tabloidpulsa.id – Membayangkan anak-anak kita bangun pagi, berebut kamar mandi dan merengek minta dibuatkan bekal dan diantarkan ke sekolah di era pandemi ini cukup mengaduk perasaan. Lalu Olike merilis sebuah gadget lifestyle yang imut, Smart Bottle, kami tak bisa membendung kerinduan kami akan hidup normal.
Eits tapi jangan sedih gan! Meski paling cocok digunakan oleh anak-anak kita saat berangkat ke sekolah, botol pintar Olike ini juga bisa digunakan dalam segala hal. Terutama di era pandemi ini, dimana mereka tidak boleh sembarangan menggunakan alat makan dan minum. Jadi ketika bisa keluar rumah, ada baiknya mereka dibekali dengan Olike Smart Bottle ini.
“Olike Smart Bottle dapat menampung 400ml air, berbahan food-grade 316 stainless steel yang tahan korosi, tahan oksidasi, tidak berbau, aman digunakan untuk anak-anak, di dalamnya terdapat temperature sensor material sehingga bisa terintengrasi untuk memberikan peringatan suhu air di dalamnya. Dengan lapisan insulasi termal vacuum, menjaga suhu air di dalam Olike Smart Bottle hingga 20 jam. Bahan food grade silicon pada bagian sedotan mudah dilepaskan dan dibershikan, tahan panas dan aman jika proses sterilisasi menggunakan sinar UV” ujar Felix Hauw, Product Manager Olike.

Melihat spesifikasi yang diutarakan pak Felix tentu Anda sudah bisa lega soal keamanannya bagi kesehatan anak. Tapi botol pintar ini memiliki fitur yang lebih dari sekedar botol minum biasa. Ia telah dilengkapi dengan 250 kalimat untuk meladeni hingga 50 skenario percakapan. Yes, botol ini dapat berfungsi layaknya asisten digital pada ponsel Anda.
Suara yang dikeluarkan botol ini meliputi pengingat untuk meminum cukup air, peringatan ketika suhu air di dalamnya terlalu panas, bisa melantunkan musik, informasi ilmu pengetahuan umum, tebak-tebakan hingga kalimat motivasi yang bernada character building untuk menciptakan kebiasaan baik sejak dini. Wow botol motivator juga gan!
Olike Smart Bottle juga dibekali sensor sentuh dan layar LED yang menampilkan ekspresi sesuai dengan suhu air di dalamnya. Jika suhu air panas di atas 46 derajat selsius maka layar LED menampilkan ekspresi dengan warna merah, selanjutnya jika air hangat akan berwana kuning, dan hijau jika air dingin.
Dilengkapi dengan kapasitas daya baterai 650 mAh, yang menggunakan magnetic charge saat mengisi ulang, botol ini dapat bertahan hingga 15 hari penggunaan. Tapi Anda tidak perlu khawatir botol akan “nyetrum” atau rusak bermasalah dengan air, karena botol ini telah memiliki sertifikasi IPX6 waterproof, sehingga tahan percikan air ketika proses pembersihan.
“Olike berkomitmen untuk selalu menghadirkan produk yang dibutuhkan oleh anak, Olike Smart Bottle hadir untuk memenuhi kebutuhan anak yang paling mendasar yaitu meminum air, karena pada dasarnya kebutuhan ini sering kali luput dari perhatian orang dewasa, nah Olike Smart Bottle ini yang akan menemani hari-hari anak-anak” ungkap Fiki Khoerul Umami selaku PR Olike.
Olike Smart Bottle bisa didapatkan di ecommerce kesayangan Anda seharga 799rb rupiah, pembelian di Shopee Promo Payday 24-28 Februari terdapat Free Gift dari Faber Castle selama persediaan masih ada. Catat tuh tanggalnya, gan!