Home NEWS Smartfren Luncurkan Gerakan 100% untuk Indonesia

Smartfren Luncurkan Gerakan 100% untuk Indonesia

Smartfren 100% untuk Indonesia

tabloidpulsa.idSmartfren meluncurkan gerakan 100% untuk Indonesia. Salah satu inisiatif utama dalam gerakan ini adalah program Internet untuk Indonesia. Akses internet memiliki peran penting sebagai medium perubahan dan membuka peluang baru bagi masyarakat.

Dengan program ini, Smartfren berharap dapat mewujudkan pemerataan akses internet di seluruh Indonesia serta mendorong anak-anak muda untuk memanfaatkannya guna meraih prestasi, seperti menjadi atlet esports, wirausaha digital, atau menciptakan karya-karya digital.

Andrijanto Muljono, Chief Commercial Officer Smartfren, menyatakan, “Momen Hari Kebangkitan Nasional kita manfaatkan untuk membangkitkan semangat anak-anak muda Indonesia dalam berkarya dan bisa terbang lebih tinggi dengan memanfaatkan internet. Gerakan 100% untuk Indonesia ini adalah komitmen Smartfren untuk menyatukan seluruh anak muda di Indonesia melalui berbagai programnya, meningkatkan kelas UMKM, dan memberikan manfaat positif bagi Indonesia.”

Baca Juga:  Smartfren Luncurkan Paket Internet Unlimited Terbaru

Gerakan Internet untuk Indonesia telah berjalan dan akan terus berlanjut pada tahun 2023 ini. Melalui gerakan ini, Smartfren mengajak masyarakat untuk secara aktif terlibat dalam pengembangan potensi, terutama potensi lokal, dengan memanfaatkan internet.

Dengan menggunakan berbagai produk yang ditawarkan oleh Smartfren, para pelanggan telah berkontribusi dalam memberikan akses internet kepada masyarakat yang membutuhkan serta membuka peluang baru bagi mereka.

Beberapa sasaran dari program ini termasuk pelajar di daerah terpencil, pelajar di kawasan sub-urban yang menghadapi kesulitan dalam memenuhi kebutuhan akses internet untuk pendidikan, komunitas belajar di berbagai daerah, serta usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) lokal di berbagai kota di Indonesia.

Baca Juga:  Smartfren Hadirkan Triple Kejutan, Ada Bonus Kuota Selama 1 Tahun

Dr. Nining I. Soesilo, Penasihat PEBS Universitas Indonesia, menambahkan, “Ini adalah program yang bagus yang dijalankan oleh Smartfren. Saya berharap banyak perusahaan lain yang juga menginisiasi program digitalisasi UMKM dan anak-anak muda seperti ini, sehingga dapat memberikan kontribusi positif bagi Indonesia. Saat ini, terdapat lebih dari 64 juta unit usaha UMKM di seluruh Indonesia, namun hanya sebagian kecil yang telah menjalankan digitalisasi dan berhasil meningkatkan kelasnya. Selain itu, hampir 97% tenaga kerja di Indonesia bekerja di sektor UMKM. Oleh karena itu, upaya untuk mendukung digitalisasi UMKM akan memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat.”

Selain program Internet untuk Indonesia, Gerakan Smartfren 100% untuk Indonesia juga melibatkan sejumlah program lain yang dijalankan secara konsisten. Program-program tersebut antara lain adalah Teman UMKM Indonesia, yang berfokus pada pengembangan potensi lokal dan digitalisasi untuk meningkatkan kualitas UMKM; Teman Pintar Indonesia sebagai medium literasi digital untuk anak muda dan para ibu yang hingga saat ini telah menjangkau lebih dari 30.000 orang peserta di hampir 150 kota; Teman Kreasi Indonesia yang merupakan wadah kolaborasi dengan berbagai usaha lokal; dan WOW 100% untuk Indonesia yang telah berjalan di sejumlah kota sebagai wadah untuk menampilkan berbagai potensi dari sisi komunitas serta usaha lokal

Baca Juga:  Warna Baru Galaxy A23 5G Silver Bikin Gaya Makin Stylish
Previous articleFixed Mobile Convergence Jadi Bisnis Baru Operator?
Next articleTelkomsel Hadirkan Paket RoaMAX Haji untuk Musim Haji 2023
Tech Reviewer, Journalist, Blogger, Traveling Enthusiast and Nature Lover. Pokoknya suka apa saja yang bisa menenangkan hati dan pikiran.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here