Home GADGET Anker Rilis Nano Portable Power Bank 10.000mAh, Ini Kelebihan dan Harganya!

Anker Rilis Nano Portable Power Bank 10.000mAh, Ini Kelebihan dan Harganya!

Anker Nano Portable Power Bank

tabloidpulsa.id – Mobilitas masyarakat Indonesia terus meningkat, seiring melonjaknya perjalanan bisnis dan wisata.

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mencatat lebih dari 734 juta perjalanan wisatawan domestik sepanjang 2024, disertai lonjakan trafik bandara utama hingga 20%.

Tren ini membuat perangkat pendukung seperti power bank ringkas dan cepat menjadi kebutuhan penting di setiap perjalanan.

Menjawab kebutuhan tersebut, Anker Innovations menghadirkan Anker Nano Portable Power Bank 10.000mAh (A1638)—power bank ultra ringkas dengan fast charging 45W, kabel tarik USB-C built-in, serta fitur keamanan canggih.

Produk ini dirancang untuk pengguna yang aktif, sering bepergian, dan mengutamakan kepraktisan tanpa mengorbankan performa.

Desain Ultra Ringkas dengan Kabel Tarik Built-In

Salah satu nilai jual utama Anker Nano Portable Power Bank adalah bodinya yang 16% lebih kecil dibanding power bank 10.000mAh pada umumnya.

Bobotnya ringan, desainnya ergonomis, dan mudah diselipkan ke tas kecil, pouch, hingga saku jaket. Power bank ini sangat cocok untuk traveler, pekerja mobile, maupun pengguna yang aktif sepanjang hari.

Tidak hanya ringkas, power bank ini sudah dilengkapi kabel USB-C built-in dengan mekanisme tarik (retractable).

Baca Juga:  AnkerWork B600 Video Bar Jadi Solusi All-in-One untuk Produktivitas

Kabel ini telah diuji hingga 20.000 kali tekukan, memastikan ketahanan optimal tanpa risiko kusut atau rusak saat dibawa bepergian.

“Semakin banyak konsumen Indonesia yang melakukan perjalanan, baik untuk bekerja maupun berlibur. Mereka membutuhkan solusi daya yang ringkas, kuat, dan praktis. Anker Nano Portable Power Bank menjawab tantangan tersebut melalui desain kecil yang mudah dibawa, kabel tarik, serta kemampuan fast charging yang sangat cepat,” ujar Sterling Li, Country Director Anker Indonesia.

Fast Charging 45W, Bisa Isi iPhone 16 Pro hingga Laptop

Anker Nano Portable Power Bank 10.000mAh mendukung output hingga 45W menggunakan standar PD (Power Delivery) dan PPS 2.0.

Dengan kemampuan ini, pengguna dapat mengisi banyak perangkat modern secara cepat, aman, dan efisien—mulai dari smartphone flagship, tablet, hingga laptop berdaya rendah.

Beberapa contoh performanya:

  • iPhone 16 Pro 50% dalam hanya 27 menit
  • Fast charging untuk Samsung Galaxy Series dan Google Pixel
  • Bisa mengisi laptop ringan seperti MacBook Air dan laptop ultraportable Windows

Selain itu, power bank ini mendukung two-way fast charging, dengan kemampuan:

  • Output 45W untuk perangkat
  • Input 30W untuk mengisi ulang power bank
Baca Juga:  TECNO CAMON 40 Pro 5G Hadir di Indonesia, Ini Harga dan Kelebihannya!

Proses pengisian ulang dari kosong hingga penuh hanya membutuhkan sekitar 2 jam, ideal untuk pengguna dengan mobilitas tinggi.

Mendukung Pass-Through Charging & Keamanan 24/7

Untuk kebutuhan pengisian saat ruang colokan terbatas—misalnya di hotel, bandara, atau kafe—Anker Nano Portable Power Bank mendukung fitur pass-through charging.

Artinya, pengguna bisa mengisi perangkat sambil mengisi power bank secara bersamaan.

Dari sisi keamanan, produk ini dibekali 24/7 Battery Protection System yang memonitor suhu, voltase, dan arus secara real time.

Sistem ini memastikan pengisian tetap aman, stabil, dan bebas risiko meski menggunakan output tinggi. Power bank ini juga aman dibawa ke pesawat sesuai standar internasional untuk perangkat 10.000mAh.

“Keamanan dan keandalan adalah prioritas Anker. Teknologi perlindungan 24/7 kami hadirkan untuk memastikan setiap pengguna dapat mengisi daya tanpa khawatir,” tambah Sterling Li.

Relevan dengan Gaya Hidup Traveling Masyarakat Indonesia

Indonesia termasuk negara dengan tingkat penggunaan power bank tertinggi di Asia Tenggara.

Survei penggunaan perangkat mobile menunjukkan lebih dari 70% pengguna smartphone di Indonesia memiliki power bank, dan mayoritas membawanya saat traveling, aktivitas outdoor, hingga perjalanan jarak jauh.

Baca Juga:  Samsung Hadirkan Jajaran Smart TV 2022 untuk Segala Aktivitas

Dengan mobilitas yang terus meningkat, Anker Nano Portable Power Bank menjadi solusi yang relevan—bukan lagi aksesori, melainkan kebutuhan harian.

“Kami melihat gaya hidup konsumen kini lebih dinamis dan mobile. Produk ini dirancang untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan, memastikan semua perangkat tetap aktif kapan pun dan di mana pun,” tutup Sterling Li.

Harga dan Ketersediaan

Anker Nano Portable Power Bank 10.000mAh tersedia dalam warna Black dan bisa dibeli melalui Anker Official Store di Tokopedia, Shopee, dan Lazada, serta jaringan distributor resmi Anker Indonesia.

Harga retail power bank ini berada di kisaran Rp1,5 jutaan, namun Anker memberikan diskon hingga 50%, sehingga harganya menjadi sekitar Rp700 ribuan.

Belum ada informasi sampai kapan promo ini berlangsung—jadi tidak ada salahnya segera memasukkan ke keranjang dan melakukan checkout sebelum promonya berakhir.


Cek berita teknologi terkini, review gadget, rekomendasi ponsel, tips & trick, tren lifestyle dan video tabloidpulsa.id di Google News.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here