Home NEWS Motorola Resmi Kenalkan Razr FIFA World Cup 2026 Edition, Harga Mulai Rp...

Motorola Resmi Kenalkan Razr FIFA World Cup 2026 Edition, Harga Mulai Rp 11 Jutaan

Motorola Razr Collection FIFA World Cup 2026

tabloidpulsa.idMotorola kembali mencuri perhatian dengan menghadirkan Motorola Razr FIFA World Cup 2026 Edition, sebuah smartphone edisi spesial yang merayakan persatuan, craftsmanship premium, dan semangat sepak bola dunia.

Kehadiran perangkat ini sekaligus menegaskan posisi Motorola sebagai Official Smartphone Partner FIFA World Cup 2026.

Edisi khusus ini dirancang untuk para penggemar, pemain, hingga kreator konten yang ingin merasakan atmosfer Piala Dunia FIFA 2026 langsung dari genggaman tangan.

Mulai Februari mendatang, Motorola Razr FIFA World Cup 2026 akan tersedia secara eksklusif melalui motorola.com dan Verizon pada bulan peluncuran, sebelum menyusul ke pasar ritel yang lebih luas.

Desain Koleksi Eksklusif Bertema FIFA World Cup 2026

Sebagai bagian dari lini Collections by Motorola, Motorola Razr FIFA World Cup 2026 tampil layaknya barang koleksi modern yang sarat makna kebersamaan global.

Terinspirasi dari Official Brand FIFA World Cup 2026, bagian belakang perangkat ini dihiasi pola geometris dinamis dengan alur visual yang menggambarkan energi, inklusivitas, dan pergerakan turnamen.

Baca Juga:  Anker Rilis Zolo 20.000 mAh, Power Bank Ringan dengan Sertifikasi Internasional

Material vegan leather soft-touch berpadu dengan grafis multicolor yang menyatu mulus mengikuti desain lipat khas razr, menciptakan tampilan yang terasa premium sekaligus berkarakter kuat.

Warna hijau cerah yang menjadi identitas utama perangkat ini melambangkan lapangan hijau tempat lahirnya gairah, harapan, dan momen-momen tak terlupakan.

Nuansa ini merepresentasikan pertumbuhan, pembaruan, serta semangat yang tak pernah berhenti—sejalan dengan emosi yang dirasakan penggemar sepak bola di seluruh dunia.

Performa Andal untuk Setiap Momen Pertandingan

Tak hanya mengandalkan desain, Motorola Razr FIFA World Cup 2026 juga dibekali fitur unggulan yang sudah dikenal dari seri razr.

Berdasarkan data teknis, spesifikasi smartphone ini berbasiskan seri Razr 60. Mulai dari layar eksternal pintar untuk tetap terhubung saat mobile, sistem kamera berbasis AI untuk mengabadikan setiap momen match day, hingga dukungan moto ai yang menghadirkan pengalaman penggunaan lebih cerdas dan personal.

Baca Juga:  OPPO Umumkan Komitmen untuk Membuat Smartphone AI Terjangkau

Motorola juga menyematkan engsel yang diperkuat titanium dengan sertifikasi IP48, memastikan daya tahan perangkat di tengah euforia selebrasi.

Baterai berkapasitas 4.500mAh membuat smartphone ini siap menemani pengguna dari kick-off hingga peluit akhir dibunyikan.

Personalisasi Eksklusif Bertema FIFA

Sebagai sentuhan tambahan, Motorola Razr FIFA World Cup 2026 hadir dengan berbagai opsi personalisasi eksklusif bertema FIFA.

Pengguna dapat menikmati wallpaper khusus, nada dering resmi turnamen, hingga FIFA Watermark yang bisa ditambahkan pada foto untuk menegaskan identitas sebagai fans sejati Piala Dunia.

Fitur-fitur ini memungkinkan pengguna menciptakan konten unik dan membagikan momen Piala Dunia versi mereka sendiri di media sosial.

Kemitraan Motorola dengan FIFA menjadi tonggak penting dalam perjalanan brand ini menghadirkan teknologi yang lebih bermakna.

Sebagai mitra smartphone resmi, Motorola akan menyediakan perangkat untuk mendukung operasional turnamen, termasuk kebutuhan dokumentasi, kolaborasi, dan produksi konten.

Baca Juga:  vivo V40 Lite Resmi Hadir di Indonesia, Ini Kelebihan dan Harganya!

“Kami merasa terhormat dipercaya sebagai smartphone partner FIFA World Cup 2026,” ujar Rudi Kalil, President North America Motorola. “Motorola Razr FIFA World Cup 2026 Edition kami rancang untuk membawa penggemar lebih dekat dengan permainan, memadukan desain ikonik dengan konektivitas mutakhir agar sepak bola terasa semakin imersif.”

Ketersediaan dan Harga

Di Amerika Serikat, Verizon menjadi mitra operator eksklusif Amerika Utara untuk Motorola Razr FIFA World Cup 2026, tersedia mulai 12 Februari di Verizon dan Total Wireless.

Versi unlocked juga bisa dibeli melalui motorola.com, disusul ke Amazon dalam beberapa bulan ke depan dengan harga USD 699,99 (Rp 11,7 jutaan).

Sementara di Kanada, perangkat ini akan mulai dijual pada 12 Februari melalui motorola.ca dengan banderol CAD 999,99 (Rp 12,1 jutaan).


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here