tabloidpulsa.id – Smartfren menghadirkan inovasi telekomunikasi yang belum pernah ada sebelumnya di Indonesia, dengan meluncurkan Kartu Perdana Golf yang memberikan manfaat ultra-premium bagi para pecinta golf.
Kartu Perdana ini, yang dirancang khusus untuk para pelanggan Smartfren yang juga pecinta golf, memungkinkan mereka untuk menikmati layanan telekomunikasi terbaik sambil mendapatkan berbagai keuntungan eksklusif yang mendukung aktivitas golf mereka.
Menurut Andrijanto Muljono, Chief Executive Officer Smartfren, “Kartu Perdana Golf Smartfren adalah langkah kami untuk memasuki segmen ultra-premium serta memanjakan pecinta golf. Dengan satu kartu perdana ini, pelanggan Smartfren dan pecinta golf dapat menikmati layanan telekomunikasi terbaik sekaligus mendapatkan penawaran eksklusif di beberapa lapangan golf terpilih.”
Kartu perdana ini dapat diperoleh dengan harga terjangkau dan tersedia di Galeri Smartfren di wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat, serta dapat dibeli melalui berbagai platform e-commerce seperti Tokopedia, Shopee, BliBli, Lazada, dan Bukalapak.
Selain itu, pelanggan juga dapat membelinya melalui aplikasi MySmartfren dan situs web Smartfren dengan harga Rp50.000 saja.
Dengan kartu perdana ini, pelanggan dapat menikmati berbagai manfaat, termasuk penawaran eksklusif saat bermain golf di beberapa lapangan golf tertentu dan kuota data untuk kebutuhan komunikasi.
Penawaran istimewa untuk bermain golf mencakup klub ternama seperti Gunung Geulis Country Club, Klub Golf Bogor Raya, Rainbow Hills Golf Club, Jababeka Golf & Country Club, Emeralda Golf Club, dan Palm Springs Golf & Country Club.
Penawaran ini memiliki nilai yang bervariasi hingga jutaan rupiah, disampaikan dalam bentuk voucher yang dapat di-claim melalui aplikasi MySmartfren hingga dua kali setiap bulan.
Pelanggan setia Smartfren juga dapat memanfaatkan manfaat serupa dengan menggunakan promo SmartPoin. Dengan menukarkan 30 SmartPoin, mereka bisa mendapatkan penawaran eksklusif di semua lapangan golf tersebut.
Selain itu, pelanggan juga akan menerima kuota data sebesar 11 GB (6 GB kuota utama + 5 GB kuota aplikasi) yang aktif selama 30 hari.
Lebih dari itu, mereka juga dapat mengklaim Bonus Kuota Nasional sebesar 4 GB melalui aplikasi MySmartfren atau dengan mengirimkan USSD ke *888#.
Jika diperlukan kuota internet lebih besar, pelanggan memiliki opsi untuk meng-upgrade Kartu Perdana Golf Smartfren dengan paket data 100 GB terbaru.
Untuk yang memiliki smartphone yang mendukung eSIM, mereka juga dapat meng-upgrade Kartu Perdana ini menjadi eSIM, menghilangkan kebutuhan akan kartu fisik.
Andrijanto menutup dengan mengatakan, “Melalui berbagai produk yang relevan dengan minat dan kebutuhan, kami berharap Smartfren akan terus menjadi sahabat bagi masyarakat Indonesia, membuka peluang baru, mendorong prestasi, dan mengambil keuntungan dari akses internet.”