layar luas, kinerja bertenaga, serta peningkatan pada DeX Mode dan Galaxy AI. Dengan S Pen terbaru, pengguna bisa bekerja lebih cepat, belajar lebih efisien, dan menyalurkan kreativitas tanpa batas. Kami ingin memberikan pengalaman premium ini bagi konsumen Indonesia melalui program Samsung Reservation+,” ujar Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Keunggulan Galaxy Tab S11 Series

1. Layar Ultra Luas, Desain Ultra Tipis

Galaxy Tab S11 Ultra hadir dengan layar Dynamic AMOLED 2X 14,6 inci berbezel super tipis, ideal untuk multitasking maupun menikmati konten hiburan. Dengan tingkat kecerahan hingga 1.600 nits dan fitur anti-reflection, layar tetap jernih meski digunakan di luar ruangan.

Ketebalannya hanya 5,1 mm, membuat tablet ini mudah dibawa ke mana saja. Tambahkan Book Cover Keyboard, maka Galaxy Tab S11 Ultra bisa berubah menjadi workstation mobile yang ringkas dan praktis.

2. Prosesor 3nm Bertenaga

Ditenagai prosesor terbaru berbasis 3nm, Galaxy Tab S11 Ultra menawarkan performa lebih cepat dengan peningkatan NPU 33%, CPU 24%, dan GPU 27%. Multitasking berat hingga aplikasi grafis berjalan mulus tanpa hambatan.

Baterai besar 11.600 mAh dengan dukungan fast-charging 45W memastikan tablet ini dapat mendampingi aktivitas kerja, belajar, hingga hiburan seharian penuh.

3. Multitasking Fleksibel dengan Samsung DeX

Samsung DeX pada Galaxy Tab S11 Series kini makin canggih dengan hingga empat workspace terpisah. Pengguna bisa memisahkan workspace untuk pekerjaan, riset, proyek kreatif, maupun hiburan.

Fitur Extended Mode juga memungkinkan tablet berubah menjadi setup dual-screen saat terhubung ke monitor eksternal. Drag & drop antar-layar hingga presentasi online menjadi lebih mudah dan intuitif.

4. S Pen dan AI untuk Kreativitas Tanpa Batas

S Pen terbaru hadir dengan kontrol presisi untuk menulis, menggambar, hingga membuat sketsa profesional. Didukung One UI 8 dan Galaxy AI, pengalaman interaksi semakin natural.

Hadir pula Gemini Live, asisten AI yang dapat meringkas artikel panjang, memberi konteks dari gambar, hingga menyimpan insight langsung ke Samsung Notes. Semua dirancang untuk mendukung produktivitas dan kreativitas tanpa hambatan.

Varian Galaxy Tab S11 Series

Samsung menghadirkan Galaxy Tab S11 Series dalam dua pilihan ukuran:

  • Galaxy Tab S11 dengan layar 11 inci.
  • Galaxy Tab S11 Ultra dengan layar 14,6 inci.

Keduanya menawarkan pengalaman premium dengan performa kelas flagship, desain tipis, serta integrasi AI yang mempermudah aktivitas sehari-hari.

Cara Mendapatkan Penawaran Eksklusif Galaxy Tab S11 Series

Konsumen yang ingin menjadi yang pertama memiliki tablet AI premium terbaru ini bisa langsung mendaftar melalui program Samsung Reservation+. Dengan deposit Rp150.000, Anda akan mendapatkan potongan harga Rp750.000 saat check out.

Jangan lewatkan kesempatan langka ini untuk merasakan pengalaman terbaik dari Galaxy Tab S11 Series.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Tablet Motorola Terbaru Hadir di Indonesia: Moto Pad 60 Pro dan Moto Pad 60 Lite

Tablet Motorola Indonesia moto Pad 60 Series

tabloidpulsa.id – Motorola resmi membawa tablet terbaru ke pasar Indonesia melalui seri Moto Pad 60, yang terdiri dari Moto Pad 60 Pro dan Moto Pad 60 Lite.

Kehadiran lini tablet ini menjadi langkah penting Motorola dalam memperluas portofolio produknya, sekaligus menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia yang semakin mengandalkan tablet sebagai perangkat multifungsi untuk bekerja, belajar, hingga hiburan.

Seiring meningkatnya minat konsumen, tablet kini tak lagi sekadar perangkat pendukung, melainkan ruang digital personal.

Pengguna mencari tablet dengan layar luas, performa mumpuni, daya tahan baterai optimal, dan fitur cerdas yang dapat menunjang kreativitas serta produktivitas sehari-hari.

“Konsumen masa kini menggunakan tablet secara lebih personal. Perangkat ini telah berevolusi menjadi ruang digital untuk bekerja, menikmati hiburan, hingga menuangkan ide kreatif. Kehadiran Moto Pad 60 Series mendorong pengguna untuk berani bereksplorasi, sejalan dengan kampanye kami, #IniRuangMu,” ungkap Bagus Prasetyo, Country Head Motorola Indonesia.

Ia menambahkan, Moto Pad 60 Pro ditujukan bagi pengguna yang membutuhkan fitur premium, performa lebih tinggi, serta kemampuan AI.

Sementara itu, Moto Pad 60 Lite hadir sebagai opsi hiburan seru dengan harga yang lebih ramah di kantong.

Moto Pad 60 Pro: Tablet Premium untuk Kreasi Tanpa Batas

Sebagai tablet Motorola terbaru di segmen premium, Moto Pad 60 Pro hadir dengan fitur lengkap untuk bekerja, belajar, hingga hiburan.

Berbekal AI Tools with Google, tablet ini mendukung pembelajaran interaktif, pembuatan catatan digital dengan Moto Pen Pro, serta kolaborasi lebih mudah antarperangkat.

Fitur Smart Connect juga memungkinkan integrasi lintas perangkat, mulai dari PC berbasis Windows hingga smartphone Android.

Pengguna bisa melakukan transfer file instan, menggunakan tablet sebagai layar kedua, hingga presentasi dengan lebih praktis.

  • Layar 12,7 inci resolusi 3K, refresh rate 144Hz
  • Quad speaker JBL dengan Dolby Atmos untuk audio imersif
  • MediaTek Dimensity 8300 untuk performa cepat
  • Baterai 10.200 mAh + fast charging 45W

Dengan kombinasi ini, Moto Pad 60 Pro siap menjadi perangkat andalan bagi profesional maupun kreator konten.

Moto Pad 60 Lite: Tablet Hiburan Seru dengan Harga Terjangkau

Bagi konsumen yang mengutamakan hiburan, Moto Pad 60 Lite menjadi pilihan tepat.

Tablet ini hadir dengan layar 10,1 inci beresolusi 1200p dan sertifikasi TÜV Low Blue Light, sehingga nyaman digunakan untuk menonton film atau belajar online dalam waktu lama.

Fitur hiburan semakin lengkap dengan dual speaker Dolby Atmos dan baterai yang mampu bertahan hingga 9,5 jam streaming.

Motorola juga sudah menyertakan built-in stand case dalam paket pembelian, sehingga pengguna bisa langsung menikmati pengalaman menonton atau video call dengan lebih nyaman.

Harga dan Ketersediaan Tablet Motorola Terbaru

Seri Moto Pad 60 sudah tersedia di Indonesia mulai 17 September 2025.

  • Moto Pad 60 Pro: Rp6.099.000
  • Moto Pad 60 Lite: Rp1.839.000

Kedua tablet Motorola terbaru ini bisa dibeli melalui official store Motorola Indonesia dan e-commerce favorit.

Motorola juga memberikan garansi 1 tahun dengan dukungan penuh dari service center Lenovo Indonesia, sehingga pengguna tak perlu khawatir terkait layanan purna jual.

Spesifikasi Moto Pad 60 Series

FiturMoto Pad 60 ProMoto Pad 60 Lite
Layar12.7” 3K, 144Hz, Netflix HDR10.1” 1200p, TÜV Low Blue Light
ProsesorMediaTek Dimensity 8300MediaTek Helio G85
Kamera13MP + 8MP8MP + 5MP
Baterai10.200 mAh, 45W5.100 mAh, 15W
AudioQuad speaker JBL, Dolby AtmosDual speaker, Dolby Atmos
OSAndroid 15Android 15
Penyimpanan8/256GB4/128GB
AksesoriMoto Pen Pro (included)Built-in stand case
HargaRp6.099.000Rp1.839.000

Dengan hadirnya tablet Motorola terbaru, yaitu Moto Pad 60 Pro dan Moto Pad 60 Lite, konsumen di Indonesia kini memiliki lebih banyak pilihan perangkat untuk mendukung kebutuhan produktivitas maupun hiburan.

Motorola berhasil menghadirkan kombinasi desain elegan, fitur cerdas, performa andal, serta harga kompetitif yang bisa menjadi pertimbangan utama di segmen tablet.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Sukses Digelar, 2025 Garmin Run Indonesia Juga Punya Misi Menjaga Bumi

Garmin Run 2025

tabloidpulsa.id – Ajang 2025 Garmin Run Indonesia resmi sukses digelar di Area Parkir Hall 10 ICE BSD, Tangerang.

Event tahunan yang merupakan bagian dari Garmin Run Asia Series ini hadir dengan tema “From Zero to Hero” dan berhasil menarik lebih dari 7.000 peserta lintas usia, latar belakang, serta komunitas.

Para pelari ikut berkompetisi dalam kategori 5K, 10K, Half Marathon, hingga Kids Dash.

Acara ini bukan hanya soal sportivitas, tetapi juga menjadi wujud nyata komitmen Garmin dalam mendukung gaya hidup sehat, menjaga keberlanjutan lingkungan, serta mendorong inklusivitas di dunia olahraga.

“Garmin Run bukan sekadar perlombaan, melainkan gerakan kolektif untuk menginspirasi gaya hidup aktif, sehat, inklusif, sekaligus peduli lingkungan. Kami berterima kasih atas antusiasme luar biasa dari para pelari Indonesia, termasuk komunitas disabilitas yang selalu membawa semangat luar biasa,” ujar Rian Krisna, Marketing Communications Manager Garmin Indonesia.

Garmin Run Indonesia 2025: Satu Langkah untuk Bumi Lebih Hijau

Salah satu sorotan utama 2025 Garmin Run Indonesia adalah komitmen terhadap keberlanjutan.

Garmin menggandeng Limbah.id sebagai Sustainability Partner untuk memastikan seluruh rangkaian acara mengusung konsep ramah lingkungan.

Selama rangkaian Road to Garmin Run 2025 sejak Juni hingga Agustus, Garmin bersama Limbah.id berhasil mengumpulkan dan memilah 530,82 kg sampah, dengan mayoritas berupa material daur ulang (360,67 kg atau 67%).

Acara Plogging pada 3 Agustus bahkan mencatat sumbangan terbesar dengan 415,98 kg sampah, termasuk 297 kg material daur ulang.

Joseph Heru Sanjaya, CEO & Founder Limbah.id, menegaskan, “Event ini membuktikan olahraga bisa berjalan seiring dengan keberlanjutan. Harapan kami, semangat ini tidak berhenti di garis finish, tetapi juga terus dibawa ke kehidupan sehari-hari untuk Indonesia yang lebih hijau.”

Inklusivitas di Lintasan: Semua Bisa Berlari

Keberagaman juga menjadi wajah dari Garmin Run Indonesia 2025.

Event ini melibatkan komunitas pelari disabilitas, seperti #PelariIsyarat dan pengguna kursi roda dari komunitas Jakarta Swift Wheelchair Basketball.

Garmin memastikan semua peserta mendapat pengalaman berlari yang setara dengan menghadirkan juru bahasa isyarat, visual countdown berukuran besar, serta jalur ramah disabilitas.

Ricendy, anggota Garmin Run Club sekaligus #PelariIsyarat yang ikut di kategori Half Marathon, menyampaikan, “Event ini membuat kami merasa diterima sepenuhnya. Garmin Run bukan hanya tentang lari, tapi juga tentang kebersamaan.”

Lari Nyaman dengan Dukungan Mitra Kesehatan dan Asuransi

Keselamatan peserta menjadi prioritas utama. Garmin kembali menggandeng Allianz sebagai Official Insurance Partner dan Halodoc sebagai Health Partner.

  • Halodoc menyediakan akses ParQ Test sebelum lomba, layanan Homecare berupa medical check-up, hingga infus multivitamin.
  • Allianz memberikan perlindungan menyeluruh mulai dari santunan rawat jalan, rawat inap, hingga santunan meninggal dunia, berlaku sejak race pack collection hingga hari lomba.

Keberhasilan 2025 Garmin Run Indonesia tidak lepas dari dukungan berbagai mitra seperti AminoVITAL, Shokz, Starlux Airlines, ASICS, Allianz, Isoplus, Thule, Sunpride, Halodoc, Urban Republic, dan Xexymix.

Dengan menyatukan ribuan pelari, merangkul keberagaman, serta mendorong kepedulian lingkungan, Garmin Run Indonesia 2025 bukan hanya sebuah perlombaan, melainkan perayaan besar yang meninggalkan jejak mendalam bagi peserta dan masyarakat luas.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Anker MagGo Power Bank A1657 Hadir di Indonesia, Ini Keunggulannya!

Anker MagGo Power Bank A1657

tabloidpulsa.id – Di era mobilitas tinggi, ketersediaan daya tambahan menjadi kebutuhan utama bagi pengguna gadget.

Terutama bagi pengguna ekosistem Apple yang membutuhkan solusi ringkas, cepat, dan aman untuk mengisi daya iPhone, iPad, hingga Apple Watch.

Menjawab kebutuhan tersebut, Anker resmi meluncurkan Anker MagGo Power Bank A1657 (10K, 35W, For Apple Watch) di Indonesia.

Power bank terbaru ini menawarkan pengalaman pengisian daya serbaguna dengan keunggulan utama berupa pengisi daya Apple Watch bersertifikasi resmi dari Apple, serta kabel USB-C bawaan yang mendukung perangkat lain.

Dengan kombinasi ini, Anker MagGo Power Bank A1657 menjadi teman terbaik untuk bepergian, bisnis, maupun aktivitas harian.

Kebutuhan Daya di Era Digital

Penggunaan perangkat mobile terus meningkat. Laporan Statista 2024 mencatat bahwa rata-rata masyarakat global menghabiskan lebih dari 5 jam per hari di smartphone.

Sementara itu, wearable device seperti Apple Watch semakin populer dengan penjualan global yang menembus 250 juta unit pada 2023.

Di Asia Tenggara, termasuk Indonesia, tren ini juga terlihat jelas.

Menurut IDC 2024, penjualan smartwatch di kawasan tersebut tumbuh 13% year-on-year, dengan Apple Watch masih mendominasi segmen premium.

Fakta ini memperkuat kebutuhan akan power bank yang kompatibel dan praktis untuk mendukung mobilitas pengguna Apple.

Fitur Unggulan Anker MagGo Power Bank A1657

Anker menyematkan lima fitur utama pada MagGo Power Bank A1657, menjadikannya perangkat portabel yang istimewa:

1. Pengisi Daya Apple Watch Serbaguna

Dilengkapi dengan pengisi daya Apple Watch yang dapat diatur posisinya, pengguna bisa mengisi daya dengan sudut paling nyaman.

Stabil baik saat digunakan maupun saat istirahat.

2. Bersertifikasi Resmi Apple

Tidak semua power bank kompatibel dengan Apple Watch. Namun, Anker MagGo Power Bank A1657 sudah resmi bersertifikasi Apple. Bahkan, mampu mengisi Apple Watch Series 9 hingga 47% hanya dalam 30 menit.

3. Pengisian Cepat dan Simultan

Dengan output USB-C hingga 30W, perangkat ini dapat mengisi daya iPhone, iPad, atau gadget USB-C lainnya secara cepat.

Sementara itu, pengisi daya nirkabel Apple Watch memberikan daya hingga 5W.

Pengguna juga bisa mengisi lebih dari satu perangkat secara bersamaan tanpa mengurangi efisiensi.

4. Isi Ulang Cepat

Power bank berkapasitas 10.000 mAh ini dapat terisi penuh hanya dalam waktu 1,5 jam menggunakan input 30W.

Kapasitasnya cukup untuk 2 kali pengisian penuh iPhone 15 Pro, atau hingga 11 kali pengisian Apple Watch Series 9.

5. Ringkas dan Aman untuk Perjalanan

Berukuran mirip mouse standar, Anker MagGo Power Bank A1657 mudah disimpan di saku atau tas kecil.

Sudah disetujui untuk dibawa ke kabin pesawat, menjadikannya pilihan tepat untuk bepergian.

Sterling Li, Country Director Anker Indonesia, menjelaskan, “Kami melihat semakin banyak pengguna Apple di Indonesia yang aktif bergerak dan membutuhkan solusi pengisian daya praktis. Anker MagGo Power Bank 10K 35W – A1657 hadir untuk menjawab kebutuhan tersebut—memberikan pengisian cepat, aman, dan kompatibel penuh dengan Apple Watch maupun perangkat lain dalam ekosistem Apple. Dengan produk ini, pengguna bisa bepergian lebih tenang tanpa khawatir kehabisan daya.”

Power Bank Masih Jadi Kebutuhan Utama

Meski smartphone terbaru memiliki kapasitas baterai besar, power bank tetap penting.

Survei Counterpoint Research 2024 mengungkap lebih dari 70% pengguna smartphone di Asia Tenggara membawa power bank saat bepergian.

Hal ini sejalan dengan laporan We Are Social 2025 yang mencatat masyarakat Indonesia rata-rata menghabiskan 4 jam 45 menit per hari di perangkat mobile.

Tingginya konsumsi daya dari iPhone 15 Pro dan Apple Watch Series 9 yang kaya fitur membuat power bank berkapasitas besar seperti Anker MagGo A1657 semakin relevan.

Harga dan Ketersediaan

Bagi yang berminat, Anker MagGo Power Bank A1657 resmi dijual di Indonesia dengan harga Rp1.297.000.

Produk ini tersedia melalui kanal resmi Anker di:

  • Shopee – Anker Indonesia
  • Tokopedia – Anker Indonesia
  • TikTok Shop – @Anker.Indonesia

Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

Editor's Pick