Home NEWS Penjualan Reno10 Series Positif, Petinggi OPPO Sambangi Jakarta

Penjualan Reno10 Series Positif, Petinggi OPPO Sambangi Jakarta

billy zhang petinggi oppo
Billy Zhang (kiri) dan Patrick Owen (kanan)

tabloidpulsa.id – Salah satu petinggi OPPO global, Vice President / Overseas Sales and Service OPPO, Billy Zhang kedapatan menyambangi OPPO Reno10 Pop Up Store di Mall Kelapa Gading, Jakarta hari ini (16/8). Kehadirannya kali ini dimaksudkan untuk melihat secara langsung antusiasme pelanggan terhadap penjualan OPPO Reno10 Series 5G.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya (baca di sini), perangkat OPPO Reno10 Series 5G telah dijual secara resmi mulai tanggal 15 Agustus 2023 kemarin. Dan mendapatkan respon yang positif dari para pelanggan.

“OPPO Indonesia mencatat kenaikan kurang lebih 50% angka pemesanan Reno10 Pro+ 5G jika dibandingkan dengan Reno8 Pro 5G pada periode yang sama. Angka kenaikan sangat signifikan juga tercatat jauh lebih tinggi pada pemesanan perangkat Reno10 5G dibandingkan dengan perangkat Reno8 T 5G. Pemesanan Reno10 series 5G sendiri berlangsung mulai 8 hingga 14 Agustus yang lalu,” jelas Chief Marketing Officer OPPO Indonesia, Patrick Owen.

Tingginya minat konsumen terhadap perangkat ini dilandasi faktor peningkatan terutama dalam segi fitur yang ditawarkan oleh perangkat Reno10 Series 5G. Data internal OPPO mengungkap, keberadaan lensa telephoto-lah yang menjadi faktor utama konsumen memilih perangkat seri ini. Kemudian keberadaan pengisian daya super cepat SUPERVOOCTM.

Keberhasilan OPPO Indonesia pada perangkat Reno10 Series 5G ini mendapatkan respon dari petinggi OPPO pusat, Billy Zhang, Vice President / Overseas Sales and Service OPPO.

“Kedatangan kami kali ini untuk kembali melihat bagaimana respon konsumen Indonesia terhadap perangkat Reno10 Series 5G, apalagi setelah laporan dari berbagai firma mengenai penguasaan pasar OPPO di Indonesia, terutama pada kuartal I tahun 2023 yang mencatatkan persentase sebesar 22,9 % dan menjadikan OPPO sebagai pemimpin pasar. Potensi yang sangat besar untuk OPPO menguasai market share di Indonesia. Reno10 Series 5G merupakan salah satu strategi kami untuk mendongkrak pasar dengan menyediakan perangkat smartphone yang dapat menyesuaikan kebutuhan dari para penggunanya dengan peningkatan fitur dan teknologi terkini,” ujar Billy Zhang.

Untuk menguatkan jargon Reno series sebagai “The Portrairt Expert”, OPPO juga menjalankan kampanye 1000 Portrait of Dreams dengan mengajak seluruh konsumen Indonesia untuk membagikan foto portrait dengan cerita inspiratif di dalamnya yang dapat memberikan inspirasi poisitif di kalangan anak muda Indonesia.

Previous articleMaknai HUT ke-78 RI: Telkomsel Konsisten Jadi Penggerak Kemajuan Ekosistem Digital Bangsa
Next articleitel Gelar IFEST 2023 dengan Total Hadiah Rp500 Juta
Bergabung bersama Pulsa sejak 2004. Reviewer, Tech enthusiast. Manga, anime, idol and fantasy lover.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here